Argentina Juara Piala Dunia 2022, Berikut Koleksi Supercar Messi

19/12/2022

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
Argentina Juara Piala Dunia 2022, Berikut Koleksi Supercar Messi
Pesepakbola Lionel Messi yang membawa Argentina juara di Piala Dunia Qatar 2022 juga memiliki deretan supercar langka loh, berikut daftarnya. Vamos Argentina!

Laga Argentina vs Prancis dini hari tadi berlangsung sengit, Lionel Messi membawa Argentina juarai Piala Dunia Qatar 2022 dengan kemenangan 4-2 dalam babak adu penalti atas Prancis, dini hari, Senin, 19 Desember 2022,

Karirnya yang gemilang, membawa bintang sepak bola dunia Lionel Messi memiliki pendapatan fantastis. Kekayaannya tersebut dimanfaatkan tak hanya untuk berlibur dan berinvestasi properti di sejumlah negara, Messi juga diketahui mengkoleksi mobil mewah dan langka.

Diketahui pesebak bola yang mendapatkan gelar pemenang piala dunia pertamanya ini memiliki pendapatan 35 juta Euro per tahun atau setara Rp5,8 triliun. Kekayaan bersih Messi hampir USD 600 juta atau setara Rp9,3 triliun sehingga menjadikannya salah satu atlet sepak bola terkaya di dunia.

>>> Dapatkan harga mobil terbaru dan promo menarik lainnya di sini

Deretan Mobil Mewah Messi

Deretan koleksi mobil mewah atau supercar Lionel Messi bisa dibilang yang terbaik dan langka. Beberapa supercarnya juga hanya diproduksi terbatas atau limited edition.

argentina menang piala dunia Qatar 2022
Pesepakbola Lionel Messi membawa Argentina juarai Piala Dunia Qatar 2022

Mobil mewah koleksinya mulai dari Pagani Zonda hingga Ferrari yang diketahui dengan harga fantasis dan termahal di dunia. Mobil mewah paling mahal yang dimiliki Messi adalah Ferrari 335 S Spider Scaglietti, seharga USD 36 juta atau Rp562 miliar.

Cintamobil.com merangkum beberapa koleksi mobil mewah Lionel Messi, berikut 10 daftar mobil mewahnya:

1. Pagani Zonda Tricolore

Mobil monster ini jadi kendaraan termewah yang dimiliki Lionel Messi, sehingga menjadikannya semakin istimewa. Messi memiliki edisi khusus mobil mewah Pagani Zonda yaitu tipe Tricolore.

Keindahan mobil asal pabrikan Italia ini ditenagai oleh mesin 7.3L Naturally-Aspirated V12 yang dapat menghasilkan tenaga hampir 678-hp dan torsi 780 NM. 

Mobil monster yang "buas" ini dibanderol seharga hampir USD 1,6 juta atau Rp24 miliar.

>>> Dream XI: 11 Posisi Terbaik untuk Piala Dunia Khusus Mobil

2. Mercedes-Benz SLS AMG

Lanjut, pabrikan mobil mewah nan ikonik, Mercedes-Benz SLS AMG, juga hadir dengan pintu gullwing yang terbuka dan menjauh. Saat dibuka letaknya sejajar dengan atap, atau diposisikan seperti sayap burung yang ditangkap.

argentina juara piala dunia qatar 2022
Mercedes-Benz SLS AMG The Gullwing-Craze Reincarnated

Mobil balap ini hadir dengan mesin V8 6.2L Naturally-Aspirated. Mesin V8 yang bertenaga tersebut bisa menghasilkan 571 tenaga kuda dan torsi 650 NM. 

Mobil mewah ini dibanderol dengan harga USD 300.000 atau setara Rp4,6 miliar. Ini adalah salah satu mobil yang nilainya akan terus naik dari tahun ke tahun.

3. Ferrari 335 S Spider Scagllietti

Mobil ini jadi salah satu yang termahal yang dimiliki Lionel Messi, yakni seharga USD 36 juta atau Rp562 miliar, Messi mendapatkan mobil ini dari lelang.

