Volkswagen Hadirkan ID.3 R, Siap Debut 2024?

01/07/2020

Mobil baru

4 menit

Share this post:
Volkswagen Hadirkan ID.3 R, Siap Debut 2024?
Setelah diberi lampu hijau oleh para petinggi Volkswagen, hatchback listrik VW ID.3 akan mendapatkan varian performa tinggi R yang dirumorkan hadir tahun 2024 mendatang.

Sebagai salah satu pabrikan dengan strategi elektrifikasi paling agresif saat ini, tentu akan masuk akal jika Volkswagen tengah menyiapkan varian performa dari hatchback listrik ID.3.

>>> Volkswagen akan jadikan pabriknya sebagai basis perakitan mobil listrik terbesar di Eropa

Hal ini diperkuat rumor terbaru dari Autocar, yang memberitakan para manajer senior VW memberi lampu hijau untuk kehadiran Volkswagen ID.3 R, yang diberitakan akan rilis tahun 2024.

Mobil balap listrik Volkswagen ID R

ID.3 R akan jadi jembatan antara line-up Volkswagen ID dengan prototype ID R

Kehadiran Volkswagen ID.3 R ditujukan untuk mengokohkan jembatan antara line-up mobil listrik Volkswagen ID dengan prototype ID R yang telah memecahkan berbagai rekor.

>>> Temukan berbagai pilihan mobil baru dan bekas berkualitas di sini

“Saya menyukai gagasan ini, namun kami harus menentukan apakah pasar telah siap menerima model satu ini,” ujar Development Chief Volkswagen, Frank Welsch, yang mengatakan bahwa saat ini VW sedang mempertimbangkan ID.3 R.

Tanpa sistem all-wheel drive

VW menyiapkan badge GTX untuk ID performa tinggi dengan motor ganda dan sistem penggerak all-wheel drive. Sayang, ID.3 R tidak akan mendapat varian tersebut karena format yang dipakai adalah motor tunggal RWD.

Rendering bagian belakang Volkswagen ID.3 R

ID.3 R tidak akan mendapatkan varian GTX untuk generasi pertama

Meski tidak menutup kemungkinan ID.3 akan memakai sistem penggerak all-wheel drive, Volkswagen tidak akan memakainya di generasi pertama. “Tidak akan ada varian GTX, namun kami belum memastikan apakah ID.3 R akan hadir dengan sistem penggerak rear-wheel drive,” tambah Welsch.

Tenaga jauh di atas varian normal, adopsi teknologi ID R?

Soal performa, Volkswagen ID.3 R tentu akan jauh lebih tinggi dari 200 HP dan torsi 310 Nm dari motor tunggal yang menggerakkan roda belakang di ID.3 biasa. Namun, belum ada angka pastinya, meski diprediksi akan berada di kisaran 300 HP seperti ID.4 yang memakai motor ganda.

>>> Jangan lewatkan berita paling update seputar mobil baru di sini

Layout dasbor Volkswagen ID.3

Volkswagen juga tengah menyiapkan beberapa fitur mobil listrik ID yang diambil dari prototype ID R

Selain itu, kepala divisi R Volkswagen, Jost Capito, juga mengatakan pada Autocar bahwa bagian yang mengurusi VW performa tinggi itu tengah berkolaborasi dengan divisi balap untuk menentukan apa saja teknologi dari baterai di prototype ID R yang bisa diaplikasikan ke mobil jalanan, termasuk ID.3 R.

>>> Berita otomotif terbaru dari dalam dan luar negeri bisa Anda lihat di sini

Bergabung di Cintamobil sejak 2019, Derry adalah seorang penyuka kecepatan tulen. Pengalaman di salah satu situs motorsport global membuatnya khatam soal dunia balap. Masih mengejar gelar Sarjana, Derry juga sering memacu adernalin dengan go-kart.
 
back to top