Google baru saja merilis update Android Auto terbaru pada awal bulan lalu dengan menampilkan berbagai fitur baru untuk mempermudah pengendaraan dan infotainment. Namun tak semua perangkat menerima pembaruan ini. Sehingga sebagian pengguna tak jarang melakukan update Android Auto manual melalui gadget mereka sendiri.
Mengapa tak semua gadget mendapatkan update?
Pembaruan Android Auto menampilkan beberapa fitur yang baru untuk memudahkan pengguna melalui sistem Android Auto 7.7. Versi terbaru menyertakan dukungan untuk balasan cepat, sehingga bisa menjawab pesan dengan satu ketukan sederhana. Sebelumnya, pengguna mengandalkan Google Assistant untuk mengaksesnya.
>>> Dapatkan mobil baru dan bekas terbaik dengan harga termurah di sini
Sayang tidak semua model mendapatkan pembaruan. Setelah versi baru dirilis pada Google Play Store, Google menyebutkan bahwa pembaruan akan dilakukan secara bertahap bagi semua perangkat Android di seluruh dunia. Ini berarti tidak semua perangkat akan mendapatkan pembaruan di saat yang bersamaan.
Android 7.7 saat ini masih dalam tahap pengujian beta. Sehingga Anda perlu memperhatikan berbagai aspek sebelum menginstall versi terbaru. Namun penggunaan versi 7.7 disebut-sebut memberikan memperbaiki masalah dimana pengguna Samsung Galaxy S22 tak bisa bekerja pada Android Auto.
>>> Pemilik Samsung Galaxy S21 Mengeluh Tidak Bisa Terhubung dengan Android Auto
Cara update Android Auto secara manual
Butuh waktu satu hingga dua minggu bagi sebuah perangkat untuk mendapatkan update terbaru dari Android Auto melalui Google Play Store. Sedangkan bagi pengendara yang tak ingin menunggu lama, maka Anda bisa melakukan update secara manual.
Tak perlu mengunduh banyak file atau sistem, untuk memperbarui Android Auto bisa dilakukan dengan mengunduh APK versi terbaru. Setelah mengunduh APK, Anda bisa membuka file di smartphone dan menginstall versi terbaru.
Update terbaru Android Auto menawarkan tampilan baru
Ketika Android Auto sudah bisa dijalankan di smartphone, maka pembaruan akan dilakukan secara otomatis. Sehingga tidak ada data yang dihapus dan hanya ada versi baru. Setelah install manual, maka perangkat tidak lagi membutuhkan pembaruan melalui Google Play Store sampai versi yang lebih baru tersedia.
Lalu, apakah update manual Android Auto berbahaya? Secara teknis, update yang dilakukan tidak berbahaya ketika Anda mengunduh installer APK dari sumber yang terpercaya. Jika tidak, file APK bisa berisikan konten berbahaya yang mengancam perangkat dan data Anda.
>>> Cara Mengatasi Fitur Google Maps Berhenti Berfungsi di Android Auto