Kisah Misterius Mobil Skala Lamborghini Aventador Rp 100 Miliar

24/07/2021

Pasar mobil

2 menit

Share this post:
Kisah Misterius Mobil Skala Lamborghini Aventador Rp 100 Miliar
Dibanderol Rp 100 miliar, mobil skala Lamborghini Aventador dari emas siap menjadi mobil skala termahal di dunia. Sayang ceritanya tak berakhir bahagia.

Siapa yang ingin membeli mobil skala Lamborghini Aventador yang bahkan dihargai setara dengan mobil aslinya? Namun seorang pengrajin mobil skala siap mengukir sejarah dengan membuat mobil skala termahal di dunia. Sayangnya, cerita tersebut tak menjadi kenyataan dan hilang ditelan zaman.

Siap jadi yang termahal

Dari Autoevolution, semuanya dimulai pada pertengahan 2011. Insinyur asal Jerman Robert Gulpen dari RGE Gulpen Engineering dikenal sebagai seniman mobil skala sejak tahun 1990-an. Dengan menggunakan logam mulia dan seringkali permata, ia mengukir miniatur supercar termahal di dunia dan dijual dengan harga mencapai $ 25.000 (sekitar Rp 361 jutaan) per buah.

Mobil skala Lambogrhini Aventador dari serat karbon
Mobil skala Lamborghini Aventador dari serat karbon

Sebelum Lamborghini, Gulpen telah membangun model Bugatti Veyron dari emas murni. Dan disana ia ingin memembangun sesuatu yang lebih mahal. Dan untuk proyek Lamborghini, ia siap menggunakan semua bahan untuk membuat mobil skala termahal yang lebih dari sekadar mainan maupun perhiasan biasa.

Untuk itu, ia menggunakan Lamborghini Aventador LP 700-4 yang baru diluncurkan kala itu. Gulpen mengukir bodi dari serat karbon dan melapisinya dengan emas asli. Sekitar 1.400 berlian dipersiapkan untuk kursi, bahan platinum untuk velg, dan beberapa komponen dari perak. Aventador Gulpen merupakan model skala 1:8 dari mobil asli dengan ukuran 60 cm.

>>> Aston Martin Buat DB5 Junior, Harganya Tembus Rp 1 Miliar!

Hilang tanpa jejak

Di bulan September tahun itu, Gulpen membawa prototipe Aventador emas ke Frankfurt Auto Show. Bukannya terbuat dari emas, mobil ini dibuat dari serat karbon namun memiliki permata di dalam dan di luar.  Ia mengklarifikasi bahwa itu adalah model lain yang dibuatnya.

Robert Gulpen dengan mobil skala Lamborghini Aventador
Gulpen dengan mobil skala Aventador dari serat karbon

Tiga bulan setelahnya, Gulpen menyebutkan bahwa rumah lelang Sotheby akan menjual mobil skala asli di Dubai atau Eropa dengan harga mencapai $ 7.5 juta (Rp 108 miliar). Cerita mengenai harganya berbeda-beda, namun tak pernah di bawah $ 5,5 juta (Rp 80 miliar).

Pada tahun 2013, mobil skala Gulpen dipamerkan di Dubai. Masih berupa prototipe, mobil ini sudah berlapis emas dengan model yang lebih kecil dari mobil skala aslinya. Disebutkan bahwa nantinya mobil skala asli akan dibangun dari balok emas seberat 500 kg, tapi hasil akhirnya hanya akan berbobot 25 kg.

>>> Penggemar Berat Batman? Anda Bisa Miliki Replika Batmobile Keren Ini

mobi skala Lamborghini Aventador dari emas
Model skala berlapis emas yang dibawa di Dubai

Lelang disebutkan berlangsung pada tahun 2014. Dan begitu mobil ini dibuat, maka akan langsung meraih tiga rekor dunia Guinness: mobil skala termahal, etalase paling aman untuk mobil skala yang dibuat dengan kaca anti peluru, serta logo Lamborghini yang paling mewah yang pernah dibuat.

Namun sudah 7 tahun berlalu, tidak ada jejak mobil skala Lamborghini Aventador, baik dengan pembuat mobil maupun rekor Guinness yang belum tercatat. Tidak ada laporan apakah mobil ini pernah dibuat atau memang terjual dengan harga $ 7,5 juta yang fantastis.

>>> Dapatkan harga mobil terbaru dan promo terbaik tahun 2021 di sini

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top