
Tidak sedikit kalangan masyarakat ingin membeli mobil harus terkendala area parkir rumah yang terbatas. Ukuran mobil besar terkadang harus membuat mobil berada di luar lingkungan rumah yang rentan akan serangan cuaca atau gangguan keamanan. Bahkan resiko kehilangan pun menjadi fokus utama yang harus diperhitungkan.
Di pasaran, terdapat banyak mobil berdimensi compact yang bisa jadi opsi paling ideal. Sebagai acuan, kali ini kami mengumpulkan beberapa mobil dengan panjang kurang dari 4,5 meter. Sehingga secara dimensi cukup hemat untuk masuk ke ragam bentuk garasi yang terbatas. Pilihannya pun tidak sebatas pada mobil dari kelas city car, kami juga mencari mobil dari jenis MPV, sedan dan SUV. Berikut pilihan kami yang bisa masuk dalam daftar buru Anda.
1. Toyota Calya 2016 (Rp 120 jutaan)
Meski menampung 7 penumpang, namun Toyota Calya mempunyai dimensi yang compact
Di kelas mobil murah, Toyota Calya bisa jadi pilihan menarik sebelum membeli. Dimensinya mempunyai panjang 4.070 mm atau sekitar 4 meter lebih sedikit. Sedangkan lebarnya hanya 1.655 mm yakni 1,6 meter. Dibanding rival sekelas, Calya menggoda berkat fitur yang disediakan. Di antaranya adalah rem ABS dan keyless entry yang sudah menjadi kelengkapan standar.
Selain itu ia sudah ada indikator Eco untuk memandu pengguna mobil agar berkendara hemat. Kemudian agar dingin AC lebih merata, atapnya sudah dilengkapi blower, meski bukan AC double blower murni. Jika Anda tidak mempersoalkan desain dasbornya yang sederhana, mobil berkapasitas 7 penumpang ini memiliki posisi berkendara baik berkat tuas transmisi ergonomis.
2. Honda HR-V 1.5 2015 (Rp 270 jutaan)
Desainnya terlihat gagah layaknya sebuah SUV, tetapi dimensinya cukup compact
Sejak pertama kali diperkenalkan, Honda HR-V disukai banyak orang berkat desain sporti. Kemudian dibanding rival sekelas, HR-V pun termasuk SUV compact yang memiliki kabin lega. Dimensinya pun tergolong compact dengan panjang 4.292 mm dan lebar 1.722 mm.
Hanya saja, sebelum membeli pastikan sektor kaki-kaki berjalan dengan normal. Di balik karakter suspensinya yang kaku, SUV ini menawarkan pengendalian baik. Dan karena menggunakan transmisi CVT, HR-V memiliki penyaluran tenaga halus serta efisien mengkonsumsi bahan bakar.
Soal kelengkapan, mobil ini sudah dijejali cukup fitur. Sebut saja sperti tuas paddle-shift, AC climate control, dan rem parkir elektris sudah menjadi kelengkapan standar. Pun begitu dengan kemudi setir juga sudah dilengkapi tombol audio.
3. Toyota Vios 2013-2015 (Rp 140 jutaan)
Tidak hanya hatchback, sedan juga ada yang berbodi compact seperti Toyota Vios
Toyota Vios merupakan salah satu produk laris Toyota. Magnet terbesarnya adalah performa mesin tangguh sekaligus irit BBM. Nilai positif itulah yang membuat ia masih tetap diburu oleh pembeli di bursa mobil bekas. Meski mobil sedan, dimensinya cukup compact hanya 4.285 mm dan lebar 1.695 mm.
Tapi bagi sebagian orang, model dasbor di tengah bukanlah desain paling menarik. Meski itu positif untuk visibilitas pengemudi. Walaupun sedan compact ini identik dengan citra taksi, Toyota Vios adalah sedan yang asyik untuk dikendarai. Di kelasnya, ia termasuk salah satu yang mempunyai kualitas akselerasi baik. Jaringan Toyota yang tersebar luas memberikan k kemudahan soal perawatannya. Mudah untuk mendapatkan suku cadangnya ketika sedang melakukan servis.
