Review Mazda CX-5 GT 2021: Makin Hemat Dan Tetap Tampan

26/03/2021

Share this post:
Mazda CX-5 GT 2021
Editor rate:

Rp 555.800.000

Jual beli mobil Mazda CX-5 bekas, baru harga murah, kondisi terbaik di Indonesia Lihat promo

PT Eurokars Motor Indonesia punya jagoan baru yang berpotensi jadi volume maker Mazda Indonesia yakni Mazda CX-5 GT 2021 yang semakin hemat dan tetap tampan

Review Mazda CX-5 GT 2021: Makin Hemat Dan Tetap Tampan
Review Mazda CX-5 GT 2021: Makin Hemat Dan Tetap Tampan
0 Gambar

Pengantar Mazda CX-5 GT 2021

Mari kita simak spesifikasi Mazda CX-5 GT 2021 di bawah ini.

Kelebihan

Mesin lebih hemat BBM

Fitur makin lengkap di tipe GT

Handling terbaik di antara rivalnya

Kekurangan

Kabin belakang tak selega rivalnya

Performa tak sebuas rivalnya

Jaringan servis terbatas

Gambar Mazda CX-5 2012

Mampukah Mazda CX-5 GT 2021 melanjutkan kesuksesan model ini?

Hampir 10 tahun lalu sejak kehadirannya di dunia tahun 2012, Mazda CX-5 menjadi salah satu produk yang diterima pasar dengan baik tak terkecuali di Indonesia. Saat itu SUV medium racikan Jepang ini mampu merepotkan para pemain tangguh dengan merek mapan seperti Honda CR-V dan Nissan X-Trail. Sempat mendapatkan facelift ringan di tahun 2015 serta model baru generasi kedua di 2017, kini Mazda CX-5 kembali mendapat penyegaran.

Foto emblem CX-5

Mazda CX-5 GT 2021 mendapat sejumlah pembaharuan dan diklaim makin irit

Mazda Indonesia mengatakan bahwa kini mereka ingin kembali ke cara lama, yakni menempatkan fokus jualan mereka ke Mazda CX-5 trim Grand Touring (GT). Sebagai informasi, dahulu tersedia tiga tipe CX-5 yakni Sport sebagai entry level, Touring jadi yang medium, serta GT di top of line. Namun trim GT sempat menjadi tipe menengah di 2017 dan tipe GT digantikan dengan tipe ELITE. Lantas, seberapa menarik Mazda CX-5 GT 2021 ini? Simak ulasannya hingga tuntas.

Mazda CX-5 Elite 2019 - Promo DP & Angsuran Murah

Rp 370.000.000

Jakarta

45.271 km

Mazda CX-5 Elite Kuro

Rp 548.000.000

Jakarta

11.000 km

Mazda CX-5 Elite

Rp 395.000.000

Jakarta

82.000 km

Mazda CX-5 2.5 Touring 2013

Rp 156.500.000

Banten

154.000 km

Mazda CX-5 2.5 Touring AT Matic 2013 Putih

Rp 156.500.000

Jawa Barat

154.000 km

Mazda CX-5 Elite

Rp 365.000.000

Jakarta

77.000 km

Mazda CX-5 Elite Kuro

Rp 548.000.000

Jakarta

11.000 km

Mazda CX-5 Elite Kuro Edition AT 2022 Merah

Rp 548.000.000

Jakarta

11.000 km

Mazda CX-5 Elite KURO AT 2022 Merah

Rp 548.000.000

Jakarta

11.000 km

Eksterior Mazda CX-5 GT 2021

Review Mazda CX-5 GT 2021: Tampilan Depan

Sebagai pabrikan yang punya cita rasa premium. Mazda jelas tidak setengah-setengah dalam membangun desain Mazda CX-5 GT 2021 ini. Para desainer Mazda berani membuat SUV dengan desain bercita rasa seni yang tinggi, sekaligus mempertegas makna desain Kodo-Soul of Motion yang selalu diagungkan Mazda pada portofolio mobil baru Mazda saat ini.

Foto tampilan depan Mazda CX-5 GT 2021

Bahasa desain KODO desain tetap dipertahankan

Dari bagian depan ini, sebenarnya masih sama saja dengan model sebelum penyegaran. Masih hadir dengan grille trapezoidal berdesain bak three-dimensional look dengan logo Mazda bertengger kokoh didalamnya. Aksen chrome melintang besar yang menyabungkan tampilan lampu depan juga tetap ada. Lampu depan juga sudah mengadopsi Adaptive LED Headlights dengan daytime running light mengitari area projector, serta LED foglamp di area bumper bawah.

