Review All New Mazda CX-5 Elite 2017: Memahami Definisi SUV Urban Premium A La Mazda

16/06/2018

Share this post:
Mazda CX-5 2017
Editor rate:

Lihat promo

Sudah setahun terakhir All New Mazda CX-5 Elite 2017 menjadi primadona SUV urban. Tipe tertinggi di keluarga Mazda CX-5 saat ini (di luar edisi spesial All New Mazda CX-5 Anniversary Edition) yang dipasarkan oleh PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) ini secara perlahan membangun definisi baru akan SUV urban premium yang maskulin, berperforma impresif, dan didukung fitur dan kemewahan kelas wahid. Akankan definisi tersebut menjadi standar baru di segmen ini?

Review All New Mazda CX-5 Elite 2017: Memahami Definisi SUV Urban Premium A La Mazda
Review All New Mazda CX-5 Elite 2017: Memahami Definisi SUV Urban Premium A La Mazda
0 Gambar

Pengantar Mazda CX-5 2017

Mari kita simak spesifikasi Mazda CX-5 2017 di bawah ini.

Kelebihan

Eksterior Enak Dipandang

Fun to Drive

Kabin premium dan nyaman untuk lima penumpang

Teknologi berkendara sangat lengkap

Kekurangan

Panel di area tuas transmisi sedikit sensitif terhadap sidik jari

Bukan peruntukannya untuk diajak off-road

Rival banyak “menjual” kapasitas penumpang lebih dari 5 orang

Sosok Maskulin dan Atletis dari All New Mazda CX-5 Elite 2017

Ini dia penampilan All New Mazda CX-5 Elite 2017

Review All New Mazda CX-5 Elite 2017 - Bisa dikatakan SUV masa kini tidak lagi sekedar adu ketangguhan di medan off-road ekstrem. Terlebih peminat SUV urban (atau bagi sebagian penikmat otomotif disebut crossover) semakin meningkat, tak ayal membuat kendaraan di segmen ini jadi lebih fokus pada tampilan maskulin, fitur serba mutakhir, serta tetap fleksibel dan asyik dikendarai melewati jalanan urban perkotaan.

Dari beragam mobil SUV urban yang bermunculan, khususnya dari negeri sakura, All New Mazda CX-5 seakan memiliki daya tawar yang unik. Tidaklah seperti kebanyakan SUV urban di kelasnya, All New CX-5 lebih menawarkan keasyikan berkendara, layaknya filosofi Jinba-Ittai yang mensinergikan kenikmatan berkendara lewat interaksi antara mobil dan sang pengendara.

Untuk memenuhi filosofi Jinba-Ittai, seluruh elemen pada All-New Mazda CX-5 yang menjadi representasi awal dari konsep teknologi SKYACTIV di keluarga Mazda ini mendapatkan peningkatan signifikan dibanding generasi pendahulunya. Hal inilah yang akan cintamobil.com bahas secara mendalam di Review All New Mazda CX-5 Elite 2017 kali ini.

Mazda CX-5 2.5 Elite AT 2019 Merah

Rp 359.000.000

Jakarta

59.517 km

Mazda CX-5 2.5 Elite AT 2019 Merah

Rp 359.000.000

Jakarta

59.517 km

Mazda CX-5 2.5 Elite AT 2019 Merah

Rp 359.000.000

Jakarta

59.517 km

Mazda CX-5 2.5 Elite AT 2019 Merah

Rp 359.000.000

Jakarta

59.517 km

Mazda CX-5 2.5 Elite AT 2019 Merah

Rp 359.000.000

Jakarta

59.517 km

MAZDA CX5 GT AT HITAM 2020 LIKE NEW

Rp 399.000.000

Jakarta

22.000 km

Mazda CX-5 Elite 2018 Hitam

Rp 365.000.000

Jakarta

77.000 km

Mazda CX-5 Elite 2018

Rp 385.000.000

Jakarta

78.000 km

Mazda CX-5 Elite kuro edition 2022 Merah

Rp 548.000.000

Jakarta

11.000 km

Mazda CX-5 GT 2018

Rp 369.000.000

Jakarta

57.000 km

Eksterior Mazda CX-5 2017

Lekuk Desain All New Mazda CX-5 Elite 2017 Maskulin dan Premium

 Desainer Mazda Sukses Mendesain All New Mazda CX-5 Elite 2017 Sesuai Makna Desain Kodo-Soul of Motion

Angkat top cintamobil.com berikan atas pencapaian desainer Mazda yang tidak setengah-setengah dalam membangun desain All New Mazda CX-5 Elite 2017. Para desainer Mazda seolah berani membuat SUV dengan desain bercita rasa seni tinggi, sekaligus mempertegas makna desain Kodo-Soul of Motion yang selalu diagungkan Mazda pada portofolio mobil baru Mazda saat ini.

