Tips Modifikasi Mobil Brio Simple Buat Harian

04/02/2021

Perawatan dan service

8 menit

Share this post:
Tips Modifikasi Mobil Brio Simple Buat Harian
Modifikasi mobil Brio sebenarnya cenderung mudah, karena mobil ini bisa dibentuk dengan tema yang sangat beragam. Tapi kalau mau modifikasi namun yang masih nyaman dipakai harian, maka ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Modifikasi mobil Brio banyak dilakoni dengan berbagai alasan. Ada yang hanya ingin tampil beda dari pemilik Honda Brio lainnya, sampai ada yang modif mobil Honda Brio pol-polan untuk turun dalam kejuaraan balap maupun kontes modifikasi.

Semua tentu sah-sah saja dijalani karena Anda pemilik mobil tersebut. Tapi kalau mau modifikasi mobil Honda Brio yang masih nyaman buat harian tapi tetap terlihat keren, ada kok beberapa hal yang perlu diperhatikan. Kalau tahu triknya, tampil keren dengan Honda Brio Anda tidak harus keluar duit banyak kok.

>>> Bukan Hanya Karena BBN, Ini Sebabnya Harga Honda Brio Satya Tinggi

Honda Brio Modifikasi Simple Harian

Modifikasi mobil Brio jika kendaraan tersebut masih dipakai untuk aktifitas sehari-hari, seperti ke kampus atau ke kantor, maka tidak perlu yang terlalu heboh. Cukup modif mobil Honda Brio yang simple, baik bertema elegan atau sporty, sudah cukup bikin penampilan Anda auto keren diantara teman-teman satu genk.

Nah apa saja yang bisa disentuh untuk menciptakan All New Brio modifikasi atau Brio generasi pertaam yang mau dimodifikasi bergaya simpel? Perhatikan beberapa tip Cintamobil.com berikut ini.

1. Brio Modif Simple Pakai Stiker

Modifikasi Cutting Stiker Honda Brio

Jangan ragu untuk bereksplorasi menggunakan cutting stiker

Langkah paling mudah untuk modifikasi mobil Honda Brio supaya tampil beda adalah memasang cutting stiker. Pilihan temanya sangat bervariasi tergantung selera Anda. Mau karakter animasi silahkan, mau yang temanya superhero boleh, atau sekedar grafis bergaya sporti juga cocok saja. Lokasi penempatan stiker juga bisa sesuai selera. Baik itu di kap mesin, di bodi kiri dan kanan, di bagian atap, atau hanya di elemen-elemen kecil seperti bumper atau spion juga tak salah.

Yang jelas saat ingin aplikasi siker di bodi mobil harus lakukan kombinasi warna yang tepat biar posisi stiker ikut terlihat menonjol. Misalnya modifikasi stiker mobil Brio merah, maka jangan aplikasikan stiker yang warnanya merah juga. Tapi bisa pilih stiker putih, hitam, atau warna-warna cerah seperti kuning, hijau muda, atau biru muda. Namun kalau mau pasang stiker di Honda Brio putih, pilihan warna stiker lebih bervariasi, sebab hampir semua warna bisa menonjol pada permukaan warna dasar putih.

>>> Inspirasi Modifikasi Mobil Feroza, Bisa Elegan atau Offroad

2. Ganti Velg Tapi Jangan yang Terlalu Besar

Modifikasi Velg Honda Brio

Cukup pakai velg 15 inci juga sudah keren

Langkah modifikasi mobil Brio berikutnya yang wajib dijalani kalua mau Honda Brio kesayangan tampil beda adalah opsi ganti velg. Tapi perlu diperhatikan, jika mobil masih untuk digunakan harian, sebaiknya jangan pilih velg dengan ukuran diamater yang terlalu besar. maksimal naik 2 step dari ukuran velg standar. Misalnya ukuran velg standar Honda Brio 2020 adalah diameter 14 inci maka maksimal modifikasi mobil Brio 2020 adalah dengan ganti velg ke ukuran 16 inci.

Selain itu perhatikan juga spesifikasi velg yang hendak dipasang. Velg tersbeut harus punya PCD 4x100 sesuai jumlah baut dan jarak antar baut roda pada Honda Brio. Lalu perhatikan juga lebar dan offsetnya. Velg standar Brio punya offset 45, jadi kalau Anda ingin velg yang masih rata dengan bodi, pilih velg dengan spesifikasi offset tidak lebih dari 35. Karena kalau sudah offset 30 atau bahkan 20, bisa dipastikan velg akan keluar dari fender.

Kemudian jika memungkinkan atur pula permainan kombinasi antara warna velg dan warna bodi. Misalnya kalau hendak modif Brio merah bisa pakai velg warna kontras, seperti putih, silver, atau chrome. Tapi kalau punya Honda Brio hitam, bisa pakai velg warna cerah seperti merah, biru muda, hijau muda, kuning, atau putih. Dengan begini, velg akan terlihat menonjol di mobil Anda.