Messi menang lelang Ferrari antik tersebut dari bintang bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo.

4. Ferrari F40 Spyder

Selanjutnya merek, Ferrari, yang memainkan peran utama di garasi Messi. Salah satu koleksinya, F430 adalah supercar balap dan eksotis yang ditenagai oleh mesin V8 4.3L Naturally-Aspirated.

Supercar bermesin V8 ini dapat memberikan output 503-tenaga kuda dan torsi 469 NM yang sungguh menakjubkan. Ferrari F40 Spyder diluncurkan pada 2007, meski tahun buatannya cukup tua, tapi diyakini mobil ini jadi supercar yang langka.

5. Maserati Gran Turismo MC Stradle

Koleksi mobil lain, sebuah coupe menakjubkan juga menghiasi garasi Messi. Yakni, R8 dan GT adalah salah satu mobil yang paling sering dikendarainya.

Mobil ini disematkan dengan mesin 4.7L Turbocharge V8 yang dapat memberikan output 444 tenaga kuda, harga mobil mewah Messi ini mulai USD 352.000. Maserati Gran Turismo MC Stradle jadi salah satu model Maserati terbaik sepanjang masa.

>>> Dari Mobil Hingga Bus Listrik, Ini Deretan Mobil Hyundai di Piala Dunia 2022

6. Range Rover SV

Range Rover SV Autobiography juga mobil termahal dan juga paling bertenaga. SV ditenagai oleh mesin 5.0L Supercharged V8 yang kabinnya menghasilkan 557 tenaga kuda. Mobil bersegmen SUV yang cantik ini hadir dibanderol mulai dari USD 209.500.

7. Range Rover SVR

Sport SVR juga jadi mobil keren di garasi Lionel Messi. Mobil SUV Range Rover SVR ditenagai oleh mesin 5.0L Supercharged V8 yang menghasilkan tenaga 567 HP dan torsi 700 NM. Harganya ditaksir mulai USD 111.837.

>>> Manfaatkan Momentum, KIA Hadirkan Picanto Edisi Piala Dunia

8. Cadillac Escalade

Mobil SUV Cadillac Escalade seperti simbol status untuk setiap selebriti, yang dapat dilihat di garasi hampir semua bintang dunia. Escalade ditenagai mesin 6.2L V8 yang menghasilkan 420 tenaga kuda. Harga varian termurahnya hampir USD 80.000.

9. Tiga Mobil Audi

Raksasa pabrikan mobil Jerman Audi mensponsori FC Barcelona hingga 2019. Ya nggak heran kalau mantan pemain Barcelona Messi memiliki mobil Audi. 

argentina piala dunia qatar 2022
Messi dan Audinya

Bahkan, ia memiliki tiga mobil, Audi RS6 seharga $108.000, Audi A7 seharga $69.200, dan Audi Q7 seharga $54.590.

10. Lexus RX 450h dan Mini Cooper | $66.533

Mobil paling murah dalam koleksi Messi adalah Lexus RX 450h dan Mini Cooper. Harga Lexus-nya sekitar $46.800 dan Mini Cooper harganya sekitar $19.733.

Dari ke-10 supercar tersebut, Lionel Messi masih memiliki lebih banyak lagi supercar dan mobil mewah di garasi rumahnya. Misalnya seperti Lamborghini, Bentley, Rolls-Royce dan masih banyak lagi. 

Lionel Messi nggak hanya juara di sepak bola, tapi juga di koleksi supercarnya yaa.. Selamat atas kemenangan Argentina di Piala Dunia Qatar 2022, VAMOS!!! 

>>> Hyundai dan Yutong jadi Kendaraan Resmi Piala Dunia Qatar 2022

Menggeluti dunia Jurnalistik sejak 2013, berbagai desk berita umum telah dilakoninya. Mulai dari kriminal dan metropolitan, seleb dan gaya, kesehatan dan lingkungan, ekonomi bisnis, serta kepemerintahan. Terakhir, yakni di 2020 mulai jatuh cinta dengan Otomotif. Kata siapa perempuan nggak
 
back to top