Tes uji tabrak yang dilakukan oleh berbagai negara merupakan cara terbaik untuk menentukan apakah mobil yang dipasarkan memiliki kelayakan ketika menghadapi benturan atau kecelakaan di jalanan. Namun dalam tes yang dilakukan oleh KNCAP (Korea New Car Assessment Program), Tesla Model 3 mengumpulkan poin yang tidak terlalu memuaskan.
Dapatkan Bintang 4
Tes uji tabrak Tesla Model 3 hanya mengumpulkan poin 83.3, sehingga membuat salah satu mobil listrik terpopuler di dunia ini mencatatkan Level 1 (setara dengan lima bintang). Namun karena hasil yang mengecewakan dari kategori keselamatan pejalan kaki dan pencegahan kecelakaan, mobil ini mendapatkan skor Level 2 (setara dengan 4 bintang).
Dilansir dari KNCAP, Model 3 yang mendapatkan bintang 3 atas keselamatan pejalan kaki dan pencegahan kecelakaan menabrak terlalu banyak pejalan kaki dan pesepeda. Tes terakhir bahkan menampilkan Model 3 menabrak pesepeda dengan tiga tingkatan kecepatan; 20 km/jam, 25 km/jam, dan 40 km/jam.
>>> Polisi Makin Modern, Pakai Mobil Listrik Model 3 Buat Patroli
Model 3 menabrak pengemudi sepeda dalam tiga tingkatan kecepatan
Hasil yang didapatkan Model 3 terbilang sangat jomplang, mengingat mobil ini bersinar dalam tes kecelakaan. Setiap kali uji tabrakan, mobil ini mampu melindungi penumpang dan pengemudi dengan baik ketika menerima benturan dari depan maupun samping.
>>> Hyundai Ioniq 5 Disebut Bakal Diproduksi di Cikarang
Raihan sempurna Ioniq 5
Namun hasil berbeda didapatkan oleh mobil listrik terbaru dari Korea Selatan, Hyundai Ioniq 5. Sedan listrik dengan tampilan yang futuristik ini mendapatkan penilaian Level 1 setelah mencatatkan skor mengesankan dalam uji tabrakan. Ioniq 5 menerima skor keseluruhan 92,1 poin dari total 100 poin.
Model berbasis E-GMP pertama dari Hyundai ini mendapatkan skor tinggi, terutama dalam tes kecelakaan dan tes pencegahan kecelakaan dengan masing-masing 98,8 poin dan 95,9 poin. Namun mobil ini masih memiliki sedikit kelemahan dalam keselamatan pejalan kaki dengan catatan 68,2 poin.
Model 3 dan Hyundai Ioniq 5 merupakan dua model pertama yang mendapatkan pengetesan pada KNCAP tahun ini. Meskipun Tesla mengklaim bahwa mobil listriknya merupakan salah satu yang teraman di dunia, pengetesan ini menunjukkan bahwa pabrikan Elon Musk tersebut masih harus membenahi berbagai fitur untuk mendapatkan peringkat keselamatan yang lebih baik.
>>> Dapatkan harga mobil terbaru dan promo terbaik tahun 2021 di sini