Review Mazda CX-5 GT 2021: Tampilan Samping

Ubahan yang langsung terlihat oleh mata di Mazda CX-5 GT 2021 ini adalah penggunaan velg dengan motif baru. Jika sebelumnya mengandalkan model multi spoke berkelir two-tone yang desainnya terkesan elegan sekaligus sporty. Kini velg tersebut tetap menggunakan ukuran yang sama yakni 19 inci, hanya saja modelnya diubah ke spoke yang lebih rapat yang mencitrakan kesan sporty dan tetap dibalut ban Toyo Proxes dengan ukuran 225/55.

Foto tampilan samping Mazda CX-5 GT 2021

Velg pakai desain dan warna baru

Tampilan samping dari Mazda CX-5 GT 2021 tetap terkesan sangat atletis dan maskulin berkat garis lekuk bodi desain yang dibentuk dari garis headlight hingga taillight. Salah satu detil yang cukup menarik adalah keberadaan aksen krom yang memanjang dari area kaca depan hingga belakang. Untungnya pada area kaca di pilar B dan pilar C terpisahkan oleh panel berkelir hitam, sehingga  area kaca terlihat lebih ramping.

Review Mazda CX-5 GT 2021: Tampilan Belakang

Karakter atletis sekaligus kokoh tetap dipertahankan di Mazda CX-5 facelift ini. Hal ini terlihat jelas di area buritan Mazda CX-5 GT 2021. Desain lekuk trapezoidal pada area plat mobil menjadi detil yang cukup oke guna mengekspos sisi atletis dari pintu bagasi yang bisa dibuka secara otomatis menggunakan power liftgate. Detail kecil seperti spoiler belakang yang desainnya seolah menyatu dengan atap tetap tersedia.

Foto tampilan belakang Mazda CX-5 GT 2021

Dua pipa knalpot menyiratkan performa mobil ini

Detail khas crossover juga tetap tersedia untuk mencerminkan kesan sporty sekaligus detail khas SUV seperti adanya body cladding yang ada di sekujur tubuh SUV buatan Jepang ini. Tak lupa dua buah pipa knalpot di bawah bumper belakang seakan menjelaskan bahwa performa yang diusung Mazda CX-5 GT 2021 ini tak bisa dipandang sebelah mata.

>>> Baca juga review mobil Mazda lainnya di sini:


Interior Mazda CX-5 GT 2021

Review Mazda CX-5 GT 2021: Layout Dashboard + Kursi

Masuk ke dalam interior, perpaduan material soft touch dengan aksen berwarna brushed silver serta panel bernuansa kayu memberikan kesan elegan ketika masuk ke dalam mobil. Masih sama seperti versi sebelum facelift, Anda bisa melihat perpaduan kenop konvensional dengan fitur touchscreen. Tampilannya yang mewah pun berlanjut pada konsol tengah yang dipenuhi fitur menarik milik Mazda.

Foto layout dashboard dan kursi Mazda CX-5 GT 2021

Posisi duduk luar biasa ergonomis

Kursi juga mampu memberikan suasana harmonis antara desain kabin yang bisa membuat penumpang rileks selama perjalanan. Posisi duduk pengemudi terasa mantap sehingga pengemudi bisa merasakan kenyamanan yang baik dan berdampak pada konsentrasi lebih baik selama perjalanan. O ya kursi pengemudi ini dapat diatur secara elektris ke delapan arah serta dilengkapi dengan dua buah memory seat.

Review Mazda CX-5 GT 2021: Sunroof

Foto sunroof di Mazda CX-5 GT 2021

Sunroof menguatkan kesan mahal

Sunroof bukan hanya menjadi simbol status bagi sebuah mobil dengan harga jual yang mahal, tetapi juga berfungsi untuk menambah aura lega di dalam kabin. Ditambah lagi, bagi Anda yang memiliki anak kecil pasti akan senang dengan keberadaan fitur ini. Untuk pengoprasiannya sendiri sunroof ini menggunakan elektris dan bisa dibuka secara sliding serta tilt.

