
Sukses dengan pelaksanaan Program Langit Biru di Denpasar, Bali, Marketing Operation Region (MOR) V Jawa Timur, Bali, & Nusa Tenggara (Jatimbalinus) memperluas program serupa ke wilayah lain, yaitu Kabupaten Gianyar.
Pertamina mengajak konsumen pengguna Premium di wilayah Bali khususnya warga Gianyar untuk menggunakan produk bahan bakar minyak (BBM) beroktan lebih tinggi dengan menggelar promo Pertalite Harga Premium.
Mulai 20 September 2020 warga Gianyar dan sekitarnya yang sebelumnya masih menggunakan BBM jenis Premium disarankan beralih ke Pertalite mengingat harganya sama. Harga Pertalite yang semula Rp 7.650 per liter turun Rp 1.200 menjadi Rp 6.450 per liter.
"Program itu juga selaras dengan Peraturan Gubernur Bali Nomor 45 tahun 2019 tentang Bali Energi Bersih," tutur Unit Manager Communication, Relation & CSR Pertamina MOR V Rustam Aji, sebagaimana dirilis Pertamina, (28/9/2020).
>>> Mengenal Perbedaan Bahan Bakar Pertamax dan Pertalite
Sukses di Denpasar, promo harga Pertalite setara Premium diperluas ke Gianyar
Ketentuan dan syarat
Perlu diketahui juga, bahwa promo harga Pertalite setara Premium di atas berlaku sejumlah ketentuan, yaitu:
- Promo berlaku mulai 29 September 2020 sampai 28 November 2020
- Promo berlaku di 23 SPBU Kabupaten Gianyar, dari total 28 SPBU yang ada.
- Promo berlaku untuk konsumen kendaraan bermotor roda dua dan roda tiga, angkutan umum kota (angkot) serta taksi plat kuning. Sedangkan untuk mobil pribadi, mobil niaga, dan mobil plat merah tetap berlaku harga asal, yaitu Rp 7.650.
Program Langit Biru
Program Langit Biru diluncurkan Pertamina untuk menjaga lingkungan dengan cara menggunakan bahan bakar yang lebih ramah. Selain itu juga untuk meningkatkan kinerja mesin kendaraan dan menghemat BBM karena pembakaran yang lebih sempurna.
Program ini diluncurkan di wilayah Pertamina MOR 5, yaitu di Kota Denpasar pada 5 Juli 2020 lalu. Dan hasilnya, kesadaran warga meningkat dengan bukti peningkatan konsumsi BBM Pertalite dan Pertamax.
"Dengan adanya program itu, diharapkan dapat mengajak masyarakat lebih peduli terhadap lingkungan agar mau beralih ke bahan bakar yang lebih baik, rendah emisi sehingga tercipta pengurangan polusi udara dan lingkungan yang sehat minimal dengan melakukan pembelian produk Pertalite," kata Rustam.
>>> Mengisi BBM dengan Oktan Tinggi Bisa Ikut Bantu Ciptakan Udara Bersih
Harga Pertalite dimurahkan, Pertamina ajak warga beralih dari menggunakan BBM Premium
>>> Berita otomotif terbaru dan terlengkap ada di Cintamobil.com