Tips Beli Mobil Bekas Merek Tidak Populer

03/07/2020

Jual beli

3 menit

Share this post:
Tips Beli Mobil Bekas Merek Tidak Populer
Di Indonesia tidak hanya merek populer saja yang pernah dipasarkan, merek tidak populer juga pernah, berikut kami beri tips beli mobil bekas merek tidak populer

Di Indonesia ini tidak hanya merek populer saja yang pernah dipasarkan, mobil dengan merek asing alias tidak populer pun juga pernah dijual di Tanah Air. Misalnya tahun 1990-an atau bahkan awal 2000an di mana importir umum sempat 'panen' karena keran impor dibuka deras saat itu. Membeli mobil bekas dengan merek tidak populer juga bisa menguntungkan sebab biasanya depresiasinya tinggi, berikut ini kami beri tips beli mobil bekas merek tidak populer.

1. Cari Informasi Sebanyak Mungkin

Gambar menunjukkan Proton Iriz 2017

Cari informasi sebanyak mungkin mengenai mobil yang Anda incar

Pertama yang harus dilakukan adaalah Anda wajib mencari informasi sebanyak mungkin tentang mobil yang Anda incar. Bila perlu ikuti komunitasnya di media sosial (jika ada), jangan sungkan untuk bertanya mengenai mobil incaran Anda. Cari juga persamaan sparepart (substitusi)-nya, terutama untuk bagian mesin, karena mesin merupakan jantung sebuah mobil. Sementara kalau perbaikan body bisa 'diakali' oleh bengkel body repair di Tanah Air.

>>> Butuh informasi lebih detil tentang mobil yang akan Anda beli? Klik sini untuk simak review terlengkap dari Cintamobil.com

2. Ketahui Lokasi Bengkel Spesialisnya

Gambar menunjukkan bengkel Mentari Motor spesialis Opel dan Chevrolet

Anda wajib tahu bengkel spesialis yang mampu merawatnya

>>> Anda masih pusing gak tahu memilih bengkel yang mana? Klik sini untuk simak tips memilih bengkel service mobil terdekat yang bagus

Hal kedua yang menjadi tips beli mobil bekas merek tidak populer adalah Anda harus ketahui lokasi bengkel spesialisnya. Cari refrensi di internet mengenai bengkel mobil merek tidak populer yang Anda incar. Jika tidak ada bengkel spesialisnya sebab populasi mobilnya terlalu jarang, coba Anda cari tahu mesin mobil yang digunakan, misalnya Ssangyong Musso yang mesinnya mirip dengan Mercedes-Benz, atau Renault Koleos yang mesinnya serupa Nissan X-Trail.

>>> Butuh info tentang harga mobil serta promosinya? Klik sini untuk mendapat informasi terlengkap

3. Join Komunitas

Gambar menunjukkan mobil anggota komunitas datsun jakarta

Ikut komunitas menambah saudara dan mempermudah solusi jika ada masalah perihal kendaraan

>>> Join komunitas otomotif bukan cuma bergaul saja, begini manfaatnya 

Langkah ketiga yang dapat dilakukan saat mempertimbangkan membeli mobil bekas dengan merek tidak populer adalah dengan cara join komunitas. Biasanya anggota komunitas lain dapat membantu Anda menemukan solusi dari permasalahan seputar mobil yang Anda sedang hadapi. Apalagi dengan ikut komunitas, Anda mendapat beberapa benefit tambahan, misalnya mendapat rekomendasi bengkel atau kemudahan memperoleh spare part yang dibutuhkan.

Jadi itulah tips membeli mobil bekas merek yang asing alias tidak populer di Indonesia dari Cintamobil.com. Tercatat ada beberapa merek yang populasi mobilnya jarang berkeliaran di jalanan, merek ini baik yang pernah ataupun masih berjualan di Indonesia, misal Peugeot, Renault, Holden, Proton, Ssyangyong, Datsun, Subaru, Dodge, Volvo, Ford, Opel dan Chevrolet. Jadi, apakah Anda berminat untuk berburu mobil bekas yang mereknya tidak populer di Tanah Air?

>>> Jangan lupa klik sini untuk lanjut simak tips dan trik yang berguna lainnya

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe
 
back to top