Resmi Diluncurkan, Ini Dia Bedanya Suzuki Karimun Wagon R Terbaru dengan Versi Lawas

26/01/2019

Mobil baru

7 menit

Share this post:
Resmi Diluncurkan, Ini Dia Bedanya Suzuki Karimun Wagon R Terbaru dengan Versi Lawas
Tidak hanya tampilan, tapi fitur dan sektor performa juga ikut mengalami perubahan dar Suzuki Karimun Wagon R versi lama dan versi terbaru yang diluncurkan di India pada awal 2019 ini

Januari 2019 menjadi momen tepat untuk Suzuki me-refresh line-up city car mereka, Karimun Wagon R. Diperkenalkan di India sebagai Maruti Suzuki Wagon R, generasi ketiga dari keluarga Wagon R ber-DNA India ini menggunakan basis 5th gen Heartech Platform, sama seperti Maruti Suzuki Swift dan Dzire. Tersedia dalam tiga varian, LXI, VXI, dan ZXI, mobil ini bisa menjadi pesaing dari Hyundai Santro, Datsun GO, dan Renault Kwid.

Beda Suzuki Karimun Wagon R baru dan lama

Penampilan Suzuki Karimun Wagon R terbaru di India dan versi lama di Indonesia

Hanya saja jika mengacu pada sejarah Suzuki Karimun di Indonesia, saat ini Suzuki Karimun Wagon R yang masih dijual di Indonesia merupakan versi generasi kedua dari generasi Suzuki Karimun Wagon R. Di Indonesia sendiri tersedia versi Wagon R dan Wagon R GS.

Nah, kira-kira adakah perbedaan antara Suzuki Karimun Wagon R generasi ketiga yang baru launching di India, dan Suzuki Karimun Wagon R generasi kedua yang masih di jual di Indonesia? Untuk lebih jelasnya kami akan jelaskan dari sisi eksterior, performa, interior, dan fitur.

>>> Penasaran dengan Suzuki Karimun Wagon R 2019? Klik sini untuk simak informasi terlengkap

Komparasi Suzuki Karimun Wagon R Baru Vs Lama: Eksterior

Dari segi postur, Suzuki Karimun Wagon R terbaru memiliki postur bodi 3.655 x 1.620 x 1.675 mm (p x l x t), alias memanjang 19, melebar 145 mm, dan meninggi 5 mm dari Suzuki Karimun Wagon R yang di jual di Indonesia saat ini. Wheelbase Suzuki Karimun Wagon R terbaru juga memiliki panjang 2.435, atau lebih ‘melar’ sebesar 35 mm dari versi lama saat ini. Salah satu efeknya adalah dari kapasitas bagasi, mobil ini kini lebih besar hampir 2x lipat dalam hal kapasitas bagasi mobil.

Beda eksterior Suzuki Karimun Wagon R baru dan lama

Perbedaan eksterior dua generasi Suzuki Karimun Wagon R terbaru (biru) dan edisi lama (emas)

Tak hanya soal dimensi, tapi juga dalam hal penampilan ada yang berubah lebih segar dan dewasa untuk tampilan Suzuki Karimun Wagon R terbaru. Dari sisi headlight ada perubahan desain dengan dual split headlight, menggantikan headlight model sebelumnya yang cenderung mengkotak. Selain itu Suzuki Karimun Wagon R generasi baru juga memiliki desain fascia depan yang lebih membulat, tidak se-kotak pendahulunya. Lekukan lebih menarik terjadi saat melihat area samping hingga buritan belakang, yang ditegaskan lewat panel hitam yang mengesankan efek floating roof. Di buritan belakang pun terjadi pergantian desain taillight, dimana Suzuki Karimun Wagon R terbaru memiliki format desain taillight vertikal mengikuti gaya Suzuki Ertiga terbaru.

Dimensi Eksterior

Suzuki Karimun Wagon R (Baru)

Suzuki Karimun Wagon R (Lama)

Panjang

3.655 mm

3.635 mm

Lebar

1.620 mm

1.475 mm

Tinggi

1.675 mm

1.670 mm

Wheelbase

2.435 mm

2.400 mm

Kapasitas Bagasi

341-litre (up to 710 litres)

180-litre

 

Komparasi Suzuki Karimun Wagon R Baru Vs Lama: Mesin

Di India, Suzuki Karimun Wagon R terbaru tersedia dalam 2 mesin. Pertama mesin 1.0-litre 3-cylinder petrol K10B dengan kekuatan 68 PS dan 90 Nm, yang masih digunakan oleh Suzuki karimun Wagon R edisi Indonesia saat ini.

