Mobil Bekas Gembong Narkoba Pablo Escobar Dijual, Tertarik Beli?

06/10/2021

Jual beli

3 menit

Share this post:
Mobil Bekas Gembong Narkoba Pablo Escobar Dijual, Tertarik Beli?
Porsche 911 Carrera 3.0 RSR tahun 1974 milik Pablo Escobar dijual secara lelang. Tak hanya dimiliki gembong narkoba, mobil bekas ini punya sejarah yang panjang.

Porsche yang satu ini bukan mobil tua biasa. Karena tak hanya dimiliki oleh Pablo Escboar, mobil ini punya sejarah motorsport yang panjang. Kebetulan, Porsche hanya membuat mobil yang sama sebanyak 15 unit untuk mengikuti ajang International Race of Champions (IROC) pada tahun 1974.

Di antara 15 unit tersebut, 12 unit digunakan untuk balapan dan 3 digunakan untuk cadangan. Dari semua mobil tersebut, mobil yang dijual ini adalah satu-satunya yang dikendarai oleh Juara Dunia F1 2 kali, Emerson Fittipaldi.

>>> 5 Mobil Bekas yang Bisa Dijadikan Investasi

Pernah Digunakan Balapan Oleh Sang Gembong Narkoba

Setelah IROC tahun 1974, mobil bekas Fittipaldi ini dijual ke Roger Penske sebelum dia menjualnya lagi ke pebalap privateer John Tunstall dan Charlie Kemp.

Gambar Porsche Pablo Escobar

Mobil ini dikendarai oleh Emerson Fittipaldi pada ajang IROC tahun 1974

Antara tahun 1974 dan 1978, pasangan tersebut mengendarai mobil ini pada ajang balap di Lime Rock Park, Talladega, Road Atlanta, Mid-Ohio, Road America, dan Mid-America. Porsche ini juga sempat berkometisi berkompetisi di Daytona 24 Hours dan Sebring 12 Hours.

Pada akhirnya, mobil ini dibeli oleh Pablo Escobar dan sempat menggunakan body Porsche 935. Escobar pun sempat menggunakan mengendarai mobil ini dalam beberapa ajang balap termasuk Copa Renault 4 di Kolombia.

Setelah Escobar wafat, mobil bekas sang gembong narkoba akhirnya dibawa kembali ke Amerika Serikat oleh Roger Penske dan dikembalikan ke kondisi orisinalnya, termasuk livery yang digunakan Emerson Fittipaldi.

Gambar Mesin Porsche RSRS

Mesin 3,0 liter boxer-6 dengan individual throttle body tetap dipertahankan dengan kondisi asli

Penske pun menjual mobil bekas Escobar ini melalui Atlantis Motor Group dengan harga $ 2,2 juta atau setara Rp 31,3 miliar.

>>> Debut Porsche Mission R Concept, Calon Mobil Balap Masa Depan

Sempat Direstorasi Tahun 2010

Semenjak itu, mobil ini sempat direstorasi pada tahun 2007 dan 2010. Porsche 911 Carrera 3.0 RSR ini tak pernah lagi melihat lintasan balap. Karena pemilik barunya hanya memamerkan mobil bekas penuh sejarah ini di berbagai ajang Concours.

Akhirnya di tahun 2021, pemilik terakhirnya memutuskan untuk menjual Porsche langka ini di situs Collecting Cars. Dengan sejarah panjang dan populasinya, tak heran jika mobil ini bisa menembus harga $ 2,2 juta sebelumnya saat terjual ke pemilik beruntung yang baru. Apakah Anda tertarik untuk mengoleksi mobil ini?

Gambar Interior Porsche

Kursi ini sempat diduduki oleh gembong narkoba dan juara dunia Formula 1

>>> Porsche Macan Bermesin Bensin Akan Disuntik Mati Mulai 2024

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif di tahun 2017, Taufan mengisi berbagai posisi mulai dari reporter, test driver, dan host untuk salah satu portal berita otomotif nasional. Kini, Ia bergabung sebagai content writer di Cintamobil.com. Taufan merupakan lulusan Hubungan Internasional Fakultas
 
back to top