Review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016: Versi Pamungkas Dan Tertinggi Toyota Rush Berkonde

28/09/2019

Share this post:
Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo 2016
Editor rate:

Lihat promo

Inilah pembaharuan terakhir yang dilakukan oleh PT Toyota Astra Motor terhadap salah satu produk andalannya. Yakni Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo. Mobil ini menjadi varian top of the line Rush saat itu bahkan diatas TRD Sportivo. Apa istimewanya mobil ini?

Review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016: Versi Pamungkas Dan Tertinggi Toyota Rush Berkonde
Review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016: Versi Pamungkas Dan Tertinggi Toyota Rush Berkonde
0 Gambar

Pengantar Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo 2016

Mari kita simak spesifikasi Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo 2016 di bawah ini.

Kelebihan

Desain Eksterior Macho

Varian Ultimo Terasa Ekslusif

Suspensi Membaik Dari Sebelumnya

Kekurangan

Mesin Tidak Hemat BBM

Bagasi Sempit Saat Kursi Baris Ke-3 Digunakan

Kursi Baris Ketiga Sempit

Gambar menunjukkan Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo

Suspensi khusus racikan TRD, decal sticker, plus desain pelek yang lebih bergaya jadi kuncian Rush Ultimo

Review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 - Toyota Rush lahir di bumi Indonesia sejak tahun 2007 menggantikan Daihatsu Taruna F-Series yang stop juga produksi tahun 2006. Sebenarnya model Toyota Rush yang beredar di tanah air sendiri adalah generasi kedua di dunia, dan merupakan turunan dari Daihatsu Be-Go yang sudah lahir sejak tahun 1997. Rush sendiri adalah salah satu produk kerjasama yang digarap bareng dengan Daihatsu. Mobil ini bisa dibilang seperti mengambil basis dari Toyota Avanza bekas yang dijadikan SUV sehingga lebih gagah dan macho. 

Gambar menunjukkan Stiker TRD Sportivo Ultimo di Toyota Rush

Inilah versi pamungkas Toyota Rush 'berkonde' yang ada di Indonesia

Mobil ini cukup diterima pasar dengan baik. Pertengahan tahun 2015 Rush model ini mendapat penyegaran, dan setahun kemudian mendapat varian baru yakni Ultimo. Apabila Anda mencari sosok SUV yang masih 'laki' banget dan tidak suka bentuk LSUV kekinian yang cenderung melankolis bahkan mengarah ke bentuk MPV, maka Anda tak boleh memalingkan perhatian Anda terhadap SUV andalan Toyota yang satu ini. Berikut ulasan kami mengenai review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016.

JUAL Toyota Rush S TRD Sportivo MT 2019 Silver

Rp 195.000.000

Jawa Barat

32.229 km

JUAL Toyota Rush S TRD Sportivo AT 2018 Silver

Rp 195.000.000

Jakarta

36.091 km

Toyota Rush GR A/T 2021

Rp 227.000.000

Jakarta

33.167 km

Toyota Rush TRD Sportivo AT 2018

Rp 195.000.000

Jakarta

36.091 km

Toyota Rush TRD Sportivo AT 2018

Rp 195.000.000

Jawa Barat

36.091 km

Toyota Rush TRD Sportivo AT 2018

Rp 195.000.000

Jakarta

36.091 km

Toyota Rush TRD Sportivo 7 2018

Rp 195.000.000

Jakarta

36.091 km

Toyota Rush TRD Sportivo 7 2018

Rp 195.000.000

Banten

36.091 km

Toyota Rush TRD Sportivo AT 2018

Rp 195.000.000

Banten

36.091 km

Eksterior Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo 2016

Review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 : Tampilan Depan

Gambar menunjukkan Tampilan depan Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Tak akan ada yang menyangkal apabila tampilan depan Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 ini begitu gagah

Tampilan depan dari Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 ini begitu gagah dan macho khas SUV sejati. Bahkan, bila dibandingkan dengan All New Toyota Rush yang bentuknya lebih ke arah MPV. Untuk varian Ultimo yang merupakan trim tertinggi dari Rush saat itu mendapatkan tambahan garis merah diatas grill yang menambah aura macho. DRL di headlamp juga menyala terang dan membuat tampilan yang berbeda.

