Terkendala Izin, Seri Pembuka ISSOM Musim 2020 Ditunda Lagi

23/06/2020

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
Terkendala Izin, Seri Pembuka ISSOM Musim 2020 Ditunda Lagi
Setelah dijadwalkan ulang untuk penyelenggaraan awal Juli, putaran pembuka Indonesian Sentul Series of Motorsport (ISSOM) musim 2020 kembali ditunda akibat izin yang cukup mepet dengan jadwal balapan.

Pandemi Corona tidak saja berdampak pada industri otomotif Indonesia, industri motorsport juga terkena imbas dari penyebaran virus Covid-19 yang sudah sangat masif sejak Maret, dan sama sekali tidak melambat sampai saat ini.

>>> Selain ISSOM, ajang balap apa saja yang terpengaruh pandemi Corona? Simak jelasnya di sini

Namun, seiring penerapan normal baru dengan PSBB di berbagai daerah mulai dibuka, Sentul International Cicuit juga tengah bersiap menggelar ISSOM musim 2020 dengan menerapkan beberapa prosedur tertentu.

Izin terlalu mepet dengan jadwal pengganti

Berdasarkan jadwal yang telah disusun, seri pembuka ISSOM musim 2020 akan digelar pada tanggal 10-12 Juli 2020. Namun di saat bersamaan, pihak Kabupaten Bogor baru memberikan izin pelaksanaan pada 2 Juli 2020, bertepatan dengan berakhirnya PSBB di kawasan tersebut.

>>> Temukan berbagai pilihan mobil baru dan bekas berkualitas di Cintamobil.com

Namun, hal ini bisa saja berubah mengingat status Kabupaten Bogor sebagai Zona Merah, dan bukan tidak mungkin PSBB di kawasan Kab. Bogor akan diperpanjang jika kondisinya tidak memungkinkan.

Suasana balap Honda Jazz Speed Challenge 2019

Sentul telah menyiapkan berbagai protokol keselamatan untuk diterapkan ketika musim balap bergulir lagi

“Menindaklanjuti rencana penyelenggaraan event olahraga bermotor yang dilaksanakan dengan protokol kesehatan pencegahan pandemi Covid-19 di Sentul International Circuit, kami selaku penyelenggara dan penyedia venue sudah mempersiapkan tata cara, fasilitas, sampai tata pelaksanaan protokol tersebut,” tulis Sentul International Circuit pada rilisnya.

“Salah satunya termasuk izin penyelenggaraan dari instansi terkait yaitu Bupati Bogor Selaku tim percepatan pencegahan dan penanganan Covid-19 di lokasi Sirkuit Sentul, dengan izin keluar tanggal 2 Juli tepat dengan berakhirnya PSBB Kabupaten Bogor," lanjut keterangan tersebut. 

>>> Berita terbaru dari pasar mobil bisa Anda temukan di sini

“Mengingat sangat dekatnya keputusan izin dengan penyelenggaraan seri pembuka (tanggal 11-12 Juli 2020), kami memutuskan untuk menunda pelaksanaan Kejurnas Balap Mobil ISSOM putaran I, dengan kalender lain akan menyesuaikan,” demikian bunyi keterangan resminya. 

Keseluruhan jadwal kembali direvisi, kompetisi sampai awal 2021?

Memang, untuk penundaan kali ini kemungkinan tidak akan selama fase pertama, yang hampir lima bulan ditunda. Namun, tetap saja akan ada beberapa revisi yang diperlukan.

Jadwal balap ISSOM 2020, yang semula dihelat dari Juli-Desember 2020

Jadwal awal ISSOM tahun ini sebelum kembali ditunda

Berdasarkan draft awal yang telah disusun oleh IMI, ISSOM musim 2020 akan terdiri dari enam balapan, lima di Sentul, satu di sirkuit jalanan BSD City, yang berlangsung dari Juli sampai Desember. Dengan penundaan ini, bukan tidak mungkin putaran terakhir akan dihelat sekitaran Januari 2021.

>>> Berita otomotif terbaru dari dalam dan luar negeri bisa Anda temukan di sini

Bergabung di Cintamobil sejak 2019, Derry adalah seorang penyuka kecepatan tulen. Pengalaman di salah satu situs motorsport global membuatnya khatam soal dunia balap. Masih mengejar gelar Sarjana, Derry juga sering memacu adernalin dengan go-kart.
 
back to top