Hindari Mobil Bekas Banjir, Berikut Ini Ciri-Cirinya

05/01/2020

Perawatan dan service

3 menit

Share this post:
Hindari Mobil Bekas Banjir, Berikut Ini Ciri-Cirinya
Awal tahun ini, beberapa kota besar Indonesia mengalami bencana banjir yang mengakibatkan banyak kerugian termasuk kendaraan hanyut bersama arus air. Agar terhindar dari mobil bekas banjir, berikut beberapa hal yang bisa dijadikan acuan.

Biasanya, musibah banjir yang terjadi mengakibatkan banyak Temukan pilihan mobil bekas dengan harga terbaik di sini banjir yang diperbaiki, dan kemudian dijual sebagai mobil bekas dalam kondisi “prima”.

Biasanya, banyak mobil yang hanyut bersama banjir akan langsung diperbaiki, baik dari segi interior, eksterior, maupun mesin, dan kemudian dijual sebagai mobil bekas dalam kondisi prima.

>>> Mobil terendam banjir, apa yang harus dilakukan?

Oleh karena itu, bagi Anda yang sedang mencari mobil bekas harus ekstra hati-hati dalam memilih mobil karena mobil bekas banjir menyimpan segudang masalah. Eksterior memang masih bisa diperbaiki layaknya mobil baru, namun berbeda dengan interior, mesin, dan kelistrikan mobil yang akan lebih sulit diperbaiki setelah terendam banjir.

Bagaimana cara menghindari mobil yang pernah terkena musibah banjir? Perhatikan ciri-ciri mobil bekas banjir di bawah sebelum membeli mobil bekas incaran Anda.

1. Bau tidak sedap

Bau tidak sedap pada interior mobil

Biasanya, mobil habis terendam banjir suka meninggalkan aruma tidak sedap seperti apek

Coba cium bau interior saat Anda pertama kali masuk mobil. Apakah ada bau tidak sedap seperti bau apek? Jika iya, ada kemungkinan mobil tersebut bekas terendam banjir, hal ini disebabkan bagian basah dan susah dibersihkan secara tuntas.

Anda juga harus berhati-hati dengan parfum interior mobil yang berlebihan, hal tersebut mungkin digunakan penjual untuk menyamarkan bau mobil yang tidak sedap.

2. Endapan kotoran atau lumpur

Bagian interior mobil yang terendam banjir

Membersihkan bagian interior mobil selepas terendam banjir sama sekali tidak mudah

Membersihkan mobil bekas banjir bukanlah hal mudah, tak jarang ada beberapa tempat yang terlewatkan pemilik mobil. Oleh karena itu, kita harus jeli melihat endapan kotoran/lumpur yang tidak wajar pada sudut-sudut interior yang tidak terjangkau.

Biasanya, bagian interior yang harus diperhatikan secara seksama adalah lubang kisi-kisi AC, sudut panel dan kabel belakang dashboard, penutup speaker, juga sela-sela rel jok mobil.

Selain interior, perhatikan juga kisi-kisi radiator mobil. Jika ada sampah yang nyangkut, atau radiator yang tidak prima atau sudah diganti, kemungkinan mobil tersebut pernah terendam banjir.

>>> Temukan pilihan mobil bekas dengan harga terbaik di sini

3. Karat

Body mobil yang berkarat

Hal lain yang bisa menandakan bahwa mobil bekas incaran Anda pernah terendam banjir adalah karat dan korosi. Anda bisa memeriksa bagian eksterior, dan pastikan tidak ada karat yang tidak wajar di bagian body dan kolong. Masuk ke bagian dalam, ada beberapa bagian yang perlu diperiksa, semisal jok dan dek dalam mobil.

>>> Tips perawatan mobil lainnya bisa dilihat di sini

4. Kerusakan mesin

Kondisi mesin mobil yang terendam banjir

Water Hammering jadi satu dari sedikit masalah mesin mobil sehabis terendam banjir

Pada mobil yang pernah terendam banjir, oli di dalam mesin mobil akan tercampur dengan air. Maka, periksa warna oli mesin, apabila warnanya coklat keputihan bisa jadi air pernah masuk ke dalam mesin.

Selain warna oli, Anda juga perlu memperhatikan suara mesin mobil bekas incaran Anda. Suara mesin yang pernah terendam banjir dan belum diperbaiki akan terdengar lebih kasar dan keras dari mesin mobil sehat.

5. Masalah kelistrikan

Kondisi indikator MID yang menyala

Masalah elektronik juga sering muncul pada mobil yang terendam banjir

Karena sifat alat elektronik yang rentan terhadap air, maka ciri-ciri mobil bekas banjir kelima adalah masalah pada perangkat kelistrikannya. Coba periksa setiap komponen kelistrikan seperti lampu, audio, AC, wiper, dan komponen elektronik lainnya. Pastikan semuanya berfungsi dengan normal.

Jika mobil bekas incaran Anda menggunakan power steering elektrik, pastikan juga lampu indikator EPS (Electric Power Steering) pada Multi Information Display (MID) tidak menyala. Jika menyala, bisa dipastikan sensor dan bagian kelistrikan power steering Anda terkena banjir.

Dengan mengetahui lima hal di atas, Anda dapat memastikan kondisi mobil bekas incaran Anda tidak pernah terkena banjir dan layak beli atau sebaliknya. Untuk tips & trik lain yang tak kalah menariknya bisa Anda lihat pada link di bawah ini.

>>> Tips & trik Cintamobil.com

Bergabung di Cintamobil sejak 2019, Derry adalah seorang penyuka kecepatan tulen. Pengalaman di salah satu situs motorsport global membuatnya khatam soal dunia balap. Masih mengejar gelar Sarjana, Derry juga sering memacu adernalin dengan go-kart.
 
back to top