Gambar menunjukkan Headlamp dan DRL Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Daytime Running Light ini pakai bohlam berjenis LED yang terang lagi hemat daya

Review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 : Tampilan Samping

Gambar menunjukkan Tampilan samping Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Pelek TRD Sportivo yang digunakan Rush Ultimo lebih menarik dari trim Rush lainnya

Tampilan eksterior samping Toyota Rush TRD Sportivi Ultimo 2019 ini juga ada sedikit perbedaan dari Rush 'biasa'. Diantaranya adalah penggunaan pelek dengan desain yang lebih agresif dibandingkan Rush non Ultimo, lantas decal sticker samping juga membedakan dengan Rush reguler.

Gambar menunjukkan Stiker TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Decal sticker ini juga jadi pembeda varian Ultimo dengan varian lainnya

Satu hal yang kami suka adalah logo TRD pada spoiler belakang sudah di emboss, itu memang sentuhan ringan namun nampol menurut kami. Selain itu, tak ada lagi pembeda yang tampak dari eksterior samping Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 ini.

Gambar menunjukkan Spoiler belakang Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Logo TRD di emboss guna mengkukuhkan kesan ekslusif dan well build in house tuning

Review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 : Tampilan Belakang

Gambar menunjukkan Tampilan belakang Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Stiker pada cover ban serep juga jadi salah satu pembeda Rush Ultimo dengan Rush standar

Aura macho dan laki banget begitu kental pada Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 ini. Dengan ban cadangan terletak di belakang dan tergantung pada pintu bagasi, membuat Rush Ultimo ini bergaya layaknya SUV sejati. Oh ya, adanya lampu belakang dengan bohlam LED seakan berusaha mengeluarkan aura modern dari SUV 7 penumpang andalan Toyota ini.

Gambar menunjukkan letak ban serep Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Stoplamp dengan bohlam LED menambah aura modern pada Rush Ultimo ini

>>> Mungkin Anda ingin baca:


Interior Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo 2016

Review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 : Layout Dasbor

Gambar menunjukkan Layout Dasbor Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Layout dasbor mobil ini sebenarnya masih sama saja dengan Rush yang meluncur pertama kali di 2007

Kalau boleh jujur, layout dasbor dari mobil Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 ini masih sama saja dengan Rush lawas yang baru meluncur pertama kali di 2007. Hanya, ada sedikit sekali pembeda yang dilakukan. Antara lain, head unit untuk Rush Ultimo ini sudah mengusung layar sentuh, lalu canter panel, kisi AC tengah sudah berdesain anyar, plus setir sudah berdesain baru. Bahan yang digunakan? Absolutly plastik keras yang kuat dan tahan lama.

Review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 : Kursi

Gambar menunjukkan Kursi Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Meski setir tidak dapat diatur secara tilt apalagi telescopic, namun kursi pengemudi bisa diatur ketinggiannya

Toyota seakan tahu jika pengaturan posisi mengemudi adalah hal penting dalam egronomika sebuah mobil. Maka dari itu, Toyota menyematkan kenop putar pengaturan ketinggian jok pengemudi. Sebab, posisi setir sudah fixed alias tidak dapat diatur sama sekali baik tilt maupun telescopic. Untunglah kursi baris kedua masih punya legroom dan headroom yang cukup. Tapi bukan semua berita baik, sebab kursi baris ketiga terasa kurang proper untuk perjalanan jauh.

Gambar menunjukkan Kursi belakang Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo AT 2016

Kursi baris ketiga terasa kurang proper untuk perjalanan jauh

Review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 : Bagasi

Gambar menunjukkan Bagasi Toyota Rush TRD Sportivo A/T 2016

Ketika kursi penumpang difungsikan semua, hanya tersedia sedikit ruang untuk bagasi

Kapasitas bagasi dari Toyota Rush yang 'dipaksakan' menjadi 7-seater ini memang tidak bisa dibandingkan dengan LMPV kekinian bahkan Toyota Rush terbaru, sebab ketika semua kursi ditegakkan, hanya tersedia sedikit sekali ruang bagasi. Padahal, dari eksterior luar mobil ini terlihat besar. Mungkin itu juga sebabnya, Toyota melengkapi semua varian Rush dengan roofrail, agar barang bawaan berlebih bisa diletakkan di atap mobil.

