Serupa Tapi tak Sama, Ini Beda Hyundai Stargazer dan Stargazer X

12/08/2023

Jual beli

2 menit

Share this post:
Serupa Tapi tak Sama, Ini Beda Hyundai Stargazer dan Stargazer X
Bagi konsumen yang menginginkan tampilan lebih sporty, simak beda Hyundai Stargazer dan Stargazer X yang baru saja diperkenalkan oleh Hyundai Indonesia.

mobil baru Hyundai Stargazer X dirilis di GIIAS 2023
Hyundai perkenalkan Stargazer X di GIIAS 2023

Dengan gaya yang lebih sporty untuk pasar Tanah Air, Hyundai Stargazer X merupakan line up terbaru Hyundai Motors Indonesia yang pertama kali diperkenalkan pada gelaran GIIAS 2023. Dengan desain yang sekilas terlihat mirip, intip apa saja beda Hyundai Stargazer dan Stargazer X di bawah ini.

Eksterior

Hyundai memperkenalkan Stargazer X dengan tampilan yang lebih sporty bagi konsumen Indonesia. Sehingga banyak perubahan pada eksterior yang membuatnya semakin terlihat maskulin dibandingkan dengan Stargazer standar.

mobil baru Hyundai Stargazer X 2023 di GIIAS
Tampilan anyar Hyundai Stargazer X yang lebih maskulin

Terlihat pada kesan bergaya X yang ditampilkan pada sisi depan, samping, dan belakang mobil. Bumper depan dan belakang mendapatkan desain baru, termasuk velg berukuran 17 inci dengan diamond cut yang membawa kesan sporty pada mobil ini. Termasuk warna baru Optic White Matte dan Gravity Gold Matte.

Secara dimensi, Stargazer X lebih panjang dan lebar 35 mm menjadi 4.460 mm dan 1.780 mm, serta lebih tinggi 15 mm menjadi 1.695 mm. Hyundai menambahkan ground clearance 5 mm, mencatatkan ketinggian dari tanah 200 mm. Sementara dari segi jarak poros roda atau wheelbase, mobil ini masih sama dengan catatan 2.780 mm milik Stargazer.

>>> Dapatkan pilihan mobil Hyundai baru dan bekas terbaik hanya di sini

Interior

Masih mengandalkan ruang kabin yang lega sekaligus berbagai kepraktisan berkendara, Stargazer X mendapatkan beberapa revisi kosmetik berupa penyegaran di dalam kabin. Sebut saja pola jok baru dan tampilan head unit yang berbeda.

dashboard Hyundai Stargazer X 2023 di GIIAS 2023
Desain interior berubah dengan penyegaran tampilan dashboard

Ruang kaki serta ruang bangku tengah memberikan kepraktisan akses bagi penumpang di bangku baris ketiga. Fitur One Touch Fumble pada bangku baris kedua juga memberikan akses masuk yang lebih mudah.

Fitur

Stargazer X dibekali dengan fitur kluster instrument berukuran 4,2 inci yang memberikan berbagai informasi selama berkendara, mulai dari fitur keselamatan ADAS, info tekanan ban, sampai mode berkendara. Tampilannya juga bisa diatur sesuai dengan keinginan pengguna.

Kelengkapan fitur lainnya semisal head unit dengan layar sentuh, tombol multifungsi pada setir, konektivitas smartphone, cruise control, wireless charger, dan tak ketinggalan kualitas suara menawan dari Bose Premium Audio 8 speaker yang siap menemani sepanjang perjalanan.

>>> Sudah Dicoba Secara Seksama, Inilah Kelebihan Dan Kekurangan Hyundai STARGAZER Termahal

Mesin

Secara garis besar, tidak ada perbedaan signifikan pada mesin Hyundai Stargazer dan Stargazer X. Keduanya sama-sama menggunakan tipe Smartstream G4FIII 1.5 MPI segaris 4-silinder bertenaga maksimal 115 PS pada 6.300 rpm dan torsi puncak 143,8 Nm pada 4.500 rpm.

ground clearance Hyundai Stargazer X di Indonesia
Pengaturan suspensi dan kaki-kaki tak berbeda dengan Hyundai Stargazer

Bonar sendiri mengungkapkan bahwa setelan mobil ini tidak diubah karena Hyundai ingin mempertahankan kenyamanan berkendara bagi pengemudi dan penumpang, sama seperti yang diberikan oleh Stargazer.

Rasa berkendara yang ditawarkan masih tetap fokus pada perjalanan perkotaan, mengingat mobil ini tidak dibekali dengan transmisi otomatis. Stargazer X hanya tersedia dalam transmisi otomatis Intelligent Variable Transmission (iVT), tapi dilengkapi empat mode berkendara, Eco, Comfort/Normal, Smart, dan Sport.

Harga

Tersedia dalam dua pilihan varian, serta satu tambahan edisi two-tone, ada tiga tipe Stargazer Xyang bisa dipilih. Dimana Stargazer X Style sebagai tipe terendah dibanderol mulai dari Rp325,6 jutaan, diikuti tipe Prime dengan harga Rp336,2 jutaan. Sementara konsumen dikenakan tambahan Rp1,5 juta untuk varian Prime Two-Tone.

Harga Hyundai Stargazer X tipe terendah lebih tinggi dibandingkan Stargazer tipe tertinggi. Konsumen Tanah Air sudah bisa mendapatkan Stargazer Prime bertransmisi iVT dengan banderol Rp316,2 jutaan saja. Bahkan harga Hyundai Stargazer Active sebagai varian terendah hanya Rp260 jutaan.

>>> Penampakan Hyundai Stargazer X, Siap Melantai di GIIAS 2023

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top