Jalan Tol Trans Jawa jadi jalur favorit baru bagi pengendara mobil yang mau menempuh jarak jauh dari Jakarta hingga Surabaya atau sebaliknya. Dengan panjang lebih dari 740 km jalur ini memang mempersingkat waktu perjalanan dari sebelumnya lebih dari 24 jam menjadi sekitar 8-10 jam.
Namun ada yang perlu diperhatikan bila Anda memutuskan melalui jalan Tol Trans Jawa, Anda harus memprioritaskan keselamatan. Patuhi seluruh rambu-rambu yang terpasang di sepanjang jalan dan patuhi batas kecepatan maksimal. Anda tidak boleh melaju lebih dari 100 km meski kondisi jalanan cukup lengang dan sangat menggoda untuk ngebut. Waspadai juga gejala microsleep yang datang bisa tiba-tiba karena terlalu nyaman mengemudi, dan beristirahatlah di rest area saat tubuh sudah merasa lelah.
>>> Microsleep, Si Pembunuh Sadis di Jalan Raya
Perbedaan rest area berdasarkan tipe
Rest area, pengelola tol menyediakan fasilitas ini sebagai sarana pendukung kenyamanan para pengguna tol. Hanya saja perlu diketahui tidak semua rest area menyediakan fasilitas secara lengkap, tergantung tipe rest area itu sendiri. Ada 3 tipe rest area di sepanjang jalur Tol Trans Jawa, yaitu tipe A, tipe B, dan tipe C.
Rest area tipe A adalah rest area paling luas dibanding tipe yang lain. Fasilitasnya juga paling lengkap, meliputi tempat parkir luas, ATM, isi ulang e-Toll, bengkel, kios dan resto, klinik kesehatan, puluhan toilet, musholla/masjid, mini market, ruang terbuka hijau, SPBU, dan yang lain.
Rest area tipe B lebih kecil dari tipe A. Fasilitas yang tersedia meliputi ATM, isi ulang e-Toll, kios dan resto, mini market, toilet, dan musholla.
Rest area tipe C paling kecil diantara yang lain. Sarana yang tersedia juga cukup standar yaitu sarana parkir, toilet, musholla, serta kios atau warung makan. Seluruhnya dibuat dalam bentuk semi permanen. Tidak ada ATM, SPBU, klinik kesehatan atau tempat pengisian saldo e-Toll.
>>> Begini Lengkapnya Fasilitas Rest Area KM 429A Tol Trans Jawa
Rest area tipe A punya fasilitas yang sangat lengkap
Perbedaan rest area berdasarkan jalur
Selain dibagi berdasarkan tipe rest area juga diklasifikasi berdasarkan jalur. Anda mungkin melihat rest area dengan nama 392 A, 429 A, 68 B, atau 360 B. Penyematan huruf A dan B di belakang angka (km) untuk menandai di jalur mana rest area itu berada. Rest area A untuk jalur meninggalkan Jakarta atau ke arah timur, sedang rest area B untuk jalur menuju Jakarta atau ke arah barat.
Jadi, buat Anda yang melakukan pencarian rest area Tol Trans Jawa melalui GPS atau Google Maps, sesuaikan dengan jalur yang akan dilewati, ke Jakarta atau dari Jakarta.
>>> Cek artikel tips aman di jalan lainnya di sini
Dengan fasilitas yang serba standar, keberadaan rest area tipe C sangat membantu
>>> Berbagai tips dan trik otomotif terpercaya hanya ada di Cintamobil.com