Spesial Auto2000 Fest Digelar untuk Persiapan Mudik Ramadan di Jakarta dan Surabaya

21/03/2024

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
Spesial Auto2000 Fest Digelar untuk Persiapan Mudik Ramadan di Jakarta dan Surabaya
Ramadan Seru, Auto2000 gelar pameran Spesial Auto2000 Fest di Kota Kasablanka Mall Jakarta dan Pakuwon Mall Surabaya, beli mobil dan servis berkesempatan dapat hadiah.

Auto2000 gelar pameran bertajuk Auto2000 Fest di momen Ramadan 2024 sekaligus persiapan mudik dan libur Lebaran, khusus untuk Auto Family yang berdomisili di Jakarta dan Surabaya.

Pada momentum ini, Auto2000 kembali menggelar pameran spesial bertajuk ‘Auto2000 Fest - Full of Excitement’ yang digelar di dua kota secara serentak. Yakni di Jakarta, Auto2000 Fest hadir di Grand Atrium Mall Kota Kasablanka pada periode 20-24 Maret 2024.

Auto2000 Fest - Full of Excitement hadir di Mall Kota Kasablanka
Event ini hadir di Mall Kota Kasablanka

Sementara bagi AutoFamily yang berada di Surabaya dan sekitarnya, bisa menyambangi Fashion Atrium Pakuwon Mall Surabaya pada periode 21-24 Maret 2024. Tentunya, tak hanya display unit kendaraan Toyota, para pengunjung pameran juga bisa mendapatkan berbagai pengalaman dan promo menarik untuk pembelian unit dan servis.

"Kami hadir untuk semakin dekat dengan AutoFamily, sekaligus memberikan pengalaman terbaru dan spesial dalam mengenal produk Toyota serta layanan lengkap Auto2000 (one stop shopping), bagi AutoFamily khususnya pengunjung Mall Kota Kasablanka Jakarta dan Pakuwon Mall Surabaya," kata Nur Imansyah Tara, Marketing Division Head Auto2000, di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Selasa (19/3/2024).

>>> Dapatkan pilihan mobil baru dan bekas berkualitas lainnya di sini

Program Spesial Auto2000 Fest

AutoFamily yang hadir menyambangi booth Auto2000 Fest di Jakarta dan Surabaya bisa mendapat berbagai program spesial dan menarik. Mulai dari penawaran bunga rendah, hadiah langsung voucher belanja, spesial paket Trade-in, hingga test drive dan konsultasi servis mobil Toyota.

Bagi AutoFamily yang ingin berbelanja unit baru, bisa menikmati program PILIH AUTO2000. Tersedia total hadiah undian 400 paket liburan, mulai dari Umroh, wisata ke Eropa sampai Trip Asia seperti Vietnam dan Labuan Bajo yang berlaku untuk pembelian mobil baru Toyota.

Menangkan kesempatan program spesial dan menarik di Auto2000 Fest
Menangkan kesempatan program spesial dan menarik di Auto2000 Fest

Nah, supaya makin seru lagi, ada juga undian 200 unit motor matik Honda BeAT bagi AutoFamily yang melakukan servis berkala di bengkel Auto2000 maupun order layanan THS - Toyota Home Service. Termasuk pula perbaikan atau perawatan bodi mobil di fasilitas Body & Paint (BP) (minimal transaksi Rp 3 juta untuk transaksi di BP Auto2000).

Selain itu, AutoFamily bisa mendapatkan promo bunga rendah 1.67%, free oil TMO, paket Tukar Tambah, dan cashback voucher belanja Rp 1 juta untuk setiap transaksi Trade In di Trust/OLX di Auto2000 Fest (selama periode Auto2000 Fest), Free Konsultasi Servis hingga Test Drive unit Toyota. Syarat dan ketentuan berlaku.

>>> Auto2000 Gelar Uji Emisi Gratis di 22 Cabang di DKI Jakarta

Pamerkan Produk Andalan

Dalam area pameran, tersedia juga unit display Toyota Kijang Innova Zenix serta Toyota Yaris Cross bagi pengunjung pameran yang ingin mengenal lebih dekat kedua produk andalan Auto2000 ini. Buat yang berencana test drive, tersedia beberapa unit kendaraan Toyota untuk AutoFamily yang ingin merasakan sensasi berkendara, mencicipi performa, fitur dan ergonomika khas Toyota.

Bisa lebih dekat dengan unit display dan test drive​​​​​​​
Bisa lebih dekat dengan unit display dan test drive

“Serangkaian program ini dihadirkan untuk memudahkan AutoFamily dalam melakukan pembelian mobil dan perawatan kendaraan jelang momen Ramadan dan Lebaran. Auto2000 memberikan pengalaman kepemilikan mobil Toyota secara lengkap, mulai dari pembelian, service lengkap dan jaringan luas, skema tukar tambah, sampai modifikasi,” ucap Tara.

>>> Komitmen Auto2000 Menuju Masa Depan Berkelanjutan dengan Dealer Ramah Lingkungan

Menggeluti dunia Jurnalistik sejak 2013, berbagai desk berita umum telah dilakoninya. Mulai dari kriminal dan metropolitan, seleb dan gaya, kesehatan dan lingkungan, ekonomi bisnis, serta kepemerintahan. Terakhir, yakni di 2020 mulai jatuh cinta dengan Otomotif. Kata siapa perempuan nggak
 
back to top