Karena ini Peminat Mitsubishi XForce Tak Perlu Khawatir Inden

21/11/2023

Pasar mobil

2 menit

Share this post:
Karena ini Peminat Mitsubishi XForce Tak Perlu Khawatir Inden
Para peminat Mitsubishi XForce tak perlu khawatir inden, sebab mulai tahun depan XForce siap diproduksi 5.000 unit per bulan oleh PT MMKI tahun depan.

Mitsubishi XForce Kuning
Tampilan eksterior Mitsubishi XForce trim termahal

Mitsubishi Indonesia sadar betul bahwa salah satu produknya yakni Mitsubishi XForce bakal menjadi salah satu backbone baru penjualan Mitsubishi di Tanah Air. Oleh sebab itu melalui PT MMKI (Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia) siap meningkatkan kapasitas produksi XForce secara gradual.

Produksi Terus Ditingkatkan

"Tahun depan MMKI akan mencoba terus menngkatkan produksi gradual 3.000 unit, 4.000 unit, hingga 5.000 unit sebenarnya bisa dilakukan," yakin Atsushi Kurita, President Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI).

Pria berkebangsaan Jepang ini pun sadar, bahwa "Saat world premier saya target 10.000 hingga akhir tahun ini. Setelah tiga bulan berjalan sudah 4.000 unit. Ini sangat baik buat kami karena kami tidak punya banyak mobil untuk dibawa karena keterbatasan produksi," aku Kurita San nama belakang Atsushi Kurita.

Aksesoris Mitsubishi XForce Ultimate
Rp400 jutaan jadi harga Mitsubishi XForce belum termasuk aksesoris

"Suplai dilakukan peningkatannya bertahap, kita meningkatkan suplainya, target kami 4.000 unit akan didelivery sampai akhir tahun ini. Yang akan dialokasikan sekitar 3.000 unit, sisanya untuk kegiatan promosi di dealer dan test drive. Kita belum langsung mengirimkan semuanya ke konsumen karena butuh waktu," jelas Kurita.

"Kini customer sudah bisa melihat langsung dan menikmati mobilnya di eksibisi. Mereka juga bisa test drive. Dengan dua bulan tersisa, November dan desember, kami yakin bisa memenuhi target itu," sebut Kurita optimis.

>>> Mitsubishi XFORCE Hybrid & XPANDER Hybrid Akan Berdampingan Di Indonesia

Target Tinggi Tahun Depan

Untuk produksi, "Domestik target kami adalah 20.000 per tahun mulai dari tahun 2024 mendatang. Kami meminta MMKI untuk memenuhi pasar domestic itu 20.000 unit. Setahu saya pabrik ini kapasitas produksinya 160.000 ketika dibangun untuk memproduksi Xpander," papar Minoru Saito, President Director PT MMKI.

Dirinya pun menjelaskan, "Setelah pengenalan XForce dan sebelum XForce total kapasitas tidak berubah. Sekitar 200.000 unit per tahun. Namun kami akan terus meningkatkan produksi agar bisa mengikuti kebutuhan permintaan konsumen," tuturnya.

Interior Mitsubishi XForce 2023
Interior XForce 2024

"Jika memang ada peningkatan permintaan ekspor kami akan meningkatkan produksinya. Jadi pabrik ini sangat kompatibel dengan kebutuhan. Untuk sekarang 5.000 unit per bulan untuk Xforce masih bisa dilakukan dan rasio domestic masih balance," yakin Saito San.

"Untuk diketahui line produksi Xforce dan Xpander itu sama. Saya rasa MMKI punya kapasitas yang cukup meski kami harus meningkatkan target pasar 30.000 unit per tahun kami yakin mereka sanggup," tutup Kurita.

>>> Kenalin nanoeX, Fitur AC Di Mitsubishi XFORCE yang Bisa Jadi Perisai Udara

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe
 
back to top