Profil Dan Prediksi Toyota Avanza 2019 Terbaru Di Indonesia

17/11/2017

Share this post:
Toyota Avanza 2019
Editor rate:

Lihat promo

Sebagai pemain senior dalam dunia industri otomotif di Indonesia, PT. Toyota Astra Motors (TAM) berencana segera mengeluarkan generasi baru dari Toyota Avanza di tahun 2019. Beragam rekaan pun hadir di internet dengan ubahan yang signifikan baik eksterior maupun inteirornya. Seperti apa prediksi spesifikasi dan harganya? Yuk kita simak review Toyota Avanza 2019 di bawah ini.

Profil Dan Prediksi Toyota Avanza 2019 Terbaru Di Indonesia
Profil Dan Prediksi Toyota Avanza 2019 Terbaru Di Indonesia
0 Gambar

Pengantar Toyota Avanza 2019

Mari kita simak spesifikasi Toyota Avanza 2019 di bawah ini.

Kelebihan

Tampil dengan eksterior berkelas mewah dan mumpuni

Desain interior kabinnya bergaya futuristik dan dibekali fitur-fitur berkelas khususnya Panoramic Roof Top dan desain lantai dibalut dengan material kayu berkualitas

Dashboard yang sangat mewah dan berteknologi canggih

Kekurangan

Diprediksikan harga yang terlampau tinggi

Karena fiturnya yang sangat canggih maka sparepartnya juga akan ikut mahal

Biaya perawatan akan cukup mahal

Gambar mobil Toyota Avanza 2018 berwarna putih dilihat dari bagian depan sedang parkir di dalam pameran mobil

Wajah baru Toyota Avanza 2019

Review Toyota Avanza 2019 terbaru di Indonesia - Semenjak generasi pertamanya di tahun 2003, Toyota Avanza dihadirkan sebagai model mobil keluarga oleh Toyota yang diproduksi oleh pabrikan Daihatsu di Indonesia. Pada ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, sebuah mobil berwarna putih berjenis Low MPV dipamerkan yang kabarnya sebagai pengganti Toyota Avanza di Indonesia. Mobil konsep terbaru ini diberi nama DN Multisix. Pembaharuan memang harus segera dilakukan Toyota mengingat para kompetitor semakin meningkat penjualannya dengan ubahan terbarunya. Padahal Toyota Avanza telah menjadi tulang punggung penjualan dari PT. TAM sejak hegemoni Kijang berkurang di 2003. Diharapkan dengan penyegaran pada awal tahun depan masih bisa mempertahankan kejayaan Toyota Avanza. Berikut tulisan review Toyota Avanza 2019 terbaru di Indonesia.

Toyota Avanza Veloz 2016 Kondisi Mulus Terawat Istimewa

Rp 140.000.000

Jawa Barat

120.000 km

Toyota Avanza 1.3G AT

Rp 222.000.000

Banten

3.960 km

TOYOTA GRAND NEW AVANZA (BLACK METALLIC) TYPE G 1.3 M/T (2017)

Rp 169.000.000

Kalimantan Barat

42.780 km

TOYOTA GRAND NEW AVANZA (BLACK METALLIC) TYPE G 1.3 M/T (2018)

Rp 177.000.000

Kalimantan Barat

35.128 km

TOYOTA AVANZA (SILVER METALLIC) TYPE G FACELIFT 1.3 M/T (2019)

Rp 202.000.000

Kalimantan Barat

21.243 km

TOYOTA AVANZA (BLACK METALLIC) TYPE G FACELIFT 1.3 A/T (2021)

Rp 229.000.000

Kalimantan Barat

9.755 km

Toyota Avanza 1.5 G CVT TSS 2021

Rp 213.000.000

Jakarta

34.293 km

Toyota Avanza G 2019 Mulus Terawat Istimewa

Rp 168.000.000

Jawa Barat

112.000 km

Eksterior Toyota Avanza 2019

Kita mulai review Toyota Avanza 2019 dari sisi eksterior ya. Ketika dihadirkan pada acara GIIAS 2017, DN Multisix  menjadi konsep pertama dari segala perubahan Toyota Avanza 2019 mendatang. Desain serupa juga terlihat di media sosial soal rumor desain baru Toyota Avanza 2019. Desain eksteriornya terlihat futuristik dengan banyak ubahan khususnya pada bagian depan. Hal ini untuk menjawab tantangan dari para kompetitor. Mari kita simak desain eksterior Toyota Avanza 2019.