Mesin baru 1.2 liter milik Suzuki Karimun Wagon R

Mesin baru 1.2 liter kini tersedia di Suzuki Karimun Wagon R versi terbaru

Mesin kedua ialah 1.2-litre 4-cylinder K12M, mesin baru yang juga digunakan pada Suzuki Ignis. Mesin ini bisa menghasilkan figur performa 83 PS dan 113 Nm. Tersedia pilihan transmisi 5 percepatan manual dan AGS untuk masing-masing pilihan mesin.

MESIN

Tipe Mesin

1.0 Liter K10B 3 Silinder Segaris

1.2 Liter K12M 4 Silinder Segaris

Kapasitas Silinder

998 cc

1.197 cc

Daya Maksimum

68 PS / 5.500 Rpm

83 PS / 6.000 Rpm

Torsi Maksimum

90 Nm / 3.500 Rpm

113 Nm / 4.200 Rpm

Sistem Transmisi

MT / AGS

 

Komparasi Suzuki Karimun Wagon R Baru Vs Lama: Interior

Ubahan tak kalah signifikan juga terjadi saat masuk ke dalam kabin. Baik dalam hal desain dan kenyamanan pun dipertingkat demi membuat mobil city car ini lebih nyaman digunakan dalam perjalanan jauh.

Beda area dashboard Suzuki Karimun Wagon R lama dan baru

Perbedaan desain dashboard Suzuki Karimun Wagon R lama dan baru

Mari menilik pada desain dashboard yang secara sekilas benar-benar baru. Mulai dari bentuk dashboard yang tidak lagi terpisah antara area dashboard tengah dan konsol tengah, dipadukan dengan aksen two-tone cerah dengan motif panel ‘x’ di dashboard tengah, serta desain baru untuk setir dengan penempatan tombol multifungsi untuk audio. Nah untuk sistem audio pun memiliki penempatan frame lebih menonjol, sehingga mengakibatkan bentuk dashboard tengah memiliki efek 3D-look. Hanya saja untuk beberapa area di dashboard masih terasa menggunakan format desain Suzuki Karimun Wagon R lama, seperti bentuk kisi-kisi ac bulat di sisi pengemudi dan penumpang.

Beda Jok Suzuki karimun wagon r

Desain dan format jok mengalami sedikit perbedaan dibanding

Sedangkan untuk area jok, kini ada sedikit perubahan pada bagian jok depan yang kini headrest-nya menyatu tidak terpisah seperti dulu. Demi membuat kemampuan angkut barang bawaan lebih baik, jok belakang Suzuki Karimun Wagon R terbaru sudah mengusung format pelipatan 60:40.

>>> Baca juga: Kabar Gembira Untuk Kita Semua, Suzuki All New Vitara Brezza Siap Meluncur Di Indonesia Tahun 2019 Ini

Komparasi Suzuki Karimun Wagon R Baru Vs Lama: Fitur

Fitur keselamatan Suzuki Karimun Wagon R

fitur keselamatan dipertingkat pada Suzuki Karimun Wagon R yang baru diluncurkan pada 2019 ini

Soal fitur, ada beberapa peningkatan yang dilakukan oleh Suzuki pada Karimun Wagon R terbaru dibandingkan versi lama-nya. Salah satunya adalah penggunaan instrument cluster yang memindahkan takometer ke dalam format digital, dan menyatu dengan informasi MID. Selain itu, fitur ABS dan EBD kini tersedia sebagai standar, kemudian Dual SRS airbag, sensor parkir belakang, isofix, dan high-speed alert system juga tersedia.

beda audio Suzuki Karimun Wagon R keluaran terbaru dan lama

Head unit cerdas hadir untuk Suzuki Karimun Wagon R terbaru menggantikan head unit lama 

Menariknya lagi adalah fitur canggih seperti power window di semua pintu penumpang sudah tersedia di Suzuki Karimun Wagon R baru, yang mana pada versi terdahulu masih menggunakan sistem engkol untuk buka tutup kaca belakang. Dan paling penting adalah kini sistem hiburan Suzuki Karimun Wagon R terbaru sudah menganut sistem layar sentuh 7-inci Smartplay Studio dengan navigasi dan kemampuan terkoneksi dengan smartphone lewat Apple CarPlay dan Andorid Auto. Teknologi ini jelas lebih baik dibandingkan dengan sistem audio Suzuki Karimun Wagon R di Indonesia yang masih menggunakan head unit tanpa layar sentuh.

 
back to top