Proyek besar jalan Tol Tans Sulawesi sudah dimulai dengan pembangunan jalan Tol Manado-Bitung pada pertengahan 2016. Kabar terbaru disampaikan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) melalui akun Instagram @bpjt_info. perihal keberlanjutan proyek senilai Rp 5,12 triliun tersebut Disebutkan progres jalan Tol Manado-Bitung sudah mencapai 72,19 persen. Pemerintah menargetkan jalan tol ini rampung pada pertengahan 2020 sehingga akhir tahun sudah bisa dioperasikan secara penuh.
Spesifkasi Tol Manado-Bitung
Tol Manado Bitung panjang 39 km
Tol Manado-Bitung memiliki panjang 39 km membentang dari Kota Manado di sebelah barat Provinsi Sulawesi Utara hingga Kota Bitung yang berada di sebelah timur provinsi yang sama, serta terbagi menjadi 2 Seksi. Seksi 1 Ring Road Manado-Sukur-Airmadidi sepanjang 14 Km dan Seksi II Airmadidi-Bitung sepanjang 25 Km. Untuk memudahkan akses masyarakat, ada lima Simpang Susun disediakan yaitu:
- Simpang Susun Manado,
- Simpang Susun Air Madidi,
- Simpang Susun Kauditan,
- Simpang Susun Danowudu dan
- Simpang Susun Bitung
>>> Pembangunan Jalan Tol Pekanbaru - Dumai, Progres Lebih Dari 65 Persen
Dorong Pertumbuhan Ekonomi
Tol Manado Bitung dibuka secara fungsional pada musim mudik Natal 2019 dan Tahun Baru 2020
Pembangunan jalan Tol Manado-Bitung merupakan bagian dari proyek strategis nasional (PSN) yang bertujuan mengurangi biaya logistik beberapa produk ekspor melalui Pelabuhan Internasional Bitung. Melalui tol ini waktu tempuh Manado - Bitung yang sebelumnya 90 hingga 120 menit menjadi lebih singkat hanya sekitar 30 menit.
Keberadaan tol ini juga akan mendukung pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Bitung, tol ini tidak hanya terkoneksi untuk pelabuhan dan KEK Bitung dan Tanjung Pulisan - Likupang saja, akan tetapi juga sebagai pendukung kawasan strategis pariwisata nasional Manado – Bitung – Likupang, termasuk akses ke Pulau Lembeh.
Dari industri pariwisata, kehadiran tol pertama di Sulawesi Utara ini juga akan menjadi faktor pendorong berkembangnya sektor pariwisata kawasan Manado – Bitung – Likupang. Kawasan ini menjadi salah satu dari 5 kawasan pariwisata prioritas yang akan dikembangkan tahun 2020. Disamping itu masih banyak lagi objek wisata di Sulawesi Utara yang memiliki potensi dan belum dieksplorasi, seperti Pantai Serena, dan Air Terjun Kima Atas yang juga memerlukan dukungan infrastruktur yang memadai dan nyaman.
>>> Kena Denda Besar Karena E-Toll Hilang, Begini Proses Penanganannya!
>>> Ikuti terus berita otomotif terlengkap di Cintamobil.com