Mobil Toyota Avanza 2019 berwarna putih dilihat dari bagian depan

Tampilan bagian depan Toyota Avanza generasi terbaru

Desain Bagian Depan Toyota Avanza 2019

Kesan elegan dan futuristik terlihat jelas pada bagian depannya dengan lampu utama yang pipih. Beredar kabar bahwa Toyota Avanza 2019 akan mengadopsi desain yang mirip dengan Rush terbaru. Perbedaanya terletak pada grill yang lebih sempit untuk jalur udaranya. Lampu LED kemungkinan digunakan oleh TAM sebagai DRL (day-time running light). Meski ruang udara pada grill tidak lebar, namun bumper depan tetap mempunyai ruang besar untuk masuknya udara. Lekukan pada bumper membuat tampilannya terlihat lebih agresif. Namun ada sedikit bulatan pada samping bumper yang membuatnya terlihat mirip dengan desain bumper pada Toyota Avanza sebelumnya.

Desain bagian samping mobil Toyota Avanza 2019 berwarna putih dilihat dari sisi samping dengan pintu berbuka

Desain samping Avanza 2019

Desain Bagian Samping Toyota Avanza 2019

Desain bagian sampingnya pada gambar rekaan yang beredar di internet, terlihat melayang bagian atapnya atau umum disebut floating roof. Sementara pintunya terlihat lebih besar walaupun kecil kemungkinan dimensinya berubah. Mengingat tersiar kabar bahwa Toyota Avanza 2019 nantinya bukanlah generasi baru tapi hanya major change. Untuk desain velgnya sendiri terlihat sporty dengan palang lima. Untuk desain bodi sampingnya, Toyota Avanza 2019 dikemas lebih berisi dan tampil macho, sehingga mobil ini diramalkan akan berhasil mendapatkan banyak perhatian dari segala mata yang memandangnya.

Mobil Toyota Avanza 2018 berwarna putih dilihat dari bagian belakang

Desain belakang mobil Avanza 2019

Desain Bagian Belakang Toyota Avanza 2018

Untuk desain bagian belakangnya, Toyota Avanza dikemas apik dengan Tailgate Spoiler yang tentunya mampu memberikan kesan tegas dan gahar pada bagian belakangnya. Lampu belakangnya juga lebih sipit menysesuaikan dengan desain lampu depannya sehingga memberikan kesesuaian dari keseluruhan bodinya. Sedangkan pada sisi bawah kanan dan kirinya, diberikan ventilasi udara berukuran kecil yang dikemas dengan warna emas. Ketika mobil ini nantinya dirilis, logo Toyota akan dikemas gagah pada bagian tengahnya. Sedangkan untuk desain bodi belakangnya, lekukan dan garis tegasnya lebih terlihat seperti bentuk kipas lipat, yang tentunya memberikan keunggulan di sisi eksterior mobil ini.

>>> Mungkin Anda ingin baca:


Interior Toyota Avanza 2019

Kini saatnya kita beralih ke bagian desain interior Toyota Avanza 2019. Tidak begitu banyak informasi yang didapat akan desain interiornya tetapi Cintamobil.com akan mengulasnya lebih lanjut khusus untuk pembaca setia Cintamobil.com.

