Hyundai N Performance Akan Hadir di Lini SUV dan Mobil Listrik

06/12/2019

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
Hyundai N Performance Akan Hadir di Lini SUV dan Mobil Listrik
Setelah kesuksesan i30 N, Hyundai dikabarkan akan melebarkan sayap line-up N Performance pada lini SUV dan mobil listrik mereka.

Bagi Anda pemuja kecepatan, tentu tak asing lagi dengan divisi high performance dari hyundai, yakni N Performance. Pabrikan asal Korea Selatan tersebut juga memiliki kabar gembira bagi para konsumennya, lantaran terkait rencananya untuk melebarkan line-up N Performance hingga ke lini SUV dan mobil listriknya (EV). Menurut situs Motor1.com, rencana ekspansi N performance ini akan terealisasi pada 2025 mendatang. Namun Hyundai masih menutup rapat informasi mengenai line-up N Performance terbaru yang akan hadir.

>>> Review Hyundai Santa Fe XG CRDi 2019: Varian Menengah yang Tak Kalah Gagah

Foto Hyundai Tucson N Line versi Eropa

Hyundai Tucson N Line, hadir dengan tampilan dan handling lebih sporty lewat lini N Line

Brand N Performance sendiri sudah hadir di Eropa lewat Hyundai i30 N. Hyundai juga dikabarkan akan melebarkan sayap N Performance dengan memperkenalkan lini N terbaru, yakni N Line. Nantinya lini N Line ini diposisikan di antara model reguler dan line-up N Performance. Lini N Line Hyundai juga akan menawarkan desain yang lebih sporty, dengan performa mesin yang lebih baik, meski tak se-advance N Performance.

>>> Review Hyundai Tucson 2019

Foto Hyundai i30 N di Eropa

Kesuksesan Hyundai i30 N bahkan hingga ajang motorsport, membuat Hyundai melebarkan sayap N Performance ke lini SUV dan EV

Rencana ekspansi lini N Performance juga diperkuat dengan kabar bahwa Hyundai sedang mengembangkan Tucson N. Sebelumnya pada bulan Maret lalu, Hyundai juga telah merilis Tucson N Line, dengan tampilan dan handling yang lebih sporty. Namun tampaknya Hyundai juga akan menyiapkan Tucson N, yang rumornya akan menggunakan mesin dengan tenaga minimal 354 hp, demi mendapatkan akselerasi 0-100 km/jam di bawah 6 detik. 

>>> Hyundai Dipastikan Akan Bangun Pabrik Mobil Di Cikarang

Foto Hyundai iMax N sedang lakukan drifting

Hyundai iMax N, kembaran H-1 dengan mesin bertenaga 400 hp untuk ajang Time Attack Challenge

Selain itu, menurut Car Magazine, Hyundai juga tengah menyiapkan Venue N yang akan menjadi sport crossover pertama Hyundai. Belum lama ini, Hyundai juga tertangkap kamera sedang melakukan pengetesan model iMax N, yang merupakan MPV kembaran H-1 namun dibekali dengan mesin V6 twin turbo bertenaga 402 hp dan torsi 555 Nm. Hyundai iMax N ini dibangun untuk mengikuti World Time Attack Challenge 2019 di Sidney Motorsport Park pada tanggal 18-19 Oktober 2019 lalu.

>>> Sedang cari mobil bekas? Klik sini dulu

Foto Hyundai Kona EV

Hyundai Kona EV yang terbuka kemungkinan untuk mendapatkan varian N

Kabar lainnya, Hyundai juga mengumumkan telah menginvestasikan dana sebesar US$ 17 miliar untuk pengembangan kendaraan listrik dan otonom.  Salah satu wujud nyatanya adalah Kona EV, crossover listrik yang dijajakan secara global. Menurut banyak kalangan, terbuka kemungkinan Hyundai akan membekali N Performance pada kendaraan listriknya, layaknya Ford Mustang Mach-E atau Tesla yang menawarkan varian high performance pada setiap line-up mobil listrik mereka. 

>>> Kumpulan berita otomotif terkini lainnya

 
back to top