Penjualan OMODA 5 Naik 14,2% pada April dan Mei 2023

02/07/2023

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
Penjualan OMODA 5 Naik 14,2% pada April dan Mei 2023
OMODA 5 meraih hasil gemilang dengan berhasil menduduki peringkat keenam dalam penjualan mobil ekspor di China, ini menunjukan popularitas kuat di Dunia.

OMODA 5, brand besutan Chery Automobile, produsen otomotif asal Tiongkok mengumumkan pencapaian penjualannya untuk kategori mobil ekspor di China. Pada bulan Mei 2023 dilaporkan bahwa ekspor mobil SUV terbaru ini mencapai angka yang mengesankan sebesar 12.316 unit, sementara pada bulan April 2023, pada angka 10.781 unit.

Angka pada dua bulan tersebut menunjukkan pertumbuhan positif sebesar 14.2 persen. Keberhasilan ini menjadi momen penting karena merupakan kali pertama penjualan ekspor Chery melebihi angka 10.000 unit dalam dua bulan.

Berdasarkan data dari Federasi Transportasi Penumpang China, mobil ini secara kokoh menempati peringkat keenam sebagai pengekspor mobil di China. Total penjualan ekspor kumulatif dari Januari hingga Mei untuk model OMODA 5 mencapai 50.211 unit, menunjukkan popularitas Chery yang kuat di pasar internasional.

OMODA 5 secara kokoh menempati peringkat keenam sebagai pengekspor mobil di China
SUV Chery ini kokoh menempati peringkat keenam sebagai pengekspor mobil di China

President PT Chery Sales Indonesia dan Vice President Chery International Shawn Xu mengatakan, pencapaian ini merupakan sesuatu yang membanggakan dan merupakan bukti popularitas OMODA 5 yang sangat baik.

"Tentu saja ini juga menjadi pemantik semangat bagi perusahaan Chery di semua negara, termasuk Indonesia, untuk selalu optimis memperluas dan memperkuat pasar OMODA 5," kata Xu.

>>> Simak harga mobil baru dengan promo terbaik hanya di sini

Sambutan Baik di Dunia

Sebagai mobil SUV Crossover Premium, OMODA 5 dirancang untuk memenuhi selera konsumen global, dan setelah diperkenalkan memang terbukti mendapatkan sambutan yang baik dari konsumen otomotif di seluruh dunia.

"Chery meyakini bahwa OMODA 5 dapat memimpin industri otomotif dengan kelasnya yang premium, keunggulan inovasi, desain yang futuristik, dan kesadaran lingkungan, untuk terus memikat hati konsumen di seluruh dunia," pungkas Xu.

OMODA 5 dirancang untuk memenuhi selera konsumen global
Mobil ini dirancang untuk memenuhi selera konsumen global

Angka pencapaian pada bulan April kemarin termasuk hasil dari performa penjualan OMODA 5 yang sangat baik di pasar-pasar otomotif baru. Di Eropa Timur dan Meksiko, OMODA 5 bahkan menduduki peringkat pertama pada segmen pasar lokal.

Bulan Mei juga menjadi momentum yang menggembirakan karena kloter pertama unit OMODA 5 dikirimkan ke Spanyol dari Shanghai.

>>> Intip Spesifikasi Singkat Chery Tiggo 4 Pro, Saingan Creta Seharga Raize

OMODA 5 EV sedang Persiapan Produksi

Selanjutnya, SUV Chery ini akan terus mengalami pengembangan sesuai rencana strategis dari Chery International, bahkan saat ini tengah mempersiapkan peluncuran versi elektrifikasinya.

OMODA versi EV yang sangat dinantikan ini dijadwalkan akan diproduksi pada akhir kuartal keempat tahun ini dan akan mengukuhkan visi OMODA 5 dalam menghadapi era baru industri otomotif dengan cara yang ramah lingkungan dan rendah emisi karbon.

>>> Penjualan Chery Omoda 5 Tembus 2.000 unit, 1.000 unit sudah di Tangan Konsumen, Sisanya Inden

Menggeluti dunia Jurnalistik sejak 2013, berbagai desk berita umum telah dilakoninya. Mulai dari kriminal dan metropolitan, seleb dan gaya, kesehatan dan lingkungan, ekonomi bisnis, serta kepemerintahan. Terakhir, yakni di 2020 mulai jatuh cinta dengan Otomotif. Kata siapa perempuan nggak
 
back to top