Suzuki Bakal Lebih Agresif Produksi Mobil Berbahan Bakar CNG

21/07/2020

Mobil baru

5 menit

Share this post:
Suzuki Bakal Lebih Agresif Produksi Mobil Berbahan Bakar CNG
Mobil berbahan bakar CNG dan bensin sepertinya lebih dipilih Suzuki untuk menggenjot penjualan kendaraan ramah lingkungan dibanding mobil-mobil bertenaga listrik.

Disaat pabrikan otomotif di Eropa dan Amerika berebut untuk menghadirkan kendaraan bertenaga listik, maka beda dengan di India. Sepertinya produsen mobil di Negeri Bollywood itu lebih melihat mobil berbahan bakar CNG lebih menjanjikan.

Misalnya Maruti Suzuki India Limited (MSIL) yang sudah berencana untuk meningkatkan portofolio kendaraan dengan bahan bakar campuran bensin dan CNG dalam waktu dekat. Menurut Maruti Suzuki, pihaknya selalu mencari cara untuk menghadirkan kendaraan yang dapat lolos uji standar emisi gas buang di India yang semakin diperketat.

CNG Dianggap Pilihan Paling Tepat untuk Ciptakan Mobil Irit Ramah Lingkungan

Suzuki All New Ertiga

Suzuki Ertiga di India juga ada varian CNG

>>> Kapan Mobil Suzuki untuk Fase New Normal Diluncurkan?

Maruti Suzuki melihat pengalaman dalam menghadirkan mobil dengan bahan bakar CNG untuk melengkapi mesin 1.2 liter K-Series VVT dari produk-produk Suzuki sukses menekan konsumsi bahan bakar sekaligus bisa membuat emisi gas buang yang dihasilkan lebih baik.

Saat ini Maruti Suzuki memang sudah cukup banyak memiliki mobil yang mengusung bahan bakar CNG. Diantaranya Suzuki Alto, Suzuki Wagon R, Suzuki Eeco, Suzuki Tour S, Suzuki Ertiga, Suzuki Super Carry, dan Suzuki Celerio. CNG terhitung pertama kali masuk dalam lini produksi Maruti Suzuki pada 2010.

Penjualan Mobil CNG di India Terus Naik

Maruti Suzuki CNG

Varian CNG untuk mobil Suzuki di Inda sudah cukup lengkap

Dibanding kendaraan listrik, penjualan mobil CNG di India ternyata amat diminati. Tercatat 106.443 unit kendaraan berbahan bakar CNG di negara ini terjual tahun lalu. Angka tersebut bahkan mengalami peningkatan 15,5 persen dari pejualan kendaraan CNG di India selama setengah dekade terakhir.

>>> Pilihan Mobil Bekas Suzuki Paling Lengkap dengan Harga Termurah

"Segmen CNG mengalami pertumbuhan 7 persen tahun lalu ketika penjualan kendaraan penumpang turun 18 persen. Karenanya Maruti Suzuki menargetkan untuk peluncuran mobil CNG baru dalam beberapa hari mendatang," ucap Shashank Srivastava, Executive Director Sales and Marketing MSIL, seperti dikutip Cintamobil.com dari laman Gaadiwaadi, Selasa (21/07/2020).

Shashank juga menekankan sesuai apa yang pernah disampaikan pada awal tahun lalu, jika Maruti Suzuki sudah bertekad untuk dapat menjual 1 juta kendaraan 'hijau' dalam waktu yang lebih singkat.

Sudah menulis di media online sejak 2009, Pras sangat berpengalaman di bidang otomotif. Pria penggemar mobil modifikasi ini sudah mencicipi berbagai jenis mobil, mulai LCGC hingga Hypercar. Pras menjadi anggota tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019.
 
back to top