Lamborghini Club Indonesia Bagikan Ribuan Paket Sembako di Jakarta

18/06/2020

Event - Promosi

5 menit

Share this post:
Lamborghini Club Indonesia Bagikan Ribuan Paket Sembako di Jakarta
Lamborghini Club Indonesia membagikan 2.000 paket sembako kepada masyarakat Jakarta yang terdampak langsung pandemi Covid-19 dalam program #LCIPeduli Indonesia.

Pandemi virus corona sesungguhnya belum benar-benar usai. Walau aktifitas masyarakat sudah kembali bergeliat dimasa kenormalan baru (New Normal) tetap saja angka pasien positif Covid-19 terus bertambah.

Selain kesehatan, pandemi virus yang menyerang saluran pernafasan manusia ini juga menyumbat roda perekonomian warga. Bahkan beberapa lapisan masyarakat sudah merasakan dampak ekonomi dari adanya wabah ini sejak 2-3 bulan lalu. Misalnya saja para pemulung, tukang sampah, pengemudi ojek online, sopir taksi, hingga karyawan yang harus diberhentikan dari pekerjaannya.

>>> Komunitas Lamborghini Club Indonesia Awali Kegiatan 2019 di Pulau Dewata

Atas dasar kepedulian sosial terhadap sesama yang merasakan langsung dampak Covid-19 itulah, Lamborghini Club Indonesia (LCI) menyelenggarakan kegiatan bertajuk #LCIPeduliIndonesia.

Bagikan 2.000 Paket Sembako di Sejumlah Wilayah Jakarta

LCIPeduliIndonesia donasi sembako

Bagikan paket sembako ke beberapa lapisan maysarakat yang membutuhkan

>>> Cek harga mobil baru paling aktual lengkap dengan promo dan diskon menariknya disini

Pada kegiatan #LCIPeduliIndonesia, para anggota komunitas Lamborghini itu mengumpulkan donasi untuk kemudian dibelikan 2.000 paket kebutuhan makanan pokok. Satu paket tersebut berisi beras, minyak goreng, gula pasir, mie instan, dan garam.

"Ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap saudara-saudara kita di tengah situasi pandemik Covid-19 ini,” kata Boetje Widjojo selaku President LCI, melalui keterangan tertulisnya.

Demi Membantu Pihak yang Membutuhkan

Donasi Lamborghini Club Indonesia

Bentuk kegiatan sosial yang selalu dilakukan LCI

>>> Cukup klik disini jika Anda mencari mobil bekas berkualitas dengan pilihan paling lengkap

Lebih lanjut Boetje Widjojo menjelaskan jika kegiatan yang dilakukan para pencinta Lamborghini di Indonesia itu merupakan bukti kepedulian terhadap pihak-pihak yang memang membutuhkan bantuan akibat pandemi Covid-19.

"Kami hanya ingin sedikit membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang kurang mampu dan terdampak serius secara ekonomi," katanya.

Sementara itu Rudy Salim selaku Treasurer LCI berharap, kegiatan sosial seperti ini dapat memperelat tali persaudaraan diantara sesama.

"Semoga adanya kegiatan seperti ini bisa semakin mempererat tali silaturahmi antara kita semua," tukas dia.

>>> Berita komunitas otomotif yang menarik lainnya ada disini

Sudah menulis di media online sejak 2009, Pras sangat berpengalaman di bidang otomotif. Pria penggemar mobil modifikasi ini sudah mencicipi berbagai jenis mobil, mulai LCGC hingga Hypercar. Pras menjadi anggota tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019.
 
back to top