Wow! BMW Group Indonesia Bukukan Penjualan Rp 1 Triliun di GIIAS 2021

25/11/2021

Pasar mobil

4 menit

Share this post:
Wow! BMW Group Indonesia Bukukan Penjualan Rp 1 Triliun di GIIAS 2021
Setelah melantai selama 11 hari di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021, BMW Group Indonesia berhasil memenuhi target penjualan Rp 1 triliun.

BMW Group Indonesia berhasil memenuhi target pencapaian pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) tahun ini. Berbagai pencapaian ini termasuk penampilan lebih dari 20 model terbaru dari BMW dan MINI, serta target penjualan di BMW Group Pavilion selama melantai di GIIAS 2021 selama 11 hari.

Tak hanya sekadar penjualan dan pameran, mereka juga mengadakan berbagai kegiatan terkait layanan premium dan aktivitas bersama komunitas BMW dan MINI untuk merayakan kesuksesan 20 tahun perjalanan jenama asal Jerman ini di Indonesia.

Hadirkan Mobil Eksklusif dan Booth yang Menarik

BMW Group Pavilion hadir dengan desain premium dan elegan khas BMW, customer lounge yang sangat nyaman, BMW M Performance Corner, BMW Lifestyle Collection, serta area test-drive khusus untuk 15 mobil lansiran BMW dan MINI.

>>> GIIAS 2021: BMW Luncurkan M4 Competition x KITH Satu-satunya di Asia Tenggara

Gambar BMW Group Pavilion

Layout BMW Group Pavilion di GIIAS 2021

Rangkaian acara di GIIAS 2021 dibuka dengan peluncuran edisi paling eksklusif dari M Division saat ini, BMW M4 Competition x KITH. Didukung hal-hal tersebut, BMW Group Pavilion mendapat kehormatan sebagai Booth Favorit pilihan pengunjung GIIAS 2021.

"Setelah mengalami penundaan di tahun 2020, ajang GIIAS di tahun ini merupakan kegiatan yang strategis untuk membuktikan bahwa industri otomotif tetap dapat mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia. Selain itu juga merupakan saat yang tepat untuk rayakan 20 tahun perjalanan brand BMW di Indonesia," ujar Ramesh Divyanathan, Presiden Direktur BMW Group Indonesia.

Lebih lanjut, Ramesh juga mengungkapkan bahwa BMW Indonesia sangat senang dapat kembali menyambut juga bertemu secara langsung dengan para pelanggan, business partner, dan seluruh stakeholders di GIIAS 2021.

Gambar BMW M4 Competition x KITH

GIIAS 2021 juga menjadi ajang ASEAN Premiere BMW M4 Competition x KITH, unit satu-satunya di Asia Tenggara

Mencatat Transaksi Rp 1 Triliun di GIIAS 2021

Selama 11 hari, BMW dan MINI menghadirkan rangkaian program menarik bagi para konsumennya. Melalui program tersebut, mereka berhasil memenuhi target penjualan dengan total 544 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) untuk BMW, dan 129 SPK untuk MINI.

>>> Bukan Sekadar Mobil, BMW M Bisa Jadi Investasi Buat Para Sultan

Hasil tersebut sudah mendekati pemesanan kendaraan di GIIAS 2019 di mana pandemi COVID-19 belum ada (-2%). Nilai transaksi on-the-road mereka selama pelaksanaan GIIAS mencapai Rp 1.000.000.000.000 (satu triliun rupiah).

"Setelah menutup tahun 2020 dengan hasil yang luar biasa dan mempertahankan posisi BMW sebagai produsen otomotif premium nomor satu di Indonesia, kami kembali melihat hasil yang sangat baik pada Oktober 2021 – melampaui hasil tahun 2020," terang Ramesh.

Gambar BMW M Division

2021 juga menjadi tahun bersejarah untuk line up BMW M di Indonesia

Ia juga mengungkapkan bahwa sepanjang tahun ini, BMW dan MINI membukukan peningkatan penjualan masing-masing sebesar 16% dan 36% dibanding tahun sebelumnya.

Tak kalah menarik, penjualan BMW M dan M-Performance juga memecahkan rekor penjualan baru sebesar 100 unit setelah 10 bulan sejak awal tahun 2021. Ini melebihi catatan tertinggi sebelumnya (89 unit) di tahun 2015.

Jika melihat benang merahnya, tahun 2015 dan 2021 merupakan tahun peluncuran BMW M3 dan M4 generasi terbaru. Jadi, bisa dikatakan animo masyarakat terhadap kedua mobil legendaris dari BMW tersebut tidak memudar meski diterpa pandemi.

>>> Temukan Mobil Bekas Incaran Anda dengan Harga yang Menarik di Sini

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif di tahun 2017, Taufan mengisi berbagai posisi mulai dari reporter, test driver, dan host untuk salah satu portal berita otomotif nasional. Kini, Ia bergabung sebagai content writer di Cintamobil.com. Taufan merupakan lulusan Hubungan Internasional Fakultas
 
back to top