City Car Cita Rasa Prancis, Citroen C3 Resmi Dijual di Indonesia

07/12/2022

Mobil baru

2 menit

Share this post:
City Car Cita Rasa Prancis, Citroen C3 Resmi Dijual di Indonesia
Model perdana Citroen resmi mengaspal di Indonesia. Mengandalkan desain atraktif, Citroen C3 saat ini sudah bisa dipesan dengan harga mulai dari Rp225 jutaan.

Citroen secara resmi memperkenalkan tiga model terbarunya di Indonesia. Yang paling terjangkau yaitu Citroen C3 yang siap menjadi model perdana Citroen untuk pasar Tanah Air.

Tiga model perdana

Bertajuk "The Citroenizing 3", Indomobil bersama Citroen Indonesia menghadirkan tiga mobil terbaru Citroen yang sudah dipasarkan di Indonesia, yaitu C3, C5, dan mobil listrik Citroen e-C4.

Dari tiga mobil yang dirilis, baru C3 yang dipasarkan dan sudah mendapatkan harga resmi. Sementara dua model lainnya masih menunggu kalkulasi mengingat mobil ini diimpor langsung dari Prancis.

>>> Simak harga mobil baru dengan promo terbaik hanya di sini

mobil baruCitroen C3 2023 di Indonesia
Peluncuran dan perilisan harga Citroen C3 di Indonesia

Sementara itu, event yang berlangsung di Mall Kota Kasablanka ini turut menampilkan pembeli pertama C3 di Indonesia. Pihak Citroen pun sudah membuka keran pemesanan untuk city car ini.

“New Citroën C3 memberikan pelanggan keleluasaan kustomisasi yang komprehensif dan tak tertandingi di kelasnya. Kami yakin, ini akan menjadi ikon gaya baru bagi konsumen muda dan progresif di Indonesia,” jelas Stefan Hutahayan selaku Business Development Head Indomobil Group.

>>> Spesifikasi Citroen C3, Penantang Rocky-Raize yang akan Dijual di Indonesia

Gaet generasi muda

Hatchback kompak lima tempat duduk C3 dibanderol dengan harga mulai dari Rp225 jutaan. Kombinasi warna yang atraktif menjadi daya tariknya untuk menggaet generasi muda Tanah Air

Citroen menyebutkan bahwa C3 ditawarkan sebagai pengendaraan yang "gadget friendly", dimana mobil ini memberikan kemudahan bagi pengguna untuk menghubungkan smartphone mereka pada sistem hiburan di dalam mobil.

interior mobil baru Citroen C3 2023 di Indonesia
Tampilan interior Citroen C3 yang cukup lega dan praktis

Dibekali mesin berkapasitas 1.2 liter 3 silinder, C3 mampu mengeluarkan tenaga maksimal hingga 81 hp dan torsi puncak 115 Nm. Saat ini, Citroen hanya membawakan satu tipe transmisi saja, yaitu transmisi manual 5-percepatan.

Selain itu, ada dua model lainnya yang baru akan dipasarkan pada Januari tahun depan. Sementara ketiga mobil baru Citroen akan dikirimkan ke pelanggan mulai bulan Maret 2023 mendatang. 

>>> Sudah Dirilis di Indonesia, Citroen C5 Kini Punya Versi Hybrid

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top