
Dashcam atau dashboard camera menjadi sebuah aksesoris yang saat ini mulai ramai digunakan oleh pemilik mobil. Terlepas dari tren karena mengikuti perkembangan zaman, dashcam tetap memiliki fungsi vital. Utamanya untuk merekam segala aktivitas atau kejadian yang berlangsung di dalam maupun luar (depan) kendaraan.
>>> Yuk Pasang Kamera Belakang Biar Mudah Saat Parkir atau Mundur
Dashboard camera memiliki fungsi-fungsi yang sangat bermanfaat untuk Anda
Dashboard camera sendiri terdapat beberapa tipe yang bisa digunakan sebagai alat untuk membantu pengawasan atas mobil Anda dan sebagai bukti rekaman seperti yang menghadap ke depan, interior, tipe outdoor dan juga dua channel yakni depan dan belakang.
Untuk diketahui cara kerja dashboard camera mirip seperti kamera pengawas atau closed circuit television (CCTV) yang didesain khusus untuk mobil, yaitu untuk merekam kondisi jalan selama mengemudi. Cara kerjanya didesain dengan otomatis ketika mobil mulai dinyalakan. Fungsinya pun berbeda-beda, berikut fungsi lain dari dashcam atau dashboard camera yang harus Anda ketahui.
Fungsi dashcam yang pertama bisa menjadi bukti untuk menentukan siapa yang benar dan salah dalam sebuah insiden saat digunakan sebagai alat bukti oleh pihak kepolisian.
Fungsi kedua bisa membantu pihak asuransi menyelidiki penyebab terjadinya kecelakaan dan memudahkan pihak asuransi dan memutuskan apakah Anda berhak mendapatkan pertanggungan cover asuransi atau tidak.
>>> Promo mobil bekas berkualitas terlengkap ada disini
Salah satu fungsi Dashcam bisa mempermudah perusahaan Asuransi menyelediki penyebab kecelakaan
Fungsi ketiga bisa menjadi menjadi kamera pemantau kondisi di dalam mobil. Manfaat ini biasanya digunakan oleh pemilik rental kendaraan atau taksi online. Termasuk untuk melihat perilaku sopir pribadi dalam berkendara. Alhasil, jika terjadi sesuatu seperti tindak kriminal, rekaman dashcam bisa dijadikan sebagai alat bukti.
>>> Temukan mobil bekas impian Anda di sini
Fungsi keempat dapat memantau kondisi belakang mobil. Dashcam yang menghadap ke dalam juga bisa dipakai untuk memantau kondisi di belakang mobil. Saat mobil ditabrak dari belakang, dapat terlihat apakah penabrak sedang fokus menyetir atau terdistraksi lalai seperti main ponsel.
Menilik dari fungsi kamera dasbor atau dashcam, bisa dikatakan bahwa perangkat ini memiliki banyak manfaat untuk Anda. Selain sebagai bukti saat terjadi kecelakaan, Anda juga bisa memantau kondisi di dalam kabin mobil. Setelah membaca tips ini apakah Anda jadi tertarik menggunakan dashboard camera di mobil Anda?