GIIAS Semarang 2023: Deretan Mobil/Motor dan Cara Registrasi Test Drive

20/10/2023

Event - Promosi

2 menit

Share this post:
GIIAS Semarang 2023: Deretan Mobil/Motor dan Cara Registrasi Test Drive
GIIAS Semarang 2023 punya area test drive sepanjang 3,4 kilometer di sepanjang venue acara. Simak apa saja mobil/motor yang tersedia dan cara registrasinya.

mobil test drive GIIAS Semarang
Area test drive membentang sepanjang venue acara

Sama seperti gelaran di kota sebelumnya, GIIAS Semarang 2023 juga menawarkan kesempatan bagi pengunjung untuk melakukan test drive, baik mobil maupun sepeda motor, selama pameran berlangsung dengan area sepanjang 3,4 kilometer

Area test drive

Pameran yang diadakan untuk kali kedua di Semarang ini sudah mempersiapkan area test drive dengan panjang lintasan membentang dari Marina Convention Center hingga Jl. Cluster Ibiza POJ City.

>>> Simak harga mobil baru dan promo lainnya di sini

area test drive GIIAS Semarang 2023
Area test drive mobil sepanjang 3,4 kilometer

“Tahun ini total 30 merek dari berbagai lini industri turut ambil bagian, menampilkan inovasi dan teknologi kendaraan terbaru termasuk kendaraan berbasis listrik bagi masyarakat Jawa Tengah,” ungkap Yohannes Nangoi selaku Ketua Umum Gaikindo dalam keterangan resminya.

Bagi pengunjung yang ingin melakukan test drive maupun test ride bisa langsung mendaftarkan diri ke pihak panitia. Peserta diwajibkan untuk memiliki SIM A aktif, melaju dengan batas kecepatan maksimal 40 km/jam, dan dilarang menggunakan smartphone/telepon genggam selama mengemudi.

>>> Test Drive Akhir Pekan Neta V 2023, Si Baby Tesla

Puluhan mobil dan sepeda motor

Ada banyak pilihan kendaraan yang tersedia untuk test drive bagi pengunjung. Mulai dari kendaraan bermesin konvensional sampai dengan kendaraan hybrid dan sepenuhnya melaju menggunakan baterai listrik bisa dipilih ketika melakukan registrasi.

Contohnya saja deretan mobil yang baru saja diperkenalkan di GIIAS 2023 pada bulan Agustus lalu, semisal Chery Omoda 5 RZ, Hyundai Stargazer X, Wuling Almaz Hybrid, sampai dengan Honda CR-V yang baru mendapatkan ubahan signifikan di generasi keenamnya.

test drive Wuling Air ev di GIIAS Semarang 2023
Mobil listrik Wuling Air ev juga bisa dipilih

Begitu pula bagi pengunjung yang ingin menikmati rasanya test drive mobil listrik dan hybrid berteknologi canggih, beragam model bisa dipilih. Seperti Hyundai Ioniq 5, Wuling Air ev, Wuling Almaz Hybrid, Suzuki XL7 Hybrid, dan model lainnya.

Sementara untuk sepeda motor, pengunjung bisa menguji jalan dua model Pacific Virgo 1.2 dan Royal Enfield Meteor 350 yang tentunya jarang ditemui di jalanan Tanah Air. Tertarik? Bisa langsung beli dengan diskon dan promo yang tersedia.

GIIAS Semarang 2023 masih akan diselenggarakan hingga hari Minggu, (22/10/2023) mendatang. Bertempat di Marina Convention Center, harga tiket masuknya berkisar dari Rp20 ribu (weekday) hingga Rp30 ribu (weekend).

>>> GIIAS Semarang 2023: Hyundai Bawa Promo dan Hadiah Jalan-Jalan ke Korea

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top