
Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) akan memulai perhelatan pada 10-20 Agustus 2023 di ICE BSD, Tangerang Selatan. Bagi para pengunjung yang datang dengan kendaraan pribadi wajib tahu lokasi parkir terdekat yang disediakan oleh Sevent Event selaku pihak promotor.
Ada beberapa area parkir yang tersedia di sekitar pameran atau letaknya tidak jauh dari area ICE BSD. Hal itu untuk megantisipasi apabila area parkir di ICE terisi penuh.
Parking Allotment sebagai alternatif jika di area ICE BSD penuh
"Kami telah siapkan tempat parkir alternatif bagi para pengunjung atau parking allotment disekitaran area ICE BSD," ucap Sri Vista Limbong, Project Director Seven Event.
Para pengunjung juga bisa memarkirkan kendaraan di tempat alternatif lainnya yang sudah disediakan. Seperti AEON Mall, Breeze, Edutown 1 dan 2, serta Pasar Modern Intermoda BSD City.
>>> Dapatkan pilihan mobil baru dan bekas berkualitas lainnya di sini
Shuttle Bus Gratis
Tak hanya parkir alternatif, GIIAS 2023 juga kembali menghadirkan shuttle bus gratis dari area parkir alternatif juga tersedia di Stasiun Rawa Buntu, Pasar Intermoda BSD City (weekend) dan Bintaro XChange (BXC).
"Setelah parkir kendaraan, Anda juga akan dijemput oleh shuttle bus yang sudah disiapkan untuk menuju ke lokasi pameran di ICE BSD," ujar Sri.
Manfatkan diskon tiket GIIAS mulai 25% hingga 50%
Jika Anda ingin terhindar dari kemacetan lalu lintas menuju ICE BSD, Anda bisa menggunakan angkutan massal seperti, Commuter Line (KRL) dari Jakarta, Depok, Bogor, dan Bekasi. Nantinya para pengunjung bisa berhenti di Stasiun Rawa Buntu.
Dari Stasiun Rawa Buntu, Anda bisa memanfaatkan shuttle bus atau kendaraan umum lainnya, seperti ojek online, untuk menuju ke lokasi pameran.
>>> Hyundai Stargazer X Dipastikan Meluncur di GIIAS 2023
Daftar Harga GIIAS 2023
Sebagai informasi tambahan, berikut adalah daftar harga tiket GIIAS 2023:
Daftar harga tiket masuk ke pameran GIIAS tahun ini
Weekdays (Senin-Jumat), jam operasional 11.00 - 21.00
- Online (Auto360): Rp 50.000
- OTS (on the spot): Rp 70.000
Weekend (Sabtu dan Minggu, atau tanggal merah lainnya), jam operasional 10.00 - 21.00
- Online (Auto360): Rp 100.000
- OTS: Rp120.000
Spesial Hari Kemerdekaan (Independence Day) 17 Agustus 2023, jam operasional 10.00 - 21.00
- Online (Auto360): Rp 78.000
- OTS: Rp 120.000.