
Vespa 946 Christian Dior sejatinya belum masuk secara resmi melalui ATPM (Agen Tunggal Pemegang Merek) resmi di Indonesia, PT Piaggio Indonesia. Namun, sudah ada beberapa unit yang masuk ke Tanah Air melalui IU (Importir Umum).
Vespa hasil kolaborasi dengan rumah desainer asal Prancis ini kabarnya baru ada 3 unit di Indonesia dan dijual dengan harga Rp 950 juta. Salah satunya, dilelang oleh Boston Motoshop yang bermarkas di Condet, Jakarta Timur.
Laku Rp 1,35 Miliar!
Uniknya, setelah menebus Vespa lebih dari Rp 1 miliar sang pemilik justru mengisi bahan bakar di gerai bensin eceran
Hebatnya Vespa 946 hasil kolaborasi dengan Christian Dior yang aslinya sudah mahal itu rela ditebus oleh Ferdy Babel Rizki dengan akun Instagram @babelrzk. Lelang yang dilakukan lewat fitur Instagram Live ini dilakukan untuk mempromosikan Boston Motoshop sebagai bengkel spesialis aksesoris Vespa.
>>> Tembus Rp 175 Juta, Vespa 75th Anniversary Limited Edition Rilis di Tanah Air
Tak tanggung-tanggung, skuter langka ini laku terjual Rp 1,35 miliar. Sang pemilik bengkel, Roy Andika awalnya membuka lelang di harga Rp 1 miliar. Ia tak khawatir jika tidak ada yang berani menawar motor tersebut di atas harga yang sudah ia tetapkan.
"Dibuka lelang dengan harga awal Rp 1 miliar, kalau enggak ada yang ngebid, Vespa 946 Christian Dior jadi pajangan di bengkel" ujar Roy.
Namun, rupanya sang penawar memang sudah mengincar Vespa ini sejak pertama kali ditawarkan. Ia sebenarnya sudah memesan motor tersebut melalui dealer resmi, sayangnya motor yang ia idam-idamkan tak kunjung datang hingga Boston Motoshop membuka lelang terhadap Vespa impiannya.
Apa yang Istimewa Dari Vespa Ini?
946 Christian Dior sempat dijadikan properti pemotretan Jisoo Blackpink
Secara spesifikasi, skuter ini sebenarnya sama saja dengan Vespa 946 lain yang sudah dipasarkan terlebih dahulu. Motor ini menggunakan mesin L.E.M, 3 katup, 4-tak, silinder tunggal 124 cc bertransmisi CVT.
>>> Intip Mobil Berdesain Futuristik Hyundai dan Blackpink
Vespa ini dirancang khusus oleh Maria Grazia Chiuri, Direktur Kreatif Koleksi Wanita Dior. Beberapa bagian seperti casing saddle, saddle bag, hingga helm skuter tersebut dilabur motif Dior Oblique rancangan Marc Bohan pada 1967.
Skuter edisi spesial ini ditawarkan dengan warna putih dan krem, dengan aksen emas di tutup tangki, bodi, dan pelek. Joknya terbuat dari kain asli Dior dengan motif khas berwarna biru dongker. Tak ketinggalan, logo Christian Dior Paris juga tersemat di sisi bodi.
Berlabur aksen emas serta kain bermotif khas Christian Dior
Uniknya, baik House of Dior dan Vespa di Italia didirikan pada tahun yang sama, 1946. Sehingga kolaborasi kedua merek dengan platform Vespa 946 terasa sangat tepat untuk merayakan hari jadi keduanya.