>>> Baca juga:

Fitur Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo 2016

Review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 : Tombol Audio Di Setir & Audio

Gambar menunjukkan Tombol audio di setir Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Tombol pengatur audio di setir ini akan makin memudahkan Anda mengontrol audio

Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 dilengkapi head unit dengan pengoprasian layar sentuh. Tak hanya itu saja, berbagai fitur kekinian juga dapat dimainkan seperti membaca file USB, miracast, menerima masukkan AUX-In, hingga koneksi bluetooth yang akan semakin menambah pilihan source musik guna menemani perjalanan Anda. Tak hanya itu, pengontrolan audio dari tombol di spoke kiri setir juga menambah mudah penggunaan.

Review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 : Ringkasan Fitur Keselamatan

Gambar menunjukkan SRS Airbag Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 ini sudah dilengkapi dengan dual SRS Airbag dan rem ABS

Sistem rem ABS sudah menjadi standar di Toyota Rush sejak facelift terakhir untuk generasi ke-2 ini. Jadi ketika Anda hendak panic brake tidak perlu khawatir lagi. Modul pada ABS akan bekerja sama dengan selenoid guna membagi tekanan ke selang rem secara simultan sehingga ban tidak kehilangan traksi dan memperpendek jarak pengereman. Ketika terjadi tabrakan frontal di depan, dua buah airbag akan mengembang melindungi pengemudi dan penumpang depan.

>>> Ratusan mobil Toyota Rush TRD dijual dengan diskon terbesar sampai 50%. Klik untuk simak informasi terlengkap

Operasi Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo 2016

Gambar menunjukkan Mesin 3SZ-VE Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo AT 2016

Mesin 3SZ-VE ini terasa kurang efisien mengolah bahan bakar dan akselerasinya lemah

Mesin yang digendong oleh Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 ini pun masih sama dengan Toyota Rush yang meluncur pertama kali di 2007. Yakni unit berkode 3SZ-VE. Sebenarnya mesin ini cukup efisien dalam mengolah bahan bakar, hanya saja bobot serta rasio gigi Toyota Rush yang kasar dari lahir membuatnya agak 'minum' bahan bakar. Bagaimana tidak 'kasar'? Saat mobil dipaksa melaju konstan pada kecepatan 100 km/jam saja, di transmisi manual rpm-nya sudah 'teriak' di angka 3.700 rpm.

Gambar menunjukkan Suspensi set TRD Sportivo Toyota Rush

Suspensi keluaran TRD di Rush Ultimo ini sudah lebih baik ketimbang suspensi sebelumnya

Beruntung untuk yang mengusung transmisi otomatis konvensional 4 percepatan seperti mobil tes kami kali ini, putaran mesin masih tertahan di angka 3.000 rpm. Maka tak heran, konsumsi BBM mobil ini untuk rute tol hanya mencapai 13,8 kilometer untuk 1 liternya, ketika berlari dengan kecepatan rata-rata 90 km/jam. Untuk konsumsi BBM dalam kota masih acceptable dengan 11 koma sekian di kecepatan rata-rata 22 km/jam. Berkat rasio gigi yang tidak halus tersebut, cukup membantu untuk sprint dari 0 ke 100 km/jam yang hanya butuh 14,1 detik saja.

Gambar menunjukkan Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Berkat suspensi baru, Toyota Rush Ultimo ini bermanuver lebih baik dari sebelumnya

Tapi, yang terpenting adalah suspensinya yang sudah mendapat racikan anyar. Jika Anda sedikit ngolong dan dilihat dari luar, suspensi depan dan belakang ini berwarna merah yang mencolok, seakan ingin menonjolkan kemampuannya dalam meredam guncangan plus bermanuver. Dan benar saja, berkat suspensi set baru ini, Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 dapat melakukan manuver lebih baik dari sebelumnya. Redaman suspensinya terasa membaik dan lebih dewasa, dalam artian cenderung agak stiff namun tetap terasa nyaman. Bisa dibilang ubahan terbesar dari sisi teknis mobil ini adalah suspensinya.

