Sambut L100 EV, Mitsubishi Siapkan Charging Station Di Setiap Dilernya

14/03/2024

Pasar mobil

1 menit

Share this post:
Sambut L100 EV, Mitsubishi Siapkan Charging Station Di Setiap Dilernya
Menyambut kehadiran mobil listrik Mitsubishi L100 EV, PT Mitsubishi Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) berencana menyiapkan charging station untuk setiap diler mobilnya

Mitsubishi L100 EV 2024
PT MMKSI sangat serius menyambut penjualan L100 EV

Dalam rangka menyambut kehadiran mobil listrik bermodel Kei Car alias mobil ultra kompak Jepang pertama yang diproduksi di Tanah Air, PT MMKSI berencana siapkan charging station untuk tiap dilernya. Ini dilakukan demi kemudahan pengguna Mitsubishi L100 EV.

Siapkan Sarana Penunjang L100 EV

"Untuk (sarana) charging dan servis, tentu saja jika dealer (Mitsubishi) menjual unit L100 EV maka kita akan siapkan sarana servis dan penunjang lainnya," kata Irwan  Kuncoro, yang menjabat sebagai Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI.

Salah satu diler yang menjual L100 EV adalah, "Srikandi (yang) merupakan group dealer yang kita tunjuk untuk menjual L100 ini," salip Budi Dermawan Daulay, selaku General Head of Regional Sales PT MMKSI.

Sapaan akrab Budi Daulay pun menambahkan bahwa ada 15 diler total di Jabodetabek, "Jadi ada berapa tadi, 15 total ya di jabodetabek, srikandi grup cabang-cabangnya bisa melakukan penjualan L100 EV," tuturnya.

>>> Mitsubishi L100 EV Catat Sejarah Tinta Emas Di Indonesia

Sediakan Quick Pit Untuk L100 EV

Pengguna L100 EV juga tak perlu khawatir dalam hal perawatan. Sebab Mitsubishi Indonesia sudah terkenal mampu memberikan layanan purna jual yang baik untuk setiap produk-produknya. Di antaranya dengan menyediakan sarana Quick Pit untuk L100EV.

"Quick pit, kami sebutnya express service, dan bisa lakukan perawatan periodik dengan waktu yang cepat. Teknisinya nanti bekerja dengan hitungan waktu. Jadi bisa dilihat langsung karena ini merupakan upaya kami untuk memberikan layanan yang baik," kata Kazuto Azuma, sebagai Director of After Sales Division PT MMKSI.

Service Car Mitsubishi L100 EV
Bahkan di diler Srikandi Depok ada armada L100 EV untuk kebutuhan mobile service

"Quick pit ini kita lengkapi dengan fasilitas yang lengkap sehingga pelayanannya jadi benar-benar express. Sehingga pekerjaan efisien bisa dilakukan terutama 10.000 kilometer bisa dilakukan 30 menit. Jadi ini upaya peningkatan dari kami," tambah Osman Arifin, Director of PT Srikandi Diamond Motors.

"Sebenarnya kita bangun di sini permintaan dari konsumen Mitsubishi karena mereka mengharapkan dealer ada di sini, karena cakupan pembelian mitsubishi cukup baik. Jadi ke depannya di sini akan sangat berkembang. Kami optimis ini akan berkembang lebih baik lagi," tutup Handoko, sebagai GM Operational Diamond Motor Group.

>>> Intip Kecanggihan Service Car Baru Mitsubishi L100 EV

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe
 
back to top