Balap ISSOM 2020 Ditunda Akibat Pandemi Corona

18/03/2020

Event - Promosi

5 menit

Share this post:
Balap ISSOM 2020 Ditunda Akibat Pandemi Corona
Ajang balap ISSOM 2020 ditunda sampai batas waktu yang belum ditentukan. Keputusan ini menyusul instruksi Presiden Republik Indonesia yang meniadakan kegiatan yang bisa menyedot keramaian publik demi mencegah penyebaran virus corona di Indonesia.

Pandemi virus corona yang juga melanda Indonesia telah meluluhlantakkan berbagai aktifitas yang telah terjadwal. Sejumlah rencana peluncuran mobil baru, pameran otomotif, hingga ajang balap Nasional pun terpaksa dibatalkan.

Pelarangan sejumlah aktifitas yang melibatkan keramaian massa ini sesuai dengan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 7 tahun 2020 tentang Percepatan Penanganan Corona Virus. Keputusan ini juga sejalan dengan ketetapan Badan Kesehatan Dunia (WHO) yang sudah menjadikan Virus COVID-19 sebagai pandemi global.

>>> Imbas Virus Corona di RI, Launching Mobil Baru Ikutan Terganggu

Kejurnas ISSOM 2020 Seri Pertama Ditunda

balap Toyota Yaris ISSOM

Mengikuti instruksi Presiden untuk meniadakan aktifitas keramaian publik

>>> Ada berbagai promo dengan diskon menarik disini buat Anda yang berminat membeli mobil baru

Sesuai dengan dua keputusan yang mengikat secara Nasional itu, ditambah adanya Keputusan Gubernur Jawa Barat Nomor 443/Kep-157-Dinkes/2020 tentang Informasi dan Koordinasi Covid-19, maka PT Sarana Sirkuitindo Utama memutuskan untuk menunda kegiatan balap Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2020.

"Kami memutuskan untuk penundaan jadwal (reschedule) penyelenggaraan Kejurnas Balap Mobil ISSOM Put.1 tahun 2020," tulis keterangan resmi Tinton Soeprapto, Direktur PT Sarana Sirkuitindo Utama, yang diterima Cintamobil.com, Rabu (18/03/2020).

Balap ISSOM 2020 Ditunda Sampai Waktu yang Belum Ditentukan

balap Honda Jazz ISSOM

Akan digelar kembali setelah dapat izin dari pemerintah pusat

>>> Berbagai pilihan mobil bekas berkualitas dengan harga murah bisa didapat disini

Lebih lanjut dalam keterangan tertulis itu Tinton menyebut, jika balap ISSOM seri 2020 ditunda untuk seri pertama yang akan menyesuaikan dengan status penularan virus corona yang diputuskan oleh Pemerintah Republik Indonesia (RI).

Selain itu, ajang balapan ini baru akan digelar kembali setelah ada izin dari IMI Pusat, IMI Jawa Barat, dan Kepolisian, serta Pemerintah Provinsi Jawa Barat sebagai lokasi penyelenggarana balap ISSOM di Sentul International Circuit, Bogor.

Jika balap seri pertama ISSOM 2020 ditunda, maka kegiatan yang dijadwalkan ada pada 28-29 Maret mendatang tidak akan terjadi. Selain itu belum ada kabar lanjutan mengenai apa yang akan dilakukan para tim dan pebalap mengenai ditundanya balapan tersebut.

>>> Berita otomotif menarik lainnya ada disini

Sudah menulis di media online sejak 2009, Pras sangat berpengalaman di bidang otomotif. Pria penggemar mobil modifikasi ini sudah mencicipi berbagai jenis mobil, mulai LCGC hingga Hypercar. Pras menjadi anggota tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019.
 
back to top