4. Datsun Go Panca 2015-2016 (Rp 70 juta – Rp 80 juta)
Datsun GO Panca mempunyai bodi yang compact dan desain yang asyik untuk dimodifikasi
Sebagai merek legendaris, kembalinya Datsun bisa dibilang sebagai obat rindu. Datsun Go Panca tersedia dua pilihan yaitu hatchback dan MPV. GO sendiri merupakan tipe hatchback, dengan dimensi yang lebih compact dari GO+ Panca. Mempunyai panjang 3.785 mm dan lebar 1.635 mm. Mobil ini lebih lincah ketika diajak bermanuver.
Hanya saja, agar lebih terjangkau yang sejatinya kelas mobil murah, beberapa material yang hadir tidak sebaik mobil pada umumnya. Contoh, meskipun dirasa cukup, penggunaan satu panel wiper kaca depan ketika hujan deras membuat visibilitas terasa kurang maksimal. Namun, Datsun Go memiliki posisi berkendara baik dengan tuas transmisi ergonomis. Bantingan suspensi juga terbilang baik di antara rival. Sehingga pengemudi dan penumpang bisa merasakan kenyamanan saat berkendara
5. Mazda2 2012-2013 (Rp 130 juta – Rp 150 juta)
Layaknya sebuah hatchback, Mazda2 mempunyai dimensi yang compact dengan desain sporty
Walaupun sudah berganti model dengan desain baru yang semakin sporti dan modern, generasi Mazda2 ini tetap menarik untuk dipinang. Dengan harga yang lebih terjangkau, mobil ini menawarkan banyak fitur. Sebagai sebuah hatchback, dimensinya tentu sangat compact dengan panjang 3.913 mm dan lebar 1.695 mm.
Hadir dengan layout dasbor menarik, perangkat hiburan Mazda2 termasuk lengkap. Selain mampu terhubung dengan gadget, head unitnya dilengkapi sistem navigasi dan koneksi internet sebagai teman perjalanan. Soal kenyamanan, Compact Hatchback ini memang bukan yang terbaik di kelasnya. Namun, karena sistem suspensinya yang terbilang rigid justru membuat pengendalian Mazda2 ini menjadi asyik karena lincah.
>>> Mempertimbangkan Ukuran Garasi 2 Mobil di Lahan Terbatas
6. Suzuki Celerio 2015 (Rp 110 jutaan)
Mobil dari Suzuki ini tidak hanya berbodi compact tapi juga asyik dikendarai
Mobil compact berikutnya yang ditawarkan PT Suzuki Indomobil Sales adalah Suzuki Celerio. Menggunakan mesin tiga silinder yang dikawinkan dengan transmisi CVT, Celerio menawarkan konsumsi BBM efisien. Sehingga bisa jadi pilihan pas sebagai transporter pergi pulang kantor. Manuver lincah pun semakin percaya diri dengan dimensi bodi yang compact yakni panjang 3.600 mm dan lebar 1.600 mm.
Urusan performa, akselerasi Celerio memang kurang responsif. Namun, jika kecepatan bukan menjadi faktor utama ketika membeli, transmisi CVT mampu memberikan penyaluran tenaga halus dan minim entakan. Sehingga kualitas berkendaranya lebih nyaman. Selain itu kabin Celerio juga nyaman ditumpangi. Bangku baris keduanya memiliki legroom dan headroom lega.
>>> Hilangkan kecemasan dengan membeli mobil bekas bergaransi
7. Nissan March 1.2 2012-2014 (Rp 100 juta – Rp 120 juta)
Tidak hanya dimensi yang compact, Nissan March mempunyai desain yang unik
Di kelasnya, Nissan March adalah salah satu Compact Hotchback yang memiliki kabin paling lega. Sehingga ketika berada di kondisi jalan macet atau melakukan perjalanan panjang, pengguna mobil ini bisa duduk dengan lebih rileks. Meski kabinnya lega, dimensinya layaknya sebuah city car dengan panjang 3.780 mm dan lebar 1.665 mm, sangat compact.
Sebagai catatan, headrest baris kedua mobil ini menyatu dengan sandaran kursi, maka ketinggiannya tidak bisa disesuaikan. Namun, jika tidak menjadi persoalan, Nissan March nyaman dikendarai berkat bantingan suspensinya yang empuk. Di samping desainnya yang compact, March juga efisien mengkonsumsi BBM, pas untuk Anda yang sedang mencari transporter pergi-pulang kantor, mengingat jalanan perkotaan yang padat.
>>> Tips terlengkap seputar mobil bisa ditemukan di Cintamobil