F1 Amerika 2021: Max Verstappen Menjauhi Hamilton di Puncak Klasemen

25/10/2021

Event - Promosi

4 menit

Share this post:
F1 Amerika 2021: Max Verstappen Menjauhi Hamilton di Puncak Klasemen
Persaingan juara dunia F1 2021 semakin memanas, Max Verstappen berhasil mengungguli pesaing terdekatnya, Sir Lewis Hamilton di Circuit of the Americas.

Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen tampil gemilang dan membungkus kemenangan seri balap F1 Amerika 2021 di Circuit of the Americas (COTA), Texas. Sir Lewis Hamilton harus puas finis di urutan kedua setelah strategi dari Mercedes-AMG Petronas tak berhasil mengantarnya ke podium pertama.

Seri ini menjadi balapan pertama di Amerika Serikat setelah vakum selama dua tahun. Keberhasilan seri Netflix Formula 1: Drive to Survive membuat popularitas ajang balap jet darat ini sedang tinggi-tingginya.

Hasil ini membuat Verstappen semakin menjauhi Hamilton di puncak klasemen. Persaingan seru antara kedua pebalap pun berlanjut ke lima seri balap yang tersisa.

Start Apik Lewis Hamilton

Gambar Lap 1

Lewis Hamilton menyalip Max Verstappen di tikungan pertama COTA

Max Verstappen memulai balapan dari pole position, disusul oleh Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas di grid kedua dan ketiga. Namun, saat lampu start menyala, Hamilton berhasil melakukan start yang sempurna dan menyalip Verstappen di tikungan pertama.

>>> F1 Turki 2021: Valtteri Bottas Juara, Lewis Hamilton Marah-marah

Meski demikian, mobil RB16B yang ia kendarai memang lebih digdaya ketimbang Mercedes W12. Hamilton pun kesulitan untuk melepaskan diri dari kejarang pebalap berjuluk Super Max tersebut.

Tim Red Bull Racing langsung memutar otak agar Verstappen bisa kembali di urutan terdepan. Mereka akhirnya menginstruksikan Verstappen untuk masuk ke pit pada lap 11 untuk melakukan undercut. Ia pun turun ke posisi kelima setelah keluar dari pitlane.

Gambar Verstappen Pitstop

Verstappen masuk pitstop lebih awal untuk melakukan undercut

Tiga lap setelahnya, barulah Hamilton masuk ke dalam pit untuk melakukan pergantian ban. Strategi Red Bull pun berhasil karena Verstappen kembali menjadi pebalap terdepan dengan jarak yang cukup baik.

Kemenangan Kedelapan Max Verstappen

Saat balapan mendekati setengah jarak, Hamilton pun mulai menggerus keunggulan Verstappen. Jarak antara kedua pebalap bahkan sudah di bawah 3 detik pada saat Verstappen melakukan pitstop kedua. Ban segar tersebut memberinya 26 putaran hingga finis. Red Bull sempat khawatir bahwa ban tersebut tidak akan bertahan.

Red Bull khawatir bahwa Mercedes akan melakukan undercut jika Max Verstappen bertahan di lintasan terlalu lama. Nyatanya, tim berjuluk Silver Arrow justru memutuskan untuk berlari jauh dan menginstruksikan Hamilton untuk melakukan pit pada lap 37. Ia pun bergabung dengan jarak 8,8 detik di belakang Verstappen dengan ban lebih segar.

>>> Bocoran Gaji 'Tukang Ganti Ban' di F1, Setahun Bisa Beli Ferrari!

Gambar Verstappen vs Hamilton

Hamilton mulai memperkecil jarak

Max Verstappen pun mulai menghadapi lalu lintas pebalap-pebalap terbelakang yang harus ia overlap. Karena itu, ia beberapa kali kehilangan pace dan Hamilton pun mulai memperkecil jarak hingga 3,4 detik dengan 10 lap tersisa.

Hamilton bahkan sempat hanya tertinggal 1 detik saat balapan menyisakan 2 lap saja. Sayangnya, ia tak bisa memperkecil jarak tersebut saat memasuki DRS Zone. Pada akhirnya, Max Verstappen berhasil meraih kemenangan kedelapannya sepanjang musim balap F1 2021 dengan jarak 1,3 detik dari pesaingnya.

Sergio Perez tampil baik sebagai pebalap kedua meski kelelahan karena botol minumnya tidak berfungsi sepanjang balapan dan finis di urutan ketiga Sementara itu, Charles Leclerc dari Scuderia Ferrari dan Daniel Ricciardo dari McLaren menggenapkan posisi lima besar.

Berikut hasil balap F1 Amerika 2021:

Gambar Hasil Balap F1 Amerika 2021

Hasil balap F1 Amerika 2021

>>> Tertarik Untuk Membeli Mobil Baru? Simak Harga dan Promonya di Sini

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif di tahun 2017, Taufan mengisi berbagai posisi mulai dari reporter, test driver, dan host untuk salah satu portal berita otomotif nasional. Kini, Ia bergabung sebagai content writer di Cintamobil.com. Taufan merupakan lulusan Hubungan Internasional Fakultas
 
back to top