Harga Renault Kiger 2023 dibanderol mulai Rp 279.000.000 (OTR Jakarta).
Fitur cukup lengkap
Desain futuristik dan sporty
Harga tak lebih murah dari rival
Cuma punya 1 varian
Renault Kiger ikut meramaikan pasar SUV kompak yang baru dihuni oleh Toyota Raize, Nissan Magnite, dan juga Daihatsu Rocky. Melihat pesaing yang kuat, Kiger tentu tak berdiam diri dan sudah menyiapkan 'senjata' sebagai daya tarik. Lalu apa saja yang disajikan Renault Kiger untuk masyarakat Indonesia? Simak ulasan singkatnya berikut.
SUV kompak dengan rasa Eropa
Tiga lampu LED DRL
Renault Kiger hanya memiliki satu pilihan mesin yakni 1.0L turbo. Mesin yang diusung sama dengan Nissan Magnite. Mesin berkapasitas 999 cc itu dipasangkan dengan transmisi X-Tronic CVT, seperti halnya mobil-mobil Nissan. Perpaduan keduanya sanggup menghasilkan tenaga 100 PS pada 5.000 rpm dan torsi 152 NM pada 2.200-4.400 rpm.
Interior Renault Kiger
Smart Access Card menjadi satu fitur unggulan yang ditawarkan Renault Kiger. Selain itu ada juga Android Auto dan Apple Car Play yang bisa terhubung secara wireless. Untuk keamanan, Renault Kiger telah dilengkapi dengan 4 airbag, 3 rear parking sensor, serta Smart Access Key.
Harga Renault Kiger saat ini dibanderol Rp 279.000.000 (OTR Jakarta). Hanya ada satu varian yang ditawarkan Renault Kiger.
Ada enam pilihan warna yang ditawarkan Renault Kiger yakni:
Dibandingkan para rivalnya, harga Renault Kiger terbilang bersaing. Untuk Daihatsu Rocky misalnya untuk varian bermesin turbo termahal dijual Rp 268.500.000. Kemudian Toyota Raize termahal dijual Rp 297.450.000. Sedangkan Saudara 'kembar' Renault Kiger, Nissan Magnite paling mahal dijual Rp 270.800.000.
Merek | Harga |
Toyota Raize | Varian turbo mulai Rp 245,25 juta |
Daihatsu Rocky | Varian turbo mulai Rp 241,8 juta |
Nissan Magnite | Mulai Rp 240,8 juta |
15/02/2021
Secara diam-diam PT Maxindo Renault Indonesia (MRI) melakukan ubahan ringan pada Renault Koleos Signature 2021, akankah ia jadi lawan tangguh Honda CR-V?
588.000.000
17/02/2025
Great Wall Motor Indonesia (GWM) memperkenalkan Haval Jolion Ultra HEV di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, harga mulai Rp400 jutaan.
17/02/2025
16/02/2025
16/02/2025
16/02/2025