Desain bagian dashboard mobil Toyota Avanza 2018

Desain interior Toyota Avanza 2019

Dashboard Toyota Avanza 2019

Pada mobil konsep yang dipamerkan di GIIAS 2017, desainnya terlihat sangat futuristik. Namun beredar kabar bahwa interior Toyota Avanza terbaru akan terinspirasi dengan Rush terbaru yang meluncur tahun 2017. Tentu desain tersebut berbeda dengan konsep futuristik yang dihadirkan dengan Full LED Display dan mungkin saja didukung dengan teknologi Touchscreen. Entah fitur apa saja yang akan ditawarkan untuk mobil ini, namun fitur musik d an video  pasti akan dihadirkan pada kemasan dashboard mewah ini.

Desain setir mobil Toyota Avanza 2018 berwarna putih

Desain setir

Setir Toyota Avanza 2018

Pada bagian setirnya, kita dapat melihat bahwa setirnya didesain dengan rangka saja dan dibalut dengan kulit berkualitas berwarna putih. Tampilan ini sungguh menarik dan futuristik bagi mereka yang memandangnya. Jika memang benar mobil ini menjadi konsep dari Toyota Avanza, maka pasti akan tersemat logo Toyota di tengah setirnya yang berlatar belakang biru dan dikemas dengan material kaca. Nuansa praktis dan futuristik menjadi hal pertama yang dapat dikatakan untuk desain setirnya.

Desain bagian kursi mobil Toyota Avanza 2018 berwarna putih

Desain kursi

Kursi Toyota Avanza 2019

Kursi Toyota Avanza 2018 ini akan tampil dengan warna putih dan dikonsep dengan rapi dalam balutan kain berkualitas. Kursi mobil ini juga hanya ditopang oleh satu penyangga saja sehingga menampilkan kesan yang minimalis. Hal ini juga didukung dengan bagian lantai mobil yang dikemas dengan material kayu berkualitas. Untuk fiturnya, kursi ini mampu diatur sesuai kemauan penumpang dengan cara menggeser ke arah depan dan belakang. Adapun dari jumlah kursinya, mobil ini mampu menampung hingga 4 orang saja. Namun, kami yakin pada versi produksi Toyota Avanza 2018 akan mampu menampung setidaknya 7 orang penumpang dewasa.

Ruang Bagasi Toyota Avanza 2019

Jika dilihat dari foto di atas, Cintamobil.com memperkirakan bahwa ruang bagasinya akan mampu menampung hingga 5 tas berukuran besar dengan susunan rapi ke arah atas. Dapat dikatakan, ruang bagasinya sangat cukup luas untuk mobil Low MPV spesial ini.

>>> Mungkin Anda juga tertarik:

Fitur Toyota Avanza 2019

Untuk masalah fitur, Cintamobil.com masih minim informasi tentang Toyota Avanza 2019 ini. Tetapi kita dapat melakukan flashback ke generasi pendahulunya sebagai pembanding. Berikut perkiraan fitur Toyota Avanza 2018.

Fitur Keselamatan Toyota Avanza 2018

Sebagai mobil berkelas yang harus mampu bersaing dengan kompetitor lain, tentu saja Toyota Avanza akan menghadirkan fitur keselamatan yang mumpuni. Ambil contoh adanya seatbelt serta headrest di setiap kursinya. Hal ini tentu memberikan fungsi supaya posisi penumpang dapat selalu stabil dan meminimalisir terjadinya cidera. Toyota Avanza juga dibekali dengan Dual SRS Airbags pada bagian depan dan curtrain arbag yang tentunya dapat memberikan keamanan bagi anda khususnya ketika terjadi kecelakaan. Tidak lupa juga Toyota Avanza akan dibekali dengan Immobilizer Key sehingga anda dapat terhindar dari tindak pencurian.

