Adu Drag Mobil Balap WRC, Formula 1 dan Formula E, Siapa yang Menang?

29/12/2021

Event - Promosi

2 menit

Share this post:
Adu Drag Mobil Balap WRC, Formula 1 dan Formula E, Siapa yang Menang?
Apa yang terjadi ketika mobil balap WRC, Formula 1, dan Formula E diadu dalam trek lurus dalam sebuah persembahan terbaru dari Top Gear. Siapa pemenangnya?

World Rally Championship, Formula 1, dan Formula E bisa dibilang sebagai balapan terpopuler di dunia dengan masing-masing daya tariknya. Lalu bagaimana jika mobil balap dari ketika balapan tersebut diadu dalam sebuah pertarungan drag race? Saluran otomotif Top Gear menghadirkan balapan ini sebagai persembahan spesial di hari Natal tahun ini.

Adu Drag WRC, F1, dan Formula E

Mobil pertama yaitu Ford Fiesta WRC M-Sport berpenggerak empat roda. Dilengkapi dengan mesin 1.6 liter turbocharged yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 308 PS dan dikawinkan dengan girboks sekuensial enam percepatan. Ini adalah satu-satunya mobil balap non-listrik semenjak model plug-in hybrid memenuhi WRC tiba di musim 2022 lalu.

mobil balap baru Ford Fiesta WRC M-Sport
Mobil balap WRC Ford Fiesta WRC M-Sport

Sedangkan model dari Formula 1 diwakili oleh Mercedes AMG F1 W10 EQ Power+ yang diproduksi pada tahun 2019 dan membantu Lewis Hamilton mendapatkan gelar Formula 1 keenamnya. Mobil ini membawa mesin terkuat dari ketiga model yang dipertandingan ini. Menggunakan mesin V6 1.6 liter turbocharged dikombinasikan dengan motor listrik yang menghasilkan 1.014 PS dengan bobot hanya 743 kg.

>>> Usai Dikalahkan Verstappen, Lewis Hamilton Ingin Pensiun?

mobil balap Mercedes AMG F1 W10 EQ Power+ milik Lewis Hamilton
Mercedes AMG F1 W10 EQ Power+ yang dikendarai Lewis Hamilton

Tapi mobil ini bukannya tanpa kelemahan. AMG F1 W10 EQ disebut menggunakan girboks sekuensial delapan percepatan yang mengirimkan tenaga hanya ke roda belakang. Sehingga sulit untuk menghasilkan traksi yang cukup pada permukaan yang lembab dan membuatnya lebih mudah tergelincir.

mobil balap bertenaga listrik DS E-Tense FE21
DS E-Tense FE21 yang berkompetisi di Formula E

Terakhir, mobil balap listrik menggunakan DS E-Tense FE21 dari kejuaraan Formula E tahun ini. Motor listrik tersebut mampu menghasilkan 340 PS yang menggerakkan roda belakang menggunakan baterai 54 kWh. Meski spesifikasinya tak sekuat dua kendaraan lainnya, mobil ini mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam 2,8 detik berkat bobotnya yang rendah, hanya 903 kg.

>>> Mobil Formula E Siap Adu Kecepatan di Sirkuit Ancol

Pemenangnya sudah diprediksi?

Bukannya di trek balap, namun pertarungan ini dilakukan di jalanan trek basah yang terlihat seperti sebuah landasan pacu pesawat terbang. Namun yang berbeda dari video kali ini yaitu ketiga pembawa acara Top Gear, Chris, Freddie, dan Paddy hanya berdiri di samping trek untuk mengomentari balapan yang terjadi.

Ketiga mobil yang dipertandingkan dikemudikan oleh pengemudi professional. Meski tak dijelaskan nama pembalap yang mengemudikan masing-masing mobil tersebut. Sedangkan hasilnya memang tak jauh dari perkiraan. Bagaimana balapannya? Anda bisa menyaksikannya melalui video di atas.

>>> Drag Race Truk Yogyakarta Didominasi Mitsubishi FUSO Canter

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top