>>> Tips Modifikasi Velg Toyota Agya dan Daihatsu Ayla

3. Honda Brio Modifikasi Mugen Bodykit

Bodykit Honda Brio

Pakai bodykit custom juga bikin Honda Brio Anda tampil beda

Langkah lain yang bisa Anda terapkan jika ingin modifikasi mobil Biro supaya terlihat lebih keren adalah dengan memasang aksesoris dari tuner Honda, seperti Mugen. Misalnya pakai bodykit Mugen untuk bemper depan dan belakang, sideskirt, atau wing belakang. Kalau mungkin aksesoris Mugen original untuk Honda Brio terlalu mahal, bisa cari atau buat replikanya. Jika dibentuk dengan material yang cukup berkualitas, gak kalah keren kok dengan yang asli.

Perlu diingat, kalau membuat custom bodykit ini, umumnya belum termasuk cat sewarna bodi. Jadi pastikan, aksesoris bodykit itu nantinya bakal di cat dengan warna yang senada bodi dan tidak terlihat belang. Pastikan pula sambungan antara bodykit dan bodi mobil terpasang dengan erat. Jangan hanya mengandalkan double tape, tapi usahakan pakai lem atau bahkan di baut agar bodykit tak mudah lepas.

4. Bikin Kabin Lebih Nyaman

Modifikasi Jok Mobil Brio

Cukup lapis ulang jok sudah bikin interior tampil beda dan lebih nyaman

Kalau bagian eksterior sudah tampil keren, maka selanjutnya adalah urusan interior. Karena mobil masih dipakai harian, maka sebaiknya ruang kabin dibuat senyaman mungkin supaya Anda betah dan tidak merasa mudah letih sata mengendari mobil tersebut. Caranya bisa dengan melapis ulang jok dengan material kulit.

Pilihlah bahan yang cenderung lembut tapi masih mudah dibersihkan. lalu pilih juga motif jahitan yang bisa menambah kenyamanan Anda ketika duduk di jok tersebut. Sementara urusan kombinasi warnanya tinggal disesuaikan dengan selera Anda, tapi bisa juga disesuaikan dengan warna eksterior. Misalnya kalau mau modif Brio merah maka kabinnya juga dibuat dengan tema merah yang dikombiansikan warna lain seperti hitam, putih, atau cokelat.

>>> Test Drive Dan Review All New Honda Brio Satya 2018

5. Upgrade Sistem Audio

Modifikasi Audio Honda Brio

Cukup upgrade simpel di sektor audio

Terakhir untuk modifikasi mobil Brio, Anda bisa menaikkan kualitas audio di Honda Brio kesayangan Anda. Sebenarnya untuk All New Brio modifikasi audio tidak terlalu sulit, mengingat kualitas sistem tata suara di mobil ini sudah cukup baik. Untuk lebih menciptakan audio yang makin berkualitas cukup dengan ganti speaker, pasang processor, serta subwoofer aktif ukuran kecil untuk diletakkan di kolong jok penumpang depan. Kalau mau lebih advance, bisa tambah dengan tweeter, power amplifier, dan jangan lupa pakai peredam supaya suara bising dari luar sedikit tereduksi.

Nah itu tadi beberapa trik modifikasi mobil Brio 2020 atau Honda Brio generasi awal yang masih tetap bisa dipakai harian. Anda bisa pilih salah satunya saja atau melakukan kelimanya. Semua tinggal disesuaikan dengan dana yang sudah disisihkan.

>>> Jangan lupa klik tips dan trik untuk mendapatkan informasi menarik lainnya tentang perawatan mobil baru dan bekas

Pertanyaan Sering Diajukan

Apa saja jenis modifikasi mobil?
Modifikasi mobil umumnya terbagi atas beberapa tema dasar, yaitu VIP, Elegan, Racing, dan Extreme
Bagian mobil yang mana saja yang bisa dimodifikasi?
Sebenarnya hampir semua komponen pada mobil bisa dimodifikasi, seperi bodi, lampu-lampu, velg, kaca, mesin, dan interior.
Berapa biaya modifikasi mobil?
Biaya untuk modifikasi mobil tergantung dari komponen yang diubah atau dipasang. Jika hanya memasang cutting stiker,ukuran kecil, maka biayanya tak sampai Rp50.000.
Sudah menulis di media online sejak 2009, Pras sangat berpengalaman di bidang otomotif. Pria penggemar mobil modifikasi ini sudah mencicipi berbagai jenis mobil, mulai LCGC hingga Hypercar. Pras menjadi anggota tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019.
 
back to top