
Pilih Model
Cintamobil situs jual mobil bekas Volvo di Indonesia dengan harga mulai dari Rp 85.000.000 jutaan. Dapatkan berbagai penawaran terbaru untuk berbagai mobil Volvo bekas di Indonesia, lengkap dengan informasi harga, fitur, foto, dan spesifikasi dari beragam varian yang tersedia.
Model Volvo Bekas | Harga bekas |
Volvo 850 bekas | Mulai dari Rp 25 jutaan |
Volvo 960 bekas | Mulai dari Rp 25 jutaan |
Volvo S40 bekas | Mulai dari Rp 35 jutaan |
Volvo S80 bekas | Mulai dari Rp 90 jutaan |
Rp 85.000.000
Jakarta
102.000 km
Rp 185.000.000
Jakarta
98.000 km
Di Indonesia, kehadiran mobil Volvo pertama kali dimulai oleh versi station wagon Volvo 244DL dan Volvo 245 pada tahun 1976. Bermodalkan mesin 4-silinder, Volvo juga memperkenalkan versi 6-silinder dengan Volvo 246DL dan 264GL pada 1987 yang dikenal juga dengan nama 264GL Classic. Pada 1988, Volvo 240 dikenal dengan 240 Baby dan diproduksi hingga 1991.
Pada era pemerintahan Presiden Soeharto, Volvo 264GL dipakai sebagai kendaraan dinas kepresidenan. Meskipun masa Orde Baru berakhir pada 1998, namun penggunaan Volvo sebagai mobil kepresidenan masih berlanjut hingga presiden wanita pertama Indonesia, Megawati Soekarnoputri. Namun pada masa kepemimpinan Susilo Bambang Yudhoyono, Toyota diangkat menjadi mobil kepresidenan hingga saat ini.
Namun sayangnya penjualan Volvo di Indonesia hingga saat ini bisa dibilang tak terlalu memuaskan. Mengingat segmen mobil premium kalah mentereng dibandingkan ‘mobil rakyat’ seperti MPV maupun SUV. Tapi Volvo masih dikenal sebagai salah satu penghasil mobil premium, baik sedan maupun SUV yang mengesankan.
Kehadiran Volvo juga bisa dibilang tak terlalu agresif. Bahkan dalam laman resmi Volvo Indonesia sendiri tak mencantumkan model yang dipasarkan secara resmi di Indonesia. Penjualan mobil Volvo dipegang oleh Garansindo yang menggantikan Indomobil sejak tahun 2017. Beberapa model terbaru Volvo yang diluncurkan yaitu Volvo XC40, Volvo XC60, dan Volvo XC90.