Mengenal Arti Garis Marka di Jalan Raya, Wajib Anda ketahui!

18/10/2019

Pengemudian

3 menit

Share this post:
Mengenal Arti Garis Marka di Jalan Raya, Wajib Anda ketahui!
Sebagai pengguna jalan yang baik, Anda harus mengetahui arti dari Garis Marka jalan.

Sebagai pengguna kendaraan, Anda tentunya pasti sering melihat Garis Marka jalan. Tapi apakah Anda tahu artinya. Sebagai pengguna jalan umum Anda harus mengetahui arti dan maksud dari marka jalan tersebut.

>>> Review New Daihatsu Sigra 1.2 X Deluxe A/T 2019: Varian 'Nanggung'?

Jenis-jenis marka jalan

Jenis-jenis marka jalan

Garis Marka kuning di tepi jalan 

Jika Anda mengendarai kendaraan dan terdapat garis kuning seperti di gambar, tandanya Anda harus terus melanjutkan perjalanan Anda, dilarang untuk berhenti, apalagi parkir di area tersebut.

Garis Marka Jalan serong lurik-lurik

Biasanya Marka ini ada di persimpangan. Tanda seperti ini menandakan bahwa jalan yang diarsir/lurik-lurik bukan merupakan jalur lalu lintas. Anda harus berhati-hati.

Garis Marka Jalan, putih putus-putus dan penuh (jejeran)

Jika Anda melihat tanda seperti ini di jalan, Anda boleh melintasi marka jalan ke jalur sebelahnya yang kosong. Sedang yang di jalur marka garis penuh tanpa putus-putus Anda tidak boleh berpidah ke lajur yang berbeda.

>>> Trik Mendahului Bus yang Aman di Jalan Raya

Marka jalan baru

Pembuatan marka jalan di jalan baru

Garis Marka, putih putus-putus

Jika Anda menemukan Garis Marka seperti ini, tandanya Anda dibolehkan melintasi markah ini bila hendak pindah jalur ke jalur sebelahnya yang kosong, atau kalau Anda mau menyalip kendaraan di depan kamu.

>>> Info harga mobil baru dan bekas di seluruh indonesia

Garis Marka putih penuh

Seringnya sih ada di tikungan-tikungan dan sebelum zebra cross gitu. Artinya kebalikan sama yang putus-putus tadi, kamu nggak boleh melewati markah ini. 
Resiko melintasi garis ini teramat bahaya, jadi mending kamu bersabar sambil menunggu markah yang putus-putus kayak di atas kalau mau nyalip kendaraan. 

Garis Marka putih panjang tanpa putus di pinggir jalan

Jika Anda melihat marka seperti ini di pinggir jala, Anda harus tahu, Garis Marka ini merupakan tanda jalur khusus sepeda, Anda tidak bisa sembarangan mengambil ruas jalan ini.

>>> Cari tips lainnya? Klik di sini!

Rahmat menjadi jurnalis otomotif media daring sejak 2014 silam. Tercatat Rahmat bergabung dengan tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019 hingga saat ini.  Lulusan jurusan Sastra Indonesia ini sejak awal kuliah memang bercita-cita menjadi seorang jurnalis. Sebelum berkiprah di media yan
 
back to top