Mercedes Benz S600 Bekas Sultan Qatar Bakal Dilelang, Apa Istimewanya?

07/05/2021

Pasar mobil

2 menit

Share this post:
Mercedes Benz S600 Bekas Sultan Qatar Bakal Dilelang, Apa Istimewanya?
Mercedes Benz S Class generasi W140 lengkap dengan lapis baja dan modifikasi Carat Duchatelet akan dilelang seharga $50,000. Ini dia detailnya!

Mercedes Benz S Class generasi W140 merupakan tipe mobil yang sudah mulai langka saat ini. Dikarenakan tahun 2021 ini W140 memasuki ulang tahun yang ke 30, maka S Class lansiran tahun 1990 kini bisa dianggap sebagai mobil antik yang dikoleksi.

Salah satu Mercedes Benz S Class Generasi W140 atau S600 yang telah dimodifikasi oleh Carat Duchatelet akan dilelang di Inggris. Mobil ini sangat spesial karena selain masih dalam kondisi yang bagus, odometer menunjukkan 13,500 kilometer. Menariknya lagi, S600 ini dulunya adalah milik Sultan Qatar pada tahun 1972 hingga 1995 yaitu Sheikh Khalifa Bin Hamad Al-Thani.

Rupanya Mercedes Benz S Class Generasi W140 ini tidak sering digunakan oleh Sheikh Khalifa Bin Hamad Al-Thani sehingga kondisinya masih terawat dan masih dalam kondisi yang cukup bagus.

Mercedes Benz S Class Generasi W140

Mercedes W140 dirilis pada tahun 1991 untuk menggantikan Mercedes W126 yang sudah cukup lama pada saat itu. Versi terbaru ini menjadi salah satu versi yang sangat populer dari Mercedes yang bahkan versi-versi sebelumnya tidak dapat menyaingi. Meskipun versi W140 yang biasa hanya menggunakan mesin 6 silinder dan transmisi manual, versi tertinggi dari Mercedes W140 menggunakan mesin V8 dan V12. termasuk versi paling eksklusif yang menggunakan mesin 6.0 liter V12

bagian interior mercedes benz 600

 Interior Mercedes Benz S600 modifikasi carat duchaletet

Mercedes Benz S Class Generasi W140 menjadi mobil yang eksklusif pada masanya. Mobil ini hanya digunakan oleh diplomat bahkan petinggi-petinggi negara dan juga pemimpin perusahaan. Sebelum Mercedes merilis W140 versi lapis baja miliknya sendiri, perusahaan seperti Trasco-Bremen, Carat Duchatelet, dan yang lainnya telah membuat versi lapis baja dari S600 yang merupakan versi modifikasi mereka. Mercedes Benz juga pada akhirnya memproduksi Limosin 3 baris yang juga menjadi favorit para pejabat.

>>> Cintamobil TV: Edisi Terakhir! Mercedes-Benz C200 & C300 Final Edition

Lelang Mercedes Benz S600

Mercedes Benz S600 milik Sheikh Khalifa Bin Hamad Al-Thani awalnya dibeli langsung dari Mercedes, yang kemudian diserahkan kepada Carat Duchatelet untuk mendapatkan perlindungan tingkat B6/B7 dari balistik yang merupakan perlindungan tertinggi untuk mobil dan SUV pada masa tersebut. Oleh Carat Duchatelet juga ditambahkan beberapa interior yang mewah seperti meja lipat dan konsol belakang di tengah kursi.

Tidak hanya itu saja, pada Mercedes Benz S Class Generasi W140 ini Carat juga menambahkan beberapa interior yang secara spesifik diminta oleh Sheikh Khalifa Bin Hamad Al-Thani seperti telepon yang dipasang di depan dan di belakang, televisi yang dipasang di bagian belakang, meja lipat piknik yang terletak di bagian belakang kursi pengemudi dan penumpang yang terbuat dari kayu walnut, 2 kursi di belakang, dan juga tirai untuk jendela belakang dan samping mobil.

Pada tahun 1995, Mercedes Benz S600 dengan fitur seperti di atas akan dihargai sekitar $350,000 hingga $450,000. Historic Auctioneers, sebuah lembaga yang mengelola proses pelelangan ini memperkirakan bahwa mobil ini akan terjual dengan harga $41,500 hingga $55,300.

interior mobil mercedes s600

Interior mobil Mercedes S600 yang terlihat klasik

>>> 'Mainan' Baru Buat Sultan, Mercedes-Benz S-Class Baru Seharga Rp 3 Miliaran

Menyukai dunia menulis di bangku SMP hingga serius menggeluti dunia SEO sejak tahun 2011. Penggemar berat FC Barcelona, konser musik, dan eksplorasi alam, kini menulis SEO di Cintamobil.com sejak Maret 2021.
 
back to top