Review Mazda CX-5 GT 2021: Bagasi

Foto bagasi Mazda CX-5

Bagasi tak selega rivalnya

Bicara soal bagasi, Mazda CX-5 GT 2021 ini memiliki kapasitas bagasi 442 liter dalam kondisi jok baris kedua tetap digunakan, yang mana figur tersebut sama persis dengan model sebelum facelift. Melipat jok belakang untuk menambah kapasitas bagasi juga bisa dilakukan dengan mudah, karena Mazda sudah menyediakan kenop khusus di area samping kiri-kanan bagasi, sehingga memudahkan melipat jok tengah secara cepat, sekaligus menambah luas kapasitas bagasi menjadi 1.342 liter.

>>> Cek juga berita terbaru seputar mobil Mazda:

Fitur Mazda CX-5 GT 2021

Review Mazda CX-5 GT 2021: Panel Instrumen

Foto panel instrumen Mazda CX-5 GT 2021

Font di panel instrumen kini baru senafas dengan emblem CX-5 di luar mobil

Panel instrumen juga salah satu hal baru yang bisa Anda temui di Mazda CX-5 GT facelift ini. Kini font yang digunakan baru dan terlihat lebih menarik dari versi yang sebelumnya. Kelengkapan informasi yang ditawarkan juga sama baiknya dengan sebelum facelift. Ada indikator suhu, konsumsi BBM rata-rata, konsumsi BBM real time, fitur radar, terkoneksi dengan head unit, serta tentunya odometer serta tripmeter.

Review Mazda CX-5 GT 2021: In-Car Entertaiment System

Foto speaker Mazda CX-5 GT 2021

10 speaker racikan BOSE® beri reproduksi suara memadai

Sistem MZD Connect dengan layar LCD touchscreen 7 inci diandalkan sebagai fitur infotainment andalan Mazda dibekali dengan fitur-fitur canggih, serta pengaturan yang user-friendly. Ia dibekali fitur navigasi, pengaturan mode efisensi dan safety mobil, koneksi telepon, serta pastinya fitur entertainment dari mulai FM, AM, USB, stitcher, aha, dan Bluetooth.

Foto head unit Mazda CX-5 GT 2021

MZD Connect mudah dioperasikan

Untuk mengoperasikan MZD Connect bisa melalui controller di area bawah tuas transmisi, maupun melalui sentuhan pada beresolusi tinggi yang bisa dioperasikan pada saat kondisi diam. Menariknya sistem MZD Connect yang didukung total 10 speaker audio berkualitas dari BOSE ini bisa membaca data lagu dari device Apple iOS, baik untuk lagu di simpan dalam Apple Music maupun layanan streaming semisal Spotify. 

Review Mazda CX-5 GT 2021: Ringkasan Fitur Keselamatan

Foto tombol pengatur fitur Mazda CX-5 GT 2021

Fitur memang tak selengkap ELITE

Salah satu yang menjadi kelemahan di mobil dengan trim menengah adalah adanya beberapa fitur yang sengaja dihilangkan. Untuk Grand Touring, Anda tidak akan menemukan fitur Smart City Brake Support (SCBS), Rear Cross Traffic Alert dan Blind Spot Monitoring Assist. Namun, Anda masih dijaga oleh sederet fitur keselamatan Mazda lainnya, seperti kontrol traksi, sensor parkir dengan kamera 360 derajat. Dan ia juga sudah dilengkapi dengan Head Up Display lho!

Foto kunci Mazda CX-5 GT 2021

Kunci model baru

Satu lagi detail menarik yang disodorkan oleh PT Eurokars Motor Indonesia untuk konsumennya, adalah desain kunci anyar yang kini tombolnya ada di bagian samping kunci. Kunci ini modelnya sama dengan Mazda 3 100th Anniversary hanya saja tidak tersedia emboss logo 100 tahun Mazda. Kunci ini juga hanya perlu dikantungi saja, lalu tekan tombol hitam di gagang pintu untuk membuka dan menutup kunci.

Operasi Mazda CX-5 GT 2021

Foto mesin Skyactiv G Mazda 2.500

Mesin ini mendapatkan teknologi Cylinder Deactivation

Bodi kompak Mazda CX-5 disematkan mesin 4-silinder dengan kode SKYACTIV-G berkapasitas bersih 2,488 cc dengan kompresi tinggi yang mencapai 13,0 :1 (hebatnya mampu diisi Pertalite). Kompresi tinggi membuat pembakaran kian bersih, pun begitu mesin ini mampu membuat mobil terasa effortless saat di jalankan. Tahun 2017 kami pernah coba akselerasi dari diam ke 100 km/jam ada di angka sekitar 9 detik. Cukup baik untuk mobil sekelasnya. 

