CintaMobil TV: Kelengkapan Suzuki Baleno, Lebih Murah Dibanding Yaris dan Jazz

11/04/2021

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
CintaMobil TV: Kelengkapan Suzuki Baleno, Lebih Murah Dibanding Yaris dan Jazz
Suzuki Baleno bukanlah mobil yang murahan dan cocok untuk dipakai harian. Jika Anda berencana membeli ini, berikut ini kelebihan dan kekurangannya.

Suzuki Baleno lagi-lagi membuktikan bahwa mobil keluaran terbarunya sama sekali tidak terasa murahan. Selama ini, mobil Baleno memiliki range harga yang cukup terjangkau untuk keluarga kelas menengah. sehingga menjadi mobil pilihan untuk banyak keluarga Indonesia.

Mobil Baleno keluaran terbaru merupakan mobil hatchback yang akan sangat cocok digunakan para keluarga Indonesia. Dengan kapasitas sebanyak 5 orang, mobil Baleno sangat bersaing dengan mobil lain di kelasnya. Jika Anda berencana membeli Suzuki Baleno, berikut ini adalah daftar kelebihan dan kekurangan mobil Baleno.

Desain Suzuki Baleno Terbaru

Desain mobil Baleno terbaru cukup menarik. Tampilannya lebih facelift dibandingkan seri Suzuki Baleno sebelumnya. Bagian headlamp memiliki bentuk yang lebih kompak dan terdapat detail garis hitam di dalam headlamp. Bumper depan mendapatkan pembaruan yang membuat fasia depan lebih menarik dibandingkan dengan seri sebelumnya.

Ruang bagasi juga cukup dalam sehingga Anda bisa menyimpan banyak barang. Ketika melakukan perjalanan jauh bersama keluarga, bagasi mobil Baleno bisa muat cukup banyak barang. Ini menjadi kelebihan Suzuki Baleno karena meskipun ukurannya cukup compact, tetapi bagasi bisa tetap muat banyak barang.

Gambar menunjukkan tampilan depan Suzuki New Baleno 2020

Mobil Baleno memiliki desain yang apik dan elegan

Sayangnya terdapat beberapa kekurangan dari desain mobil Baleno, misalnya bentuk desain bagian belakang terasa kurang maksimal dan tidak banyak perubahan dibandingkan dengan seri sebelumnya. Selain itu, seri terbaru ini belum mendapatkan pembaruan berupa kamera belakang. Hal ini cukup disayangkan mengingat kamera belakang cukup diperlukan.

Untuk akomodasi juga cukup lega. Dengan ukuran mobil yang tidak sebesar mobil keluarga pada umumnya, mobil Baleno memiliki ruang yang cukup nyaman untuk akomodasinya. Tentunya, ini adalah keuntungan yang melegakan jika Anda menggunakan mobil ini sebagai mobil keluarga. Selain itu, sistem lock memberikan kepraktisan. Handle pintu sudah dilengkapi dengan lock sehingga jika Anda ingin masuk mobil, Anda tidak perlu membuka kunci dengan menggunakan remote.

Performa Suzuki Baleno Facelift Terbaru

Performa Baleno facelift terbaru bisa dibilang cukup nyaman digunakan. Dimulai dari posisi duduk pengemudi yang ergonomis sehingga nyaman digunakan berkendara jarak jauh. Selain itu, posisi duduk cukup ramah untuk berbagai jenis tinggi pengemudi. Pengaturan kemudi yang bisa diatur secara tilt dan teleskopik juga membuat posisi kemudi jauh lebih nyaman.

Gambar menunjukkan tampilan samping Suzuki New Baleno 2020

Desain Baleno selalu memiliki daya tarik tersendiri 

Dengan mesin 1.373 cc 4-silinder, mobil Baleno memiliki kemampuan manuver yang cukup bagus. Ini akan memudahkan Anda yang menggunakan mobil ini di jalanan perkotaan. Karena di jalanan perkotaan biasanya macet dan membutuhkan kemampuan untuk menyalip ke kanan maupun ke kiri sehingga kemampuan mobil yang bisa melaju dengan gesit akan sangat diperlukan.

Keuntungan lain adalah dimensi pas, memudahkan Anda mengemudi melalui kemacetan, jalanan yang sempit, dan juga mencari parkir di area yang padat seperti perkantoran.

