
Mitsubishi Xpander Cross merupakan Low SUV 7-penumpang paling 'segar' dibanding rival-rivalnya. Hingga akhirnya All New Honda BR-V diperkenalkan pada tahun 2021 dengan pembaruan besar-besaran dan segudang fitur canggih yang menarik.
Apakah Xpander Cross dapat tetap bersaing dengan All New BR-V yang datang seakan membalas dendam? Kali ini, kami akan melakukan komparasi terhadap Low SUV jagoan Mitsubishi tersebut dengan sang pendatang baru.
1. Harga
Meski belum dipasarkan, Anda sudah bisa melihat mobil ini di beberapa pameran Honda
Mitsubishi Xpander Cross ditawarkan mulai dari Rp 259,94 juta untuk varian bertransmisi manual hingga Rp 281,36 juta untuk varian Premium Package AT. Di sisi lain, PT Honda Prospect Motor (HPM) menyebut bahwa All New BR-V akan ditawarkan mulai dari Rp 260 juta.
Hingga saat ini HPM memang belum memberikan harga pasti untuk mobil tersebut mengingat mereka baru mulai memasarkan All New BR-V pada awal 2022. Kami memprediksi bahwa dua varian tertingginya, Prestige dan Prestige Honda Sensing, akan ditawarkan di kisaran Rp 290 hingga 320 juta.
>>> Kelebihan dan Kekurangan Honda Mobilio Eks Taksi, Untung atau Rugi?
2. Dimensi
Mitsubishi Xpander Cross memiliki panjang 4.500 mm, lebar 1.800 mm, tinggi 1.750 mm, wheelbase 2.775 mm, dan ground clearance 225 mm. Sedangkan All New Honda BR-V memiliki panjang 4.490 mm, lebar 1.780 mm, tinggi 1.685 mm, wheelbase 2.700 mm, dan ground clearance 220 mm.
Xpander Cross masih lebih besar meski BR-V terbaru sudah berbenah dalam hal dimensi
Menilik data dimensi di atas, kami menyimpulkan bahwa Xpander Cross menawarkan kelegaan kabin yang lebih baik dibanding BR-V. Ground clearance 225 mm juga menjanjikan kemampuan untuk menerjang genangan air serta medan jalan yang kurang baik.
3. Performa
Mitsubishi Xpander Cross menggunakan mesin 4A91 4-silinder 1.499 cc DOHC MIVEC yang menghasilkan tenaga 102 HP dengan torsi 141 Nm yang disalurkan ke roda depan melalui pilihan transmisi otomatis 4-percepatan dan manual 5-percepatan.
All New BR-V meminjam mesin dari saudaranya, City Hatchback RS
Sedangkan Honda BR-V terbaru menggunakan mesin L15ZF 4-silinder 1.497 cc DOHC i-VTEC yang menghasilkan tenaga 119 HP dengan torsi 145 Nm yang disalurkan ke roda depan melalui pilihan transmisi CVT dan manual 6-percepatan.
Soal performa, BR-V dengan mesin barunya lebih unggul dibanding sang rival. Efisiensi bahan bakar Xpander Cross juga selama ini menjadi salah satu parameter yang kerap dikritik. Di sisi lain, kami cukup optimis bahwa mesin BR-V yang dipinjam dari City Hatchback RS dapat menjadi kandidat kuat sebagai yang paling irit di kelasnya.
>>> Konsumsi BBM Toyota Fortuner vs Pajero Sport, Lebih Irit Mana?
4. Fitur
Di sini BR-V unggul telak dibanding Xpander Cross dengan deretan fitur canggih nan menariknya. Mulai dari Honda LaneWatch, Remote Engine Start, Walk-Away Auto Lock, dan Smart Entry System.
Penyematan Honda Sensing membuat BR-V tipe tertinggi sangat menarik untuk dipinang
Apalagi di tipe tertinggi, mobil ini dibekali dengan Honda Sensing yang bertugas sebagai asisten pengemudi dalam hal keselamatan berkendara. Sementara fitur unggulan dari Xpander Cross 'hanya' Cruise Control (tipe tertinggi) dan Emergency Stop Signal.
Kesimpulan
Jika sama-sama tipe terendah, Xpander Cross masih cukup menarik untuk dipertimbangkan dengan kelegaan kabin yang lebih baik. Namun, jika Anda tak masalah untuk mengeluarkan biaya lebih besar, All New BR-V dengan Honda Sensing adalah mobil yang lebih baik secara objektif.