SUV Kompak Terbaru Kia Diperkenalkan Bulan Depan di India

25/01/2020

Mobil baru

2 menit

Share this post:
SUV Kompak Terbaru Kia Diperkenalkan Bulan Depan di India
Tak lama setelah Seltos, konsep SUV kompak terbaru Kia akan diperkenalkan pada Auto Expo 2020 yang berlangsung antara 5 hingga 12 Februari di New Delhi, India.

Laporan terbaru menyebutkan bahwa SUV kompak terbaru Kia akan menyasar pasar lokal. Walaupun detail desain belum diluncurkan, tampilannya akan menggunakan gaya modern. Termasuk highlight berupa grille hidung harimau khas Kia pada bagian depan, lampu depan LED yang ramping, serta intake udara samping yang besar.

Terlihat dari gambar yang dirilis oleh Kia, bagian depannya menawarkan kap yang berotot, spion kecil, fender tebal, serta ground clearance yang tinggi dan roda berukuran besar memberikan kesan yang atletis. Di samping, pelek alloy dengan pola diamond-cut disebut memiliki ukuran 16 inci. Namun tak menutup kemungkinan mobil aslinya akan menggunakan pelek yang lebih besar.

 desain konsep kompak SUV terbaru Kia berwarna cokelat
Tampilan depan SUV terbaru Kia yang akan diluncurkan bulan depan

Pindah ke belakang, mobil konsep ini terlihat mendapatkan pilar-D mengambang dengan kaca belakang lebar. Lampu ekor ditempatkan secara horizontal dan dihubungkan oleh strip LED. Sementara bumpernya mendapatkan sisipan aksen hitam bersama matte-silver yang memperkuat tampilan gaharnya.

>>> Kia Ungkap Rencana Perkenalkan 11 Mobil Listrik Hingga 2025

Walaupun Kia masih belum mengungkapkan desain nterior mobil ini, tampilannya diprediksi tak jauh dari Kia Seltos maupun Hyundai Venue. Fitur baru seperti sistem infotainment layar sentuh yang sudah terintegrasi dengan smartphone, AC otomatis, pengisian nirkabel, sunroof, hingga kursi dengan pemanas diprediksi akan menjadi bagian dari fitur yang ditawarkan.

Barisan mesin kemungkinan besar akan saling berbagi dengan Hyunda Venue, mesin 1.0L dan 1.2L naturally aspirated berteknologi turbo. Tapi tak menutup kemungkinan mesin diesel 1.5L yang digunakan untuk Seltos diprediksi masuk dalam pilihan mesinnya. Transmisi diperkirakan menggunakan manual 6-percepatan dan DCT 7-percepatan.

>>> Review Kia Seltos 2019: “Putra Hercules” Bergaya Milenial

 tampilan belakang kompak SUV terbaru Kia berwarna cokelat
Desain hingga tampilannya kemungkinan besar mengikuti Kia Seltos

Dikenal juga dengan nama QYi, kompak SUV anyar milik Kia ini akan memiliki panjang di bawah empat meter. Ada dua jenis wheelbase, 2.500 mm untuk pasar India dan 2.520 mm di pasar internasional. Di India sendiri, mobil ini akan bersaing langsung dengan Hyundai Venue, Maruti Vitara, dan Ford Ecosport. 

>>> Berita otomotif terlengkap hanya ada di Cintamobil.com

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top