Foto ban dan velg Mazda CX-5 GT 2021

Tenaga dan torsi tersalur ke dua roda depan

Hal yang baru pada mesin CX-5 sudah mendapatkan teknologi Cylinder Deactivation. Teknologi ini berfungsi untuk mematikan dua silinder saat mobil berkendara konstan di atas 60 km/jam maupun saat tidak terlalu dibutuhkan tenaga. Sistem ini diklaim mampu meningkatkan efisiensi bahan bakar 5-15% ketika diaktifkan. Revisi pada mesin juga terjadi, dengan penambahan tenaga yang lebih besar 4 PS menjadi 194 PS, serta peningkatan 6 Nm pada torsi menjadi 258 NM. Tenaga dan torsi tersebut disalurkan ke dua roda depan melalui transmisi otomatis SKYACTIV-DRIVE 6-Percepatan.

Spesifikasi Mazda CX-5 GT 2021

Berikut ini adalah spesifikasi Mazda CX-5 GT 2021.

Mesin Mazda CX-5 GT 2021
Seri mesin

 SKYACTIV-G 2.5L In-line 4 cylinder DOHC 16 valve

Jumlah Katup

 16 Katup (2 Inlet & 2 Outlet Per Silinder)

Rasio Kompresi

 13,0 : 1

Pasokan Bahan Bakar

 Direct Injection
Tenaga Maksimum

 192,5 HP (194 PS) @ 6.000 rpm

Torsi Maksimum

 258 NM @ 4.000 rpm

Kapasitas Silinder

 2,488 cc

Bore X Stroke

 89,0 mm x 100.0 mm

Tipe Transmisi

 SKYACTIV®-Drive 6-Percepatan, Penggerak Roda Depan (FWD)

Rangka Mazda CX-5 GT 2021
Panjang X Lebar X Tinggi

 4.550 mm X 1.840 mm X 1.680 mm

Jarak Sumbu Roda

 2.700 mm

Kapasitas Penumpang

 5 Penumpang

Ground Clearance

 193 mm

Berat

 1.604 Kilogram
Track Roda Depan & Belakang

 1.595 mm & 1.595 mm

Kapasitas Tangki

 56 Liter

Suspensi/Kaki-Kaki Mazda CX-5 GT 2021
Suspensi Depan & Belakang

 Depan: MacPherson Strut

 Belakang: Multi-Link

Sistem Kemudi

 Rack And Pinion, Electronic Power Steering

Rem Depan & Belakang

 Ventilated Disc Brake & Solid Disc Brake

Teknologi Sistem Pengereman

 ABS, EBD, EBD, BA

Teknologi Safety Sasis

 SKYACTIV® Chassis

Struktur Sasis

 Monokok, SUV C-Segment

Pelek

 Alloy, 19 inch

Jenis Ban

 Toyo Proxes R46, 225/55R19

Daftar Harga Mazda CX-5 GT 2021

Foto tampilan belakang Mazda CX-5 GT 2021

Harganya cukup menggoda dan mampu menantang rivalnya

Peningkatan teknologi tentu saja berdampak pada harga yang ditawarkan. Mengalami sedikit peningkatan dibandingkan model sebelumnya, harga Mazda CX-5 GT saat ini dibanderol mulai dari Rp 555,8 jutaan (OTR Jakarta). Khusus untuk warna Soul Red Crystal Metallic, Polymetal Grey Metallic, dan Machine Grey Metallic konsumen harus menambah uang Rp 4 juta untuk mendapatkan ketiga kelir khusus tersebut.

Kesimpulan Mazda CX-5 GT 2021

Foto Mazda CX-5 GT 2021

Lebih ganteng iya, lebih irit? Harus dites dulu dong...

Ubahan yang dilakukan oleh PT Eurokars Motor Indonesia ini terbukti mampu membuat tampilan Mazda CX-5 GT 2021 ini semakin enak dilihat dan tampan. Namun, untuk membuktikan klaim lebih irit hingga 15% kami membutuhkan tes jalan lebih jauh. Dan nanti akan kami sampaikan hasil test drive-nya jika unit tes untuk mobil ini sudah tersedia. Secara umum pembaharuan yang dilakukan Mazda Indonesia ini cukup menarik.

Arfian Alamsyah
Share this post:
Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe

Dealer mobil terpercaya

Lihat lainnya
back to top