Fasilitas di Rest Area KM 360B Jalan Tol Semarang-Batang Bertambah

10/08/2020

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
Fasilitas di Rest Area KM 360B Jalan Tol Semarang-Batang Bertambah
Jasa Marga menambah 4 fasilitas baru di Rest Area KM 360B Jalan Tol Semarang-Batang sebagai upaya meningkatkan pelayanan dan kenyamanan kepada pengguna jalan tol.

PT Jasa Marga (Persero) terus meningkatkan pelayanan jalan tol melalui berbagai cara. Termasuk di Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) atau Rest Area KM 360B Jalan Tol Semarang-Batang (arah Jakarta). Sebanyak 4 fasilitas baru ditambahkan agar pengguna jalan tol yang singgah semakin nyaman.

"Keempat fasilitas tambahan yang berada di Rest Area KM 360B Semarang-Batang meliputi penambahan masjid, mushola, dan dua toilet. Empat fasilitas tersebut akan melengkapi 58 fasilitas lainnya yang sebelumnya sudah tersedia di Rest Area KM 360B Semarang-Batang,” kata Direktur Utama PT Jasamarga Restarea Batang (JRB) Irwan Artigyo Sumadiyo saat mendampingi kunjungan Dewan Komisaris dan Jajaran Direksi Jasa Marga di Batang, Sabtu (8/8/2020).

Diproyeksi jadi destinasi wisata baru

Foto menunjukkan Kunjungan Direksi Jasa Marga ke Rest Area KM 360B

Jasa Marga tingkatkan pelayanan jalan tol

Dijelaskan dalam rilis Jasa Marga, Rest Area KM 360B Jalan Tol Semarang-Batang ditargetkan tidak hanya sebagai tempat peristirahatan. Tapi juga diproyeksi menjadi destinasi wisata baru bagi masyarakat sekitar dan pengunjung rest area. Karenanya fasilitas akan selalu ditingkatkan.

Saat ini pun fasilitas yang tersedia sudah cukup lengkap, bahkan sangat lengkap untuk ukuran rest area baru. Ada Pujasera (Pusat jajanan serba murah), taman bermain, mini market, mini zoo, lahan parkir berkapasitas 258 kendaraan kecil dan 51 kendaraan besar, toilet gratis, sarana ibadah, posko kendali, panggung hiburan, taman hias, gerai ATM hingga tempat pengolahan sampah plastik.

Untuk menunjang perekonomian masyarakat Rest Area KM 360B Semarang-Batang dilengkapi area komersial yang berisi beragam outlet dengan prioritas pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Hingga kini, tercatat ada 36 pelaku UMKM di Rest Area KM 360B Semarang-Batang.

>>> Mampir di Rest Area Jalan Tol, Patuhi 6 Protokol New Normal Berikut!

Masuk rekor MURI

Foto menunjukkan Rest Area KM360B

Foto menunjukkan Rest Area KM360B

Rest Area KM360 jadi destinasi wisata baru pengguna Tol Trans Jawa

Beragam fasilias yang dimiliki mendapat apresiasi membuat Rest Area KM 360B Jalan Tol Semarang-Batang dinobatkan sebagai rest area dengan fasilitas terlengkap di Indonesia oleh Museum Rekor Indonesia (MURI) pada Desember 2019.

Selama pandemi Covid-19 ini, operasional Rest Area KM 360B Semarang-Batang menerapkan berbagai protokol kesehatan guna menekan angka penyebaran virus di rest area. Upaya tersebut meliputi screening suhu tubuh pengunjung di on ramp, pembuatan fasilitas gerbang desinfektan, layanan posko kesehatan, penerapan pyscal distancing, menyebar berbagai imbauan terkait protokol kesehatan, dan menerapkan peraturan wajib mengenakan masker di rest area.

>>> Temukan informasi mobil menarik lainnya hanya di Cintamobil.com

Satu-satunya anggota redaksi yang berbasis di Jawa Tengah. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2017 sebagai Content Writer. Saat ini, kerap menulis berbagai informasi seputar lalu lintas dan perkembangan transportasi di Indonesia.
 
back to top