Pedal Kopling Calya Sigra Berat? Ini Solusinya

04/04/2020

Perawatan dan service

5 menit

Share this post:
Pedal Kopling Calya Sigra Berat? Ini Solusinya
Bagi Anda pemilik Toyota Calya maupun Daihatsu Sigra dengan transmisi manual mungkin pernah merasa jika pedal kopling Calya Sigra berat, ini adalah solusinya

Gambar menunjukkan Injakan pedal kopling Daihatsu Sigra

Seiring dengan pemakaian yang semakin sering, bukan tidak mungkin injakan pedal makin berat

Bagi Anda pemilik Toyota Calya maupun Daihatsu Sigra dengan transmisi manual, mungkin pernah merasa jika injakan pedal kopling Calya maupun Sigra Anda berat. Apalagi jika mobil tersebut digunakan harian atau bahkan dipakai untuk keperluan mencari nafkah seperti narik taksi online atau digunakan untuk mobil operasional. Berikut ini adalah solusi mengatasi pedal kopling Calya Sigra berat.

Gambar menunjukkan PKC Autopart untuk meringankan injakan pedal kopling Calya Sigra

Inilah peranti yang dapat memperingan kerja tuas kopling Calya dan Sigra

Solusi untuk meringankan injakan pedal kopling Toyota Calya dan Daihatsu Sigra yang berat ini ditawarkan oleh PKC Otoparts. Perangkat buatan dalam negeri ini memiliki fungsi tambahan untuk memperpanjang tuas kopling sehingga injakan pedal kopling menjadi lebih ringan. Karena sifatnya plug and play maka alat tambahan ini dapat dipasang tanpa mengubah atau merusak tuas aslinya.

BEGINI CARA KERJA PKC OTOPARTS

Gambar menunjukkan prinsip kerja PKC Autopart dalam meringankan injakan pedal kopling Calya dan Sigra

Begini cara kerja PKC Otoparts untuk memperingan injakan kopling di Calya Sigra Anda

Cara kerja alat untuk meringankan injakan pedal kopling berlabel PKC Otoparts ini adalah dengan memperpanjang tuas kopling. Dimana konsep atau cara kerjanya adalah mengunakan prinsip kerja tuas pengungkit beban. Bila posisi tuas semakin panjang, maka lengan kuasa atau tuas maka akan semakin kecil gaya yang dibutuhkan untuk mengangkat beban.

CARA PEMASANGAN

Gambar menunjukkan pemasangan alat PKC Autopart di Calya dan Sigra

Alat ini mudah dipasang dan diklaim tidak memiliki efek samping teknis ke mobil

Karena bersifat plug and play, maka cara pemasangan alat ini juga mudah dan dapat dikerjakan sendiri. Sebab, dalam paket penjualan seharga Rp155 ribu (belum termasuk ongkos kirim), selain mendapatkan alat ini dan juga tata cara pemasangannya, Anda hanya perlu menyiapkan kunci pas dengan ukuran 10, 12 dan 17. Berikut ini kami berikan panduan memasang alat ini:

1. Putar ke kiri setelan kopling untuk mengendorkan kabel kopling.

2. Lepaskan ujung pengait kabel kopling dari tuas dan keluarkan dari dudukannya

3. Pasang alat ini dengan cara dibaut pada pengait tuas kopling. (Baut 10 dan 12)

4. Pasangkan juga dudukan tambahan pada lubang kabel kopling yang lama ( Jika diperlukan)

5. Masukkan kabel kopling pada dudukan tambahan dan kaitkan kembali ujung kabel kopling.

6. Setel kopling sesuai keinginan

Untuk mempermudah silahkan Anda simak video berikut ini

Tapi perlu diingat ya, alat untuk meringankan kerja pedal kopling ini akan berfungsi optimal dan sebagaimana mestinya, apabila komponen utama seperti matahari, dekrup, dan kampas kopling tidak bermasalah. Sebab, ada kalanya injakan pedal kopling Calya Sigra berat disebabkan karena matahari, pelat kopling, bahkan dekrup sudah termakan usia.

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe
 
back to top