Ferrari Bakal Luncurkan Mobil Balap F1 2020 di Teater Termegah Italia

23/01/2020

Mobil baru

2 menit

Share this post:
Ferrari Bakal Luncurkan Mobil Balap F1 2020 di Teater Termegah Italia
Ferrari akan menjadi pabrikan pertama yang meluncurkan mobil balap F1 untuk kompetisi tahun 2020 di salah satu teater termegah di Italia pada 11 Februari nanti.

Ferrari akan memperkenalkan mobil balap F1 terbaru untuk kompetisi tahun 2020 di Romolo Valli Municipal Theatre, salah satu teater bersejarah di Italia. Bertempat di Reggio Emilia, Italia Utara, Teatro Valli merupakan tempat bendera national nasional Italia, Tricolour, pertama kali lahir pada abad ke-18.

mobil balap baru dari tim Scuderia Ferrari akan diperkenalkan 11 Februari 
Mobil balap F1 Ferrari akan diperkenalkan pada 11 Februari

>>> Siap Dilelang, Ferrari F2002 Keliling Sirkuit FIorano Bersama Mick Schumacher

Reggio Emilia berjarak 30 kilometer dari markas tim Ferrari yang bertempat di Maranello. Acara peluncuran akan disiarkan secara online pukul 5.30 sore waktu Inggris (pukul 02.30 WIB). Ferrari sengaja memilih di awal waktu peluncuran agar mereka bisa mengembangkan mobil sebelum menuju ke Spanyol untuk pre-season test di Circuit Catalunya pada 19 Februari.

"Kami telah memilih Reggio Emilia, karena 223 tahun yang lalu, kota ini adalah tempat tricolor lahir dan kemudian diadopsi sebagai bendera Italia bersatu," jelas pernyataan resmi Ferrari dikutip dari Formula1.com. "Oleh karena itu Valli Theater adalah tempat yang sempurna untuk mengungkapkan mobil terbaru Scuderia Ferrari."

>>>  Daftar mobil Ferrari bekas bisa Anda lihat di Cintamobil.com

Bos tim Ferrari Mattia Binotto mengungkapkan pandangannya pada musim kedua bertanggung jawab menangani tim F1 paling populer ini. "Saya percaya bahwa tingkat persaingan tidak pernah setinggi ini," kata Binotto kepada majalah Ferrari.

Sebastian Vettel dan Charles Leclerc memakai baju Scuderia Ferrari 
Ferrari akan diperkuat oleh Charles Leclerc dan Sebastian Vettel

“Kami memiliki semua persyaratan yang diperlukan untuk balapan dengan baik, tetapi tidak ada yang semudah itu. Karena musuh kami, seperti kami, juga memperkuat diri mereka untuk menjadi lebih baik,” lanjutnya.

Ferrari merupakan pabrikan pertama yang akan memperkenalkan mobil balap untuk kompetisi 2020 Februari nanti. Sehari setelahnya, Renault dilaporkan membawa mobil barunya ke Paris, Prancis, dilanjutkan McLaren pada 13 Februari di McLaren Technology Centre di Woking, Inggris. Sedangkan Mercedes dan Alpha Tauri (sebelumnya Toro Rosso) bersamaan merilis mobil barunya pada 14 Februari di tempat yang berbeda.

>>> Berita terlengkap dari dunia otomotif hanya ada di Cintamobil.com

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top