Begini Canggihnya Thermal Management System BYD

23/02/2024

Mobil baru

2 menit

Share this post:
Begini Canggihnya Thermal Management System BYD
Build Your Dreams alias BYD ternyata memiliki Thermal Management System yang canggih untuk mengatur pendinginan baterainya (cooling system), seperti apa canggihnya?

Build Your Dreams alias BYD ternyata memiliki Thermal Management System yang canggih untuk mengatur pendinginan baterainya (battery cooling system), seperti apa canggihnya?

Thermal Management System BYD

"Jadi kalau kite berbicara (tentang) Thermal Management System di kendaraan yang kami produksi itu ada dua fungsinya, pertama untuk mengatur suhu di kabin, untuk mengahangatkan atau mendinginkan," tukas Tatsuya Mikami, Chief Advisor from BYD Japan.

"Dan fungsi yang kedua adalah untuk mendinginkan atau menghangatkan baterai kami, baterai LFP kendaraan tersebut. Itu dikaitkan dengan Lithium Battery yang diletakkan di bawah kendaraan kami," jelas pria berkebangsaan Jepang ini.

BYD Dolphin
BYD Dolphin hingga BYD Seal punya Thermal Management System canggih

Mikami San sapaan akrab Tatsuya Mikami menambahkan sistem tersebut, "Tujuannya adalah dalam kondisi tertentu perlu dihangatkan atau sebaliknya perlu didinginkan, nah ini sistem yang mengontrol hal tersebut," tuturnya.

"Jadi kapan dia (Thermal Management System) jadi beroperasinya itu dalam dua kondisi, kondisi pertama itu ketika mobil dikendarai atau dioperasikan, kemudian yang kedua itu adalah ketika kita melakukan Quick Charger (Fast Charging)," kata Mikami San lagi.

>>> 30 Tahun Sejarah BYD, Dari Rekanan Motorola Hingga Pesaing Tesla

Manfaatkan AC Kendaraan

"Jadi cara sistem ini bagaimana bisa menghangatkan atau mendinginkan baterai tersebut tidak menggunakan air tetapi menggunakan sistem Air Conditioner (AC) yaitu dengan gas (freon dan heater) begitu, apakah itu didinginkan atau dihangatkan," tutur Mikami San

Lalu, "Kita berbicara tentang Heat Pump begitu, Heat Pump bayangkan seperti AC (split) yang ada di rumah kita. Ini adalah blade battery di dalamnya ada komponen yang disebut sebagai Heat Exchanger," kata pria yang setiap hari naik mobil BYD untuk aktivitasnya di Jepang ini.

Interior BYD Seal 2024
Di BYD sistem AC tidak hanya digunakan mendinginkan ruang kabin tapi juga baterai

"Kenapa baterai Blade Battery harus dipasang seperti itu? Jadi supaya bisa melakukan charging secara stabil, salah satu fungsinya seperti itu. Kemudian dengan ukuran baterai yang relatif sama bisa kita lihat bahwa performanya berbeda. Kita lihat itu perbedaannya hampir setengahnya," yakinnya.

BYD Seal 2024
BYD Seal punya price to performance yang baik

Tujuannya agar ketika melakukan charging itu (baterai) bisa lebih stabil. Kemudian Milage (jarak tempuh) ketersediaannya juga bisa lebih stabil. Jadi secara sistemnya bisa mengontrol ketika baterainya terlalu dingin nanti akan dihangatkan atau kebalikannya ketika baterai terlalu panas maka nanti akan didinginkan.

"Tapi kita tidak bisa bisa melihat atau mengontrol (hal) ini ketika mobil sedang kita kendarai. Yang bisa kita lihat itu adalah ketika kita melakukan charging. Dua hal tadi (tujuannya) yaitu kestabilan ketika melakukan pengecasan, yang keduanya ialah ketersediaan jadi jarak yang lebih panjang lebih tersedia begitu," tutupnya.

>>> Mobil Listrik Mogok Waspada Dinamo Rontok Akibat Salah Derek! Gunakan Ini Biar Aman

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe
 
back to top