Pengantar Mazda 6 2017
Mazda6 Estate 2017 yang diperkenalkan pada ajang GIIAS 2017
Review Mazda6 Estate 2017 Indonesia - Diperkenalkan saat ajang Gaikindo Indonesia International Motor Show (GIIAS) 2017 kemarin, Mazda6 siap dipasarkan pada Oktober 2017 kemarin. Walaupun terdapat beberapa perubahan dan sedikit penambahan aksesori yang tidak ada pada versi sedannya, harganya malah jauh lebih murah dibandingkan dengan versi sedannya. Bahkan fitur-fitur penunjangnya pun tidak ada yang dikurangi. Review Mazda6 Estate 2017 Indonesia secara lengkap oleh cintamobil.com bisa dibaca di bawah ini.
Eksterior Mazda 6 2017
Meskipun terdapat sedikit perbedaan dan dimensinya yang lebih besar, namun desain eksterior Mazda6 Estate 2017 tetap menggunakan konsep desain “KODO-Soul of Motion” yang memperlihatkan sisi modern dan kemewahan pada mobil ini.
-
Desain bagian depan
Bagian depan Mazda6 Estate 2017 yang sama seperti versi sedannya
Bagian depan Mazda6 Estate 2017 Indonesia masih sama dengan versi sedannya, memiliki head lamp dengan teknologi Xenon HID Low-Beam Headlights with Auto Levelling, menggunakan desain gril besar khas Mazda Series, dan fog lamp yang sudah menggunakan LED.
-
Desain bagian samping
Bagian samping Mazda6 Estate 2017 yang terlihat lebih berisi
Karena dimensinya yang lebih besar, bagian samping Mazda6 Estate 2017 Indonesia walaupun terlihat memanjang tetapi lebih berisi. Diberikan roof rail dan shark fin antenna yang membuatnya terlihat lebih tangguh. Selebihnya tidak ada perubahan, masih sama seperti versi sedannya.
-
Desain bagian belakang
Bagian belakang Mazda6 Estate 2017 yang terlihat lebih besar
Bagian belakang Mazda6 Estate 2017 Indonesia terlihat lebih lebar dibandingkan dengan versi sedannya karena ruang bagasi yang didesain begitu besar. Diberikan wiper tunggal di kaca jendela sebagai pembeda dari versi sedannya. Selebihnya tetap sama.
>>> Mungkin Anda ingin baca:
- Untuk tahu harga Mazda6 tahun 2017, silahkan klik sini
- Mari klik sini untuk hitung dana saat membeli mobil Mazda6 baru
- Ceklah harga Mazda6 bekas dengan klik di sini
Interior Mazda 6 2017
Desain interior Mazda6 Estate 2017 masih sama dengan versi sedannya, terlihat begitu mewah dan dilengkapi dengan fitur-fitur penunjang yang canggih. Karena dimensinya yang lebih besar, ruang untuk kepala pada mobil ini jadi lebih luas dibandingkan dengan versi sedannya.
-
Dashboard dan setir
Bagian dashboard dan setir Mazda6 Estate 2017 yang tetap terlihat elegan
Bagian dashboard Mazda6 Estate 2017 Indonesia tetap mempertahankan kesan modern dan elegan yang ada pada versi sedannya. Di bagian tengah dashboard terdapat layar sentuh berukuran 7 inci dengan teknologi MZD Connect dan memiliki fitur-fitur penunjang seperti Integrated Bluetooth, Radio AM/FM, CD/MP3 Player, Aux Input, USB Port, serta Aha™ app and Stitcher™ app integration for Internet radio, Facebook and Twitter functionality. Fitur AC with Dual Zone Climate Control yang berada di bawah head unit akan mengatur suhu dalam kabin secara otomatis.
Setir kemudi mobil ini dibalut dengan kulit dan memiliki Audio Steering dan Bluetooth Control Switches sehingga terlihat begitu elegan dan fungsional serta mempermudah pengemudi dalam mengatur sistem audio maupun berkomunikasi tanpa harus melepas setir kemudi.
-
Kursi
Susunan kursi 2 baris pada Mazda6 Estate 2017
Kursi pada Mazda6 Estate 2017 Indonesia masih sama dengan versi sedannya, menggunakan material berkualitas dan terdiri dari 2 baris yang mampu menampung penumpang hingga 5 orang. Namun karena wheelbase mobil ini lebih pendek dari versi sedannya, ruang kaki baris kedua agak sedikit sempit.
-
Bagasi
Bagian bagasi Mazda6 Estate 2017 yang sangat luas
Bagasi Mazda6 Estate 2017 Indonesia memiliki ukuran bagasi yang cukup luas berkapasitas 522 L sehingga mampu menampung beberapa barang berukuran besar. Jika kursi baris kedua dilipat, ruang bagasi akan memiliki kapasitas sebesar 1.648 L, kapasitas yang sangat luas untuk menampung banyak barang.