>>> Review Toyota New Fortuner TRD Sportivo 2019, Kini Lebih Spesial

Spesifikasi Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo 2016

Berikut ini adalah spesifikasi Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016.

Mesin Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016  
 Seri mesin  3SZ-VE, 4 Silinder Segaris, DOHC, VVT-i
 Pasokan Bahan Bakar  Electronic Fuel Injection
 Jumlah Katup  4 Katup Per Silinder (2 Inlet & 2 Outlet)
 Tenaga Maksimum  106,5 (109 Ps) @ 6,000 rpm
 Torsi Maksimum  138 Nm @ 4,400 rpm
 Kapasitas Silinder  1,495 cc
 Bore X Stroke  72,0 mm X 91,8 mm
 Tipe Transmisi  Otomatis 4 Percepatan, Penggerak Roda Belakang
  Rangka Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016
  Panjang X Lebar X Tinggi  4.420 mm x 1.745 mm x 1.740 mm
 Jarak Sumbu Roda  2,685 mm
 Jarak Terendah Ke Tanah  200 mm
 Jumlah Tempat Duduk  7-Seats
 Kapasitas Tangki  45 Liter
  Suspensi/Kaki-Kaki Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016
Suspensi Depan & Belakang  MacPherson Strut with Coil Spring & Semi Independent Torsion Axle Beam dengan Coil Spring
Sistem Kemudi  Electronic Power Steering
Rem Depan & Belakang  Ventilated Disc Brake & Drum Leading Triling Brake
Teknologi Sistem Pengereman  ABS
Teknologi Safety Sasis  Side Impact Beam
Struktur Sasis  Monokok, A-Segment
 Pelek  Machining Alloy TRD, 16 inch
Jenis Ban  Dunlop Grantrek H/T, 235/60R16

Daftar Harga Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo 2016

Perkenalan generasi ketiganya pada bulan November 2017, mampu menarik banyak respon positif dari masyarakat Indonesia. Hal ini dapat terlihat pada tercatatnya rekor Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) di angka 2.534 unit, pasca 5 hari perilisannya pada tanggal 3 Januari 2018. Belum lagi, kini harga Toyota Rush 2019 tampil beragam yang menawarkan dua pilihan meliputi tipe G dan TRD Sportivo. Semua tipenya juga terlihat lengkap dengan disuguhkannya dua pilihan transmisi manual dan otomatis. Sehingga, Anda dapat memilih tipe Toyota Rush sesuai dengan gaya berkendara Anda. Berikut Cintamobil.com melampirkan daftar harga Toyota Rush terbaru 2019 di semua variannya.

Tipe Mobil

Harga All New Toyota Rush 2019

(OTR)

Harga All New Toyota Rush G M/T

IDR. 244.250.000

Harga All New Toyota Rush G A/T

IDR. 254.250.000

Harga All New Toyota Rush TRD SPORTIVO M/T

IDR. 255.650.000

Harga All New Toyota Rush TRD SPORTIVO A/T

IDR. 265.650.000

*Harga per bulan September 2019

Kesimpulan Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo 2016

Gambar menunjukkan Kesimpulan review Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016

Jadi, apakah Anda harus memburu edisi pamungkas dari Toyota Rush berkonde ini?

Dengan uang Rp 195 juta hingga Rp 205 juta memang cukup banyak pilihan mobil yang dapat dipilih. Lalu apa yang menyebabkan Anda harus memburu mobil Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo A/T 2016 ini? Pertama adalah nama besar Toyota yang begitu kuat di kelas ini, dan kedua adalah tampilan eksterior macho yang tidak akan Anda temukan di LSUV kekinian. Tapi, Anda harus berdamai dengan konsumsi BBM yang tidak irit dan akselerasi yang lamban...

Arfian Alamsyah
Share this post:
Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe

Dealer mobil terpercaya

Lihat lainnya

BLESS AUTO

Jawa Barat

CARRO Automall

Jawa Barat

SANGGAR MOBILINDO

Jawa Barat

back to top