Gambar menunjukkan sebuah mobil Suzuki New Baleno 2020

Tampilan mobil Baleno bagian depan 

Konsumsi BBM dari mobil Baleno juga cukup irit. Mesin 1.373 cc 4-silinder yang menghasilkan tenaga 92,4 PS pada 6.000 rpm, mungkin terasa agak boros. Tetapi selama test drive dengan rute di dalam kota, ternyata konsumsi BBM untuk 1 L adalah hingga 14 km. Hal tersebut cukup irit untuk konsumsi mobil di rute dalam kota. Sedangkan untuk rute tol, bisa mencapai 19 km/L yang membuat performa mobil Baleno ini bersaing dengan mobil lain di kelasnya.

Suspensi dari mobil Baleno juga tergolong empuk. Sehingga ketika Anda mengemudi di jalanan yang kurang rata, Anda masih merasa nyaman. Ditambah lagi material interior jok Baleno terbuat dari fabric. Hal ini membuat berkendara lebih nyaman karena tidak terasa panas dibandingkan dengan jok mobil berbahan kulit.

>>> [INFOGRAFIK] Mengenal Sejarah Suzuki Baleno, Dari Sedan hingga Hatchback

Desain Interior Suzuki Baleno

Desain Interior mobil Baleno bisa dibilang cukup nyaman. Selain karena space yang cukup besar, posisi duduk yang ergonomis membuat mobil Baleno terasa nyaman saat dikendarai. Interior dashboard dari Baleno juga sudah dilengkapi head unit yang lengkap. Selain itu desain panel kemudi juga cukup unik karena terdapat aksen biru dan berbagai informasi berkendara yang lengkap, seperti konsumsi bbm hingga putaran mesin.

Gambar menunjukkan setir Suzuki New Baleno 2020

Tampilan dalam interior Baleno yang minimalis

AC yang terdapat di dalam Baleno juga merupakan AC digital sehingga memudahkan pengaturan. Selain itu, ada auto climate yang bisa menyesuaikan suhu. Hal ini memberikan kenyamanan tersendiri bagi pengendara mobil dan juga bisa menghemat bahan bakar serta aki mobil.

Kekurangan Suzuki Baleno Facelift Terbaru

Ada beberapa kekurangan mobil Baleno facelift terbaru. Kekurangan pertama adalah ketika digunakan untuk manuver dengan kecepatan tinggi, mobil terasa sedikit limbung. Hal ini cukup disayangkan karena Baleno cukup nyaman dikendarai tetapi ketika melakukan manuver dengan kecepatan tinggi, mobil terasa limbung. Tentu saja ini tidak akan jadi masalah jika Anda tidak terlalu sering melakukan manuver saat berkecepatan tinggi. Tetapi Anda perlu berhati-hati saat Anda mengemudi di jalan tol yang memerlukan kecepatan tinggi.

Gambar menunjukkan tampilan belakang Suzuki New Baleno 2020

Tampilan belakang Baleno yang menawan

Kekurangan selanjutnya adalah desain dashboard yang terlalu simple. Dashboard mobil Baleno, terutama di area head unit, terkesan terlalu simple untuk mobil keluaran 2020/2021. Desain head unit tidak terlihat cocok dengan konsep mobil keluaran terbaru di tahun ini. Tampilan dashboard yang agak kuno karena hanya 1 layer yang tersedia. Tentunya hal ini tergantung pada selera pengemudi masing-masing.

Tapi kelebihan mobil ini terdapat pada harga yang cukup terjangkau dibandingkan mobil lain di kelasnya, yaitu banderol Rp 250 juta. Jika dibandingkan dengan Yaris atau Jazz, maka harga tersebut sudah cukup terjangkau.

Suzuki Baleno memberikan keuntungan yang cukup banyak bagi pengemudi. Sehingga jika Anda mencari mobil pertama ataupun mobil yang bisa digunakan untuk keluarga kecil Anda, mobil Baleno Facelift akan sangat cocok untuk Anda.

>>> Toyota Starlet Premium Segera Lahir, Tapi Pakai Basis Suzuki Baleno

Menyukai dunia menulis di bangku SMP hingga serius menggeluti dunia SEO sejak tahun 2011. Penggemar berat FC Barcelona, konser musik, dan eksplorasi alam, kini menulis SEO di Cintamobil.com sejak Maret 2021.
 
back to top