Fitur Hiburan Toyota Avanza 2018

Mobil konsep Toyota Avanza 2018 ini akan dibekali dengan Panoramic Roof Top sehingga bagi anda yang mencintai pemandangan malam penuh bintang dan pagi yang cerah, akan menjadikan fitur ini sebagai fitur unggulan. Namun kai dari Cintamobil.com sendiri tidak yakin, fitur tersebut akan tetap tersemat pada versi produksi. Dari bagian dashboardnya, tentu dibekali dengan fitur audio musik yang sudah dilengkapi dengan fitur scroll and virtual keyboard .Jika melihat pada generasi pendahulunya, Toyota Avanza juga sudah dibekali dengan Cabin Quitness  dimana anda dapat mendengarkan musik dengan nyaman tanpa perlu khawatir terganggu oleh suara kebisingan di sekitar anda.

>>> Inilah Pilihan Mobil Bekas MPV Rp 100 Jutaan, Harga Terjangkau Dengan Kondisi Spesial

Operasi Toyota Avanza 2019

Jika masih mengusung konsep yang sama, maka dipastikan mesin Toyota Avanza 2019 akan masih tetap di 1.300 dan 1.500 cc. Adapun mesinnya yang saat ini beredar berkode 2NR-VE Dual VVT-I 1.500 cc dengan 16 katup DOHC dan 1NR-VE Dual VVT-I 1.300 cc dengan 16 katup DOHC. Untuk pengereman, Toyota Avanza 2018 akan menggunakan Disc di bagian depan dan Drum di bagian belakang. Sedangkan untuk kapasitas tangki, tipe mesin dan sistem transmisi, Cintamobil.com belum bisa memastikannya. Namun jangan khawatir sobat, jika data resmi sudah dirilis, Cintamobil.com akan memberikan informasinya secara lengkap.

>>> Apa Saja Yang Harus Diperhatikan Ketika Ingin Melakukan Engine Swap?

Spesifikasi Toyota Avanza 2019

Karena mobil ini masih belum dilucurkan jadi Cintamobil.com masih belum dapat informasi lengkap tentang spesifikasi Toyota Avanza 2019. Namun jangan khawatir sobat-sobat,jika ada informasi kami akan segera menginformasikan kepada sobat.

>>> Klik sini untuk simak harga mobil Toyota terbaru di pasar Indonesia

Daftar Harga Toyota Avanza 2019

Untuk daftar harga Toyota Avanza 2019, Cintamobil.com masih belum mendapatkan informasi lengkapnya. Tetapi jika memang konsepnya sesuai dengan prediksi Cintamobil.com, maka dipastikan harganya akan cukup relatif tinggi kira-kira lebih mahal dari Toyota Avanza saat ini karena  desainnya yang futuristik dan fiturnya yang canggih. Jika data resminya  dirilis, Cintamobil.com akan menginformasikannya kepada sobat.

 

Kesimpulan Toyota Avanza 2019

Berawal dari kerjasama Toyota dan Daihatsu lewat mobil Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia, yang kemudian membuat Toyota menghadirkan Toyota Avanza 2019 dengan konsep rancangan Daihatsu yakni DN Multisix. Konsep ini akan diaplikasikan kepada generasi terbaru Avanza dan Xenia ke depannya. Dengan desainnya yang cukup futuristik dan dikemas elegan, dipastikan Toyota Avanza akan mendominasi penjualan di ranah Low MPV. Fitur dashboard yang bergaya touchscreen dan full digital, menambah kesan futuristik yang mewah. Panoramic Roof Top juga akan menjadikan mobil ini andalan bagi banyak peminat Low MPV. Namun dengan fitur-fitur mutakhir ini dipastikan akan ada lonjakan harga yang cukup tinggi untuk mobil ini.. Tetapi sobat, segala fitur yang “WOW” ini patut menjadi alasan untuk  kita membeli  mobil ini.

>>> Untuk membeli mobil lebih aman dan cepat, jangan lupa mampir situs Cintamobil.com

Franky Pratama
Share this post:

Dealer mobil terpercaya

Lihat lainnya

BLESS AUTO

Jawa Barat

CARRO Automall

Jawa Barat

SANGGAR MOBILINDO

Jawa Barat

back to top