>>> Mungkin Anda juga tertarik:
- Mazda 2 2012: Green car ekonomis nan apik
- Ayo klik sini untuk simak spesifikasi lengkap tentang mobil Mazda MX-5 2017 Indonesia
- Sudah tahu spesifikasi Mazda CX-9 2018? Jika belum klik sini
Fitur Mazda 6 2017
Airbag dan kerangka mobil pada Mazda6 2017 yang juga disematkan di Mazda6 Estate 2017
Fitur keselamatan pada Mazda6 Estate 2017 Indonesia cukup lengkap dimulai dari sistem pengereman ABS, EBD, dan BA yang akan memberikan performa pengereman yang begitu maksimal. Complete SRS Airbags berfungsi menjaga pengemudi dan penumpang dari resiko cedera serius ketika terjadi benturan pada mobil. Tidak lupa ada ISOFIX yang akan menjaga bayi anda ketika sedang berpergian. Untuk menjaga kontrol mobil tetap stabil ketika melewati jalan tertentu, diberikan fitur tambahan berupa Dynamic Stability Control with Traction Control System dan Hill Control Assist.
Fitur keamanan pada mobil ini berupa Immobilizer with Thatcham Category 1 Alarm yang akan menjaga mobil anda tetap aman ketika ditinggal. Selain itu terdapat kamera parkir yang dilengkapi dengan sensor parkir sehingga memudahkan anda ketika sedang memarkirkan atau memundurkan mobil.
>>> Klik sini untuk simak tulisan review mobil Mazda lainnya
Operasi Mazda 6 2017
Bagian mesin Mazda6 Estate 2017 yang sudah menggunakan Skyactiv
Mesin Mazda6 Estate 2017 sama dengan versi sedan, menggunakan mesin bertipe Skyactiv-G 2.5L 4 silinder segaris 16 katup DOHC with Dual S-VT (Sequential Valve Timing) and ETC (Electronic Throttle Control) dengan kapasitas sebesar 2.488 cc yang mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 187 Ps pada putaran 5.700 rpm dan torsi maksimal mencapai 250 Nm pada putaran mesin 3.250 rpm. Tenaga yang dihasilkan oleh mesin mobil ini akan disalurkan melalui transimis otomatis 6 percepatan Skyactiv-Drive Activematic with Direct Mode & Active Adaptive Shift.
>>> Untuk tahu lebih jelas tentang cara cicilan mobil, silahkan klik sini
Spesifikasi Mazda 6 2017
Spesifikasi Mazda6 Estate 2017 bisa dilihat di tabel berikut.
Mesin Mazda6 Estate 2017 | |
Tipe Mesin | Skyactiv-G 2.5L 4 silinder segaris 16 katup DOHC with Dual S-VT (Sequential Valve Timing) and ETC (Electronic Throttle Control) |
Kapasitas | 2.488 cc |
Diameter x Langkah | 89,0 x 100,0 mm |
Rasio Kompresi | 13,0 : 1 |
Sistem Suplai Bahan Bakar | Electronically Controlled Direct Injection |
Tenaga Maksimal | 187 Ps / 5.700 rpm |
Torsi Maksimal | 250 Nm / 3.250 rpm |
Kapasitas Tangki | 62 liter |
Transmisi | Skyactiv-Drive 6-Speed Activematic with Direct Mode & Active Adaptive Shift |
Dimensi Mazda6 Estate 2017 | |
Panjang | 4.805 mm |
Lebar | 1.840 mm |
Tinggi | 1.480 mm |
Jarak Sumbu Roda | 2.750 mm |
Suspensi dan Kaki-kaki Mazda6 Estate 2017 | |
Suspensi Depan | Skyactiv-Chassis Independent MacPherson struts |
Suspensi Belakang | Skyactiv-Chassis Independent Multi-link |
Rem Depan | Ventilated Disc |
Rem Belakang | Solid Disc |
Roda | 225/45 R19 |
Kelebihan & Kekurangan Mazda 6 2017
Ruang baris kedua agak sempit
Penambahan fitur tidaklah signifikan
Daftar harga Mazda 6 2017
Karena hanya memiliki satu tipe saja, maka Mazda6 Estate 2017 dihargai di angka Rp 538.000.000,- on the road. Angka ini hampir Rp 100 juta lebih rendah dibandingkan Mazda6 Sedan. Tambahkan anggaran Rp 3 juta bagi konsumen ingin memiliki kelir Soul Red atau Machine Grey.
Video Mazda 6 2017
Sebagai penutup silahkan melihat video tentang Mazda6 Estate 2017 di bawah ini.
Kesimpulan Mazda 6 2017
Merasa kurang puas dengan bagasi versi sedannya yang tidak terlalu luas, maka atau Mazda6 Estate mampu menjawab keinginan anda akan mobil yang begitu mewah dengan fitur-fitur penunjang yang canggih namun tidak melupakan kemampuannya untuk menampung barang. Harganya yang lebih murah juga bisa dijadikan pertimbangan karena tidak ada fitur-fitur yang dikurangi pada mobil ini.