Memiliki postur bodi 4,550 mm x 1,840 mm x 1,680 mm (panjang x lebar x tinggi) All New Mazda CX-5 kini 10 mm lebih panjang dan 33 mm lebih rendah dibandingkan pendahulunya. Sedangkan untuk wheelbase baik All New Mazda CX-5 dan pendahulunya tetap sama 2,700 mm.

Seperti apa detil eksterior dari All New Mazda CX-5 2017 dan perbedaan antara tipe Elite dengan tipe-tipe lainnya? Berikut ulasan selengkapnya dari Review All New Mazda CX-5 Elite 2017 mulai dari sisi tampak depan, tampak samping, dan tampak belakang.

  • Tampak Depan All New Mazda CX-5 Elite 2017

Fascia Depan All New Mazda CX-5 Elite 2017 Mengisyaratkan

Desain grille trapezoidal dan headlight pipih mendominasi area fascia depan All-New Mazda CX-5 Elite 2017

Area fascia depan All-New Mazda CX-5 Elite 2017 terasa dominan oleh grille trapezoidal berdesain bak three-dimensional look dengan logo Mazda bertengger kokoh didalamnya.. Terdapat detil garis krom yang menyatukan masing-masing headlight melewati garis grille bawah, yang menambah karakter grille dengan air intake berukuran masif ini.

Bicara soal sisi pencahayaan, All-New Mazda CX-5 Elite 2017 sudah dibekali Adaptive LED Headlights dengan daytime running light mengitari area projector, serta LED foglamp di area bumper bawah. Headlight ini sudah diperhitungkan dari segi safety, khususnya bagi pengguna kendaraan lain. Sebab ia sudah dilengkapi Adaptive Front Lighting System, yang memungkinkan Anda mendapat pencahayaan lebih baik saat mobil menikung.

Dikarenakan All-New Mazda CX-5 yang dijual di Indonesia tersedia dalam tipe Elite dan GT , maka dimanakah perbedaanya?

Secara sederhana, perbedaaan antara kedua tipe tersebut ialah pada area kaca depan dan pada area bawah mobil. Pada area kaca depan, hanya di tipe Elite Anda akan menemukan ‘frame’ sensor menempel di kaca depan area tengah atas. Selain itu terdapat juga front under guard berkelir silver di bagian bemper bawah, yang menjadi pembeda tipe Elite dengan tipe GT  dan Touring di keluarga All-New Mazda CX-5.

  • Tampak Samping All New Mazda CX-5 Elite 2017

Sisi Samping All New Mazda CX-5 Elite 2017 menarik perhatian

Kesan atletis dan maskulin kental terasa di All New Mazda CX-5 Elite 2017

Tampak samping All New Mazda CX-5 Elite 2017 terkesan sangat atletis dan maskulin berkat garis lekuk bodi desain yang dibentuk dari garis headlight hingga taillight. Area pilar A juga dibuat lebih landai di belakang posisi as roda depan, sehingga memberikan efek sporty dan kap mesin seolah terlihat memanjang dan kokoh.

Salah satu detil yang cukup menarik adalah keberadaan aksen krom yang memanjang dari area kaca depan hingga belakang. Untungnya pada area kaca di pilar B dan pilar C terpisahkan oleh panel berkelir hitam, sehingga  area kaca terlihat lebih ramping.

Untuk velg All New Mazda CX-5 Elite 2017 menggunakan velg berukuran 19 inci dengan desain two-tone yang desainnya terkesan elegan sekaligus sporty. Velg tersebut dibalut ban berprofil 225/55R19.

  • Tampak Belakang All New Mazda CX-5 Elite 2017

Kokohnya desain buritan belakang All New Mazda CX-5 Elite 2017

Knalpot ganda pada All New Mazda CX-5 Elite 2017 hasilkan suara cukup merdu

Nuansa karakter atletis sekaligus kokoh terasa di area buritan belakang All New Mazda CX-5 Elite 2017. Desain lekuk trapezoidal pada area plat mobil menjadi detil yang cukup pas untuk mengangkat sisi atletis dari pintu bagasi yang bisa dibuka secara otomatis menggunakan power liftgate.

Soal pencahayaan, area lampu belakang All New Mazda CX-5 Elite 2017 sudah dibekali teknologi pencahayaan LED, dan juga terdapat high mount stop lamp di area atas kaca mobil. Menariknya jika melihat ke area bawah akan terlihat rear under garnish yang menjadi ‘penengah’ knalpot ganda, yang ternyata bisa menghasilkan suara cukup merdu untuk mobil yang notabene bukanlah sebuah mobil sport.

>>> Mungkin Anda juga tertarik:


Interior Mazda CX-5 2017

Mewahnya interior All New Mazda CX-5 Elite 2017 bertabur fitur canggih

Interior All New Mazda CX-5 Elite 2017 terasa harmonis antara fitur dan desain

Masuk ke dalam interior, terasa suasana harmonis antara desain kabin yang bisa membuat penumpang rileks selama perjalanan, pun bagi pengemudi bisa merasakan konsentrasi lebih baik selama perjalanan. Beragam peningkatan pun diberikan pada generasi kedua Mazda CX-5 ini, sehingga pengalaman menikmati perjalanan dengan All New Mazda CX-5 Elite 2017 semakin menyenangkan

  • Dashboard All New Mazda CX-5 Elite 2017

material terbaik area dashboard All New Mazda CX-5 Elite 2017

Nuansa minimalis dan premium terasa di dashboard All New Mazda CX-5 Elite 2017 

Dashboard All New Mazda CX-5 Elite 2017 terasa minimalis namun tetap kental akan nuansa premium. Tidak banyak tombol ditemukan di area dashboard, hanya tombol pengatur climate control yang terasa cukup mendominasi. Untuk mengkontrol fitur entertainment dan mode berkendara semua ditempatkan di area tuas transmisi.

Sekalipun secara material area dashboard All New Mazda CX-5 Elite 2017 terasa premium karena memadukan aksen silver, leather, serta panel kayu, namun ada satu area yang bagi kami sedikit mengganggu. Yakni pada area tuas transmisi, dimana panel yang mengitari area tuas transmisi menggunakan model piano black, yang ternyata cukup sensitif terhadap sentuhan sidik jari tangan.

  • Setir All New Mazda CX-5 Elite 2017

Setir Dengan Tombol Multifungsi Mazda CX-5 Elite 2017

Setir All New Mazda CX-5 Elite 2017 dilengkapi tombol multifungsi

Setir All New Mazda CX-5 Elite 2017 terasa nyaman digenggam karena memiliki kelir leather pada lingkar kemudi. Selain itu pengemudi juga dimanjakan oleh tombol infotainment untuk menaik-turunkan volume dan track, sekaligus angkat tutup telepon di sisi kiri Sedangkan sisi kanan menjadi area pengaturan cruise control All New Mazda CX-5 Elite 2017

  • Jok All New Mazda CX-5 Elite 2017

Pengaturan jok depan elektrik All New Mazda CX-5 Elite 2017

Pengemudi All New Mazda CX-5 Elite 2017 semakin nyaman berkat pengaturan jok elektrik disertai penyimpanan mode seat memory

Jok All New Mazda CX-5 Elite 2017 mendapat revisi pada segi desain, dimana Mazda fokus merancang jok yang lebih suportif terhadap tubuh sekaligus mengurangi efek kelelahan selama berkendara. Baik jok depan untuk pengemudi dan penumpang bisa dioperasikan secara elektris, namun khusus jok pengemudi tersedia seat memory dengan 2 preset yang bisa disimpan sesuai kebutuhan pengemudi.

Bagaimana dengan jok belakang? Dengan peningkatan berupa kemampuan jok belakang yang bisa disandarkan hingga 28 derajat, membuat penumpang belakang bisa lebih nyaman kala berpergian jarak jauh menggunakan All New Mazda CX-5 Elite 2017.

  • Bagasi All New Mazda CX-5 Elite 2017

Ruang Bagasi luas All New Mazda CX-5 ELite 2017

Ruang bagasi pada mobil All New Mazda CX-5 Elite 2017

Bicara soal bagasi, All New Mazda CX-5 Elite 2017 memiliki kapasitas bagasi 442 liter dalam kondisi jok baris kedua tetap digunakan. Pun apabila ingin melipat jok belakang sangat mudah, karena Mazda sudah menyediakan kenop khusus di area samping kiri-kanan bagasi, sehingga memudahkan melipat jok tengah secara cepat, sekaligus menambah luas kapasitas bagasi menjadi 1,342 liter.

>>> Mungkin Anda juga tertarik:

Fitur Mazda CX-5 2017

Salah satu fitur jempolan All New Mazda CX-5 Elite 2017

MZD Connect Jadi fitur andalan All New Mazda CX-5 Elite 2017

Membicarakan fitur di All New Mazda CX-5 Elite 2017 rasanya sangatlah menyenangkan bagi Anda yang memang suka akan fitur canggih di dalam mobil. Mulai dari fitur entertainment, safety, sampai ke kemudahan berkendara semua diberikan engineer Mazda agar pengalaman berkendara bersama sang premium SUV semakin terasa nyata.

  • Sistem Infotainment All New Mazda CX-5 Elite 2017

Sistem Navigasi pada MZD Connect Mazda CX-5 Elite 2017

Mudahnya mengoperasikan MZD Connect di All New Mazda CX-5 Elite 2017

Sistem MZD Connect sebagai fitur infotainment Mazda dibekali fitur-fitur canggih, serta pengaturan yang sangat user-friendly. Ia dibekali fitur navigasi, pengaturan mode efisensi dan safety mobil, koneksi telepon, serta pastinya fitur entertainment dari mulai FM, AM, USB, stitcher, aha, dan Bluetooth. Untuk mengoperasikan MZD Connect bisa melalui controller di area bawah tuas transmisi, maupun melalui sentuhan pada layar LCD touchscreen 7 inci beresolusi tinggi yang bisa dioperasikan pada saat kondisi diam.

Menariknya sistem MZD Connect yang didukung total 10 speaker audio berkualitas dari BOSE ini bisa membaca data lagu dari device Apple iOS, baik untuk lagu di simpan dalam Apple Music maupun layanan streaming semisal Spotify. Apalagi saat Anda mengkoneksikan apple device ke mobil melalui mode USB, maka informasi yang akan diberikan semakin lengkap bahkan dari judul hingga ke cover album dari lagu tersebut. Nice!

  • Safety All New Mazda CX-5 Elite 2017

Pengaturan i-ACTIVSENSE All New Mazda CX-5 Elite 2017

Ekosistem teknologi i-ACTIVSENSE membuat All New Mazda CX-5 semakin safety

Ini dia yang membuat All New Mazda CX-5 Elite 2017 terasa setingkat lebih baik ketimbang tipe-tipe lainnya di keluarga Mazda CX-5 saat ini. Ia sudah dibekali SRS Airbag di 6 titik, serta dibekali beragam fitur safety mutakhir yang dibalut dalam ekosistem teknologi i-ACTIVSENSE.

Beberapa fitur canggih tersebut ialah Smart City Brake Support (SCBS), Driver Attention Alert (DAA), Lane Departure Warning System (LDWS), Traction Control, Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Blind Spot Monitoring, dan Lane-keep Assist System.   

  • Kemudahan & Kenyamanan Berkendara All New Mazda CX-5 Elite 2017

layar digital di instrument cluster all new mazda cx-5 elite 2017

Informasi seputar mobil akan ditampilkan di layar MID 4,6 inci

Pengemudi akan merasakan kemudahan sekaligus kenyamanan berkendara karena informasi seputar teknis mobil akan tersaji di layar MID berukuran 4,6 inci di dalam instrument cluster, serta visual Windshield Active Driving Display yang akan terpampang di area bagian bawah kaca pengemudi.

Selain itu pengemudi juga bisa menikmati pengalaman berkendara lebih nyaman dengan asupan udara lebih baik berkat adanya sunroof di area atap. Serta dalam kondisi macet, pengemudi juga bisa memanfaatkan mode pengereman auto hold yang sangat berguna kala berada di kemacetan.

>>> Temukan berita mobil baru dunia dan di dalam negeri hanya di cintamobil.com

Operasi Mazda CX-5 2017

performa mumpuni all new mazda cx-5 elite 2017

All New Mazda CX-5 Elite 2017 sajikan sensasi berkendara fun to drive

Integrasi dari sistem jantung pacu, transmisi, sasis, hingga teknologi mobil dalam eksosistem SKYACTIV menjadi tema besar dari All-New Mazda CX-5 Elite 2017, yang akhirnya membuat ia menjadi salah satu SUV dengan sensasi fun to drive terbaik di kelasnya.

Under the hood, tersemat mesin naturally aspirated SKYACTIV-G 2.5L (2,488 cc) In-line 4 cylinder DOHC 16 valve, yang terkenal dengan rasio kompresi tinggi 13.0:1 dan menggunakan direct injection. Menghasilkan tenaga 190 hp dan torsi 251 Nm, mobil ini menyalurkan tenaga ke roda depan melalui transmisi otomatis SKYACTIV-DRIVE 6-Percepatan.

Mesin All New Mazda CX-5 Elite 2017

Mesin SKYACTIV-G 2.5L sanggup hasilkan performa 190 hp dan torsi 251 Nm

Sekalipun memiliki kompresi mesin tinggi, namun uniknya mesin ini sanggup mengkonsumsi bahan bakar dengan oktan minimum RON 90. Namun kalau boleh kami rekomendasikan, untuk bisa merasakan performa terbaik dari All New Mazda CX-5 Elite 2017 maka gunakan mesin dengan RON 98 atau minimal 95.

Lalu bagaimana rasanya mengemudikan All New Mazda CX-5 Elite 2017 di jalanan? Perpaduan antara inovasi SKYACTIV-CHASSIS dan SKYACTIV-BODY sukses membuat mobil semakin rigid, khususnya handling menjadi lebih baik karena pemilihan suspensi MacPherson Strut dan Multi-Link. Saat masuk ke tikungan, mobil ini juga didukung teknologi G-Vectoring Control (GVC) sebagai bagian dari SKYACTIV-VEHICLE DYNAMICS, yang mengurangi torsi mesin sebanyak maksimal 3% saat mobil mulai memasuki tikungan, dan mengembalikannya lagi saat keluar dari tikungan.

>>> Klik sini untuk simak informasi terlengkap tentang mobil Mazda lainnya

Spesifikasi Mazda CX-5 2017

Kita lanjutkan review All New Mazda CX-5 Elite 2017 dengan melihat spesifikasi All New Mazda CX-5 Elite 2017 di bawah ini ya. 

Dimensi/ Ukuran All New Mazda CX-5 Elite 2017

P x L x T

4,550 mm x 1,840 mm x 1,680 mm

Jarak poros roda

2,700 mm

Berat

1,548 kg

Mesin All New Mazda CX-5 Elite 2017

Jenis

SKYACTIV-G 2.5L In-line 4 cylinder DOHC 16 valve

Isi silinder

2,488 cc

Daya maksimum

190 hp @ 6,000 rpm

Torsi maksimum

251 Nm @ 3,250 rp,

Rangka All New Mazda CX-5 Elite 2017

Transmisi

SKYACTIV-DRIVE 6-Speed

Suspensi depan

MacPherson strut

Suspensi belakang

Multi-link

Rem depan

Ventilated disc

Rem belakang

Solid Disc

Ukuran ban

225/55R19

Daftar Harga Mazda CX-5 2017

mobil All New Mazda CX-5 Elite 2017 berwarna abu-abu dilihat dari sisi depan

 Mobil All New Mazda CX-5 Elite 2017 dijual dengan harga​ Rp. 548,800,000 (OTR Jakarta)

Apabila Anda saat ini sedang mencari mobil dijual All New Mazda CX-5 Elite 2017, maka jangan khawatir. Karena PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) sudah menjual SUV ini dengan harga All New Mazda CX-5 Elite 2017 sebesar Rp. 548,800,000 (OTR Jakarta).

Kesimpulan Mazda CX-5 2017

All New Mazda CX-5 Elite 2017 di atas kertas bisa dikatakan merubah paradigma mobil SUV urban di kelasnya, yang saat ini seolah terjebak oleh arus tren membangun SUV 7-penumpang. Ia tetap hadir dengan konsep yang driver oriented, kaya akan fitur, desain premium sekaligus mengagumkan, dan memiliki performa dan kenikmatan berkendara di atas rata-rata.

Tak ayal beragam prestasi dan pengakuan dunia terhadap  All New Mazda CX-5 cukup banyak, baik di ranah nasional maupun internasional. Salah satu prestasi tertinggi ialah saat menjadi finalis “World Car of The Year 2018” untuk skala internasional pada ajang World Car Awards (WCA) yang berlangsung di New York International Auto Show 2018.

Nah, jika Anda ingin memiliki mobil yang sangat memanjakan Anda sebagai pengemudi, sangat mengakomodir 4 anggota keluarga maupun kawan Anda dengan baik, serta mendapatkan pengakuan positif di dunia otomotif, maka All New Mazda CX-5 Elite 2017 adalah salah satu kendaraan yang pantas berada di list mobil incaran Anda saat ini.

Hafizh Fauzan
Share this post:

Dealer mobil terpercaya

Lihat lainnya
back to top