
Pembangunan jalan tol lingkar luar Jakarta 2 alias Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2 terus dikebut. Sebagian kecil ruasnya sudah beroperasi. Sisanya, lebih banyak yang tengah dikerjakan.
Progres terbaru
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) merilis progres terbaru pembangunan salah satu ruas, yaitu Tol Cimanggis-Cibitung. Jalan tol sepanjang 26,18 kilometer (km) yang dikelola PT Cimanggis Cibitung Tollways ini mendekati selesai.
Disebutkan dalam unggahannya di akun IG @kemenpupr Tol Cimanggis-Cibitung terbagi menjadi 2 seksi, yaitu Seksi 1a ruas Junction Cimanggis - On/Off Ramp Jatikarya / Transyogi (3,17 Km) dan Seksi 2 ruas On/Off Ramp Jatikarya - Junction Cibitung (23,01 Km).
>>> Perlu Membiasakan Diri Mengontrol Kecepatan di Jalan Tol Baru
Jalan Tol Cimanggis-Cibitung mendekati selesai
Progres pembangunan Seksi 1a ruas Junction Cimanggis - On/Off Ramp Jatikarya / Transyogi (3,17 Km) sudah mencapai 99 persen. Ruas ini juga telah dilakukan uji coba Uji Laik Fungsi (ULF) yang dilaksanakan oleh tim evaluasi yang terdiri dari unsur Kementerian PUPR, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan Korps Lalu Lintas Kepolisian Republik Indonesia (Korlantas Polri). Sejumlah kekurangan yang ditemukan juga sudah dilakukan perbaikan.
Sementara itu untuk Seksi 2 ruas On/Off Ramp Jatikarya - Junction Cibitung (23,01 Km) progres konstruksi sudah mencapai 73,2 persen. Ditargetkan konstruksi ruas ini bisa selesai pada Maret 2021 mendatang dan bisa segera dioperasikan.
Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2
Jalan tol lingkar luar Jakarta 2 atau Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2 memiliki panjang 110 Km. Jalan tol ini melintasi Kota Jakarta Barat, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Kabupaten Bogor, Kota Depok, Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi, dan Kota Jakarta Utara.
Ada 7 ruas di jalan tol ini yaitu Bandara Soetta-Kunciran, Kunciran-Serpong, Serpong-Cinere, Cinere-Jagorawi, Depok-Antasari, Cimanggis-Cibitung, dan Cibitung-Cilincing.
Sementara yang sudah beroperasi yaitu Kunciran-Serpong, Cinere-Jagorawi Seksi 1, serta Depok-Antasari Seksi 1 dan 2. Sisanya masih tahap konstruksi dengan progres bervariasi.
Ke depan jika seluruh ruas sudah beroperasi secara penuh jalan tol diharapkan menjadi solusi atas kemacetan yang sering terjadi di Tol Lingkar Luar Jakarta 1 (JORR 1).
>>> Masih Ada 2 Tol Trans Sumatra yang Akan Beroperasi Tahun Ini
Jalan Tol Cimanggis-Cibitung sudah menjalani Uji Laik Fungsi (ULF) pada 7-11 Sept 2020