Sehat Bareng Yaris, TYCI Gandeng Komunitas Olahraga

25/09/2019

Event - Promosi

5 menit

Share this post:
Sehat Bareng Yaris, TYCI Gandeng Komunitas Olahraga
Sehat Bareng Yaris merupakan kegiatan yang dilaksanakan para member TYCI dengan menggandeng komunitas olahraga. Tujuannya agar menjalin silaturahmi dengan komunitas non otomotif dan juga membuat tubuh lebih sehat.

Kegiatan komunitas atau klub otomotif memang tak selalu harus berkaitan dengan mobil. Contohnya yang dilakukan oleh Toyota Yaris Club Indonesia (TYCI). Komunitas pengguna Toyota Yaris dari berbagai generasi ini menyelenggarakan kegiatan olahraga.

>>> Toyota Gunakan Platform TNGA Untuk Yaris Terbaru?

Acara tersebut berlangsung di kawasan Pati Unus, Jakarta Selatan pada Sabtu (21/09/2019). Sejumlah member TYCI pun hadir pada kegiatan yang diberi nama Sehat Bareng Yaris ini.

Menggandeng Komunitas Olahraga

member TYCI dan Master Booth Camp

Bersama komunitas Master Booth Camp

Agar aktifitas berjalan lebih meriah, TYCI ternyata mengundang komunitas olahraga. Yakni Master Boot Camp. Para member TYCI dan Master Boot Camp pun melebur pada keseruan kegiatan olahraga yang dilaksanakan.

>>> Promo beli Toyota Yaris terbaru ada disini

Berbagai macam aktifitas olahraga dilakukan pada kegiatan Sehat Bareng Yaris kali ini. Diantaranya skipping, push up, squat hold, plank, dan hurdle jump.

Seru dan Sehat

olahraga member TYCI

Ada banyak aktifitas olahraga yang dilakukan

Irwan Prasojo, Ketua Umum TYCI mengungkapkan, agenda kegiatan ini memang sengaja dilakukan. Tujuannya membuat para member bisa seru-seruan bareng dan juga membuat tubuh jadi lebih sehat.

>>> Pilihan mobil bekas Toyota Yaris paling lengkap ada disini

"Teman-teman TYCI dan Master Boot Camp olahraga bareng dengan harapan selain bisa seru-seruan bareng, tapi juga bikin badan jadi sehat dan bugar,” ujar Irwan.

Ia pun berharap, setelah acara Sehat Bareng Yaris ini akan ada lagi acara seru lainnya yang digagas teman-teman dari TYCI. "Semakin banyak komunitas lain yang kita kenal maka semakin banyak juga persahabatan dan kerjasama yang bisa dijalin," pungkas dia.

>>> Berita komunitas lainnya cek disini

Sudah menulis di media online sejak 2009, Pras sangat berpengalaman di bidang otomotif. Pria penggemar mobil modifikasi ini sudah mencicipi berbagai jenis mobil, mulai LCGC hingga Hypercar. Pras menjadi